Anda di halaman 1dari 5

TUGAS UNDANG-UNDANG DAN ETIKA FARMASI

PERLINDUNGAN KONSUMEN (MATERI 7)

Dosen : Drs. Fakhren Kasim, MHKes, Apt.

Disusun Oleh :
Alika Dita Pratiwi (20340075)

Kelas: (B)

PROGRAM STUDI PROFESI APOTEKER


FAKULTAS FARMASI
INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI NASIONAL
JAKARTA
2020
SOAL ESSAY
1. Apa saja fungsi tenaga pengawas menurut Pasal 184 UUK 36 – 2009 !
Jawab :
 Memasuki setiap tempat yang diduga digunakan dalam kegiatan yang
berhubungan dengan penyelenggaraan upaya kesehatan.
 Memeriksa perizinan yang dimiliki oleh tenaga kesehatan dan fasilitas
kesehatan.

2. Apa yang dimaksud dengan pengangkutan menurut Ketentuan Umum PP 72 – 98


tentang Pam Farkes Pasal 1 ?
Jawab :
Pengangkutan adalah setiap kegiatan atau serangkaian kegiatan dalam rangka
memindahkan sediaan farmasi dan alat kesehatan dari satu tempat ke tempat lain,
dengan cara atau moda atau sarana angkutan apapun dalam rangka produksi,
peredaran, dan/atau perdagangan sediaan farmasi dan alat kesehatan.

3. Sebutkan karakteristik iklan sarana pengobatan tradisional (SPT) di surat kabar !


Jawab :
a. Frekuensi dan ukuran pemuatan iklan SPT.
b. Identitas SPT, meliputi pencantuman nama SPT dengan jelas, alamat Praktik
dan nomor telepon, serta jam dan/hari buka Praktik, serta perizinan.
c. Karakteristik SPT berdasarkan klaim penyakit yang bisa disembuhkan,
metode/teknik pengobatan serta klaim waktu kesembuhan yang dicantumkan.
d. Latar belakan pengobat dan pencantuman kesaksian
e. Tawaran pelayanan lainnya.
SOAL PILIHAN GANDA

1. Salah satu bentuk informasi, merupakan alat bagi pelaku usaha untuk
memperkenalkan produknya kepada konsumen agar dapat mempengaruhi
kecenderungan konsumen untuk menggunakan atau mengonsumsi produknya,
merupakan definisi dari :
a. Media elektronik
b. Media
c. Sarana
d. Iklan
e. Media televisi

2. Fasilitas pelayanan kesehatan dalam menyelenggarakan iklan dan/atau publikasi harus


memenuhi syarat meliputi, kecuali :
a. Berbasis bukti
b. Informatif
c. Edukatif
d. Bertanggung jawab
e. Partisipasi

3. Iklan Pelayanan Kesehatan adalah kegiatan komunikasi persuasif atau


pengenalan/promosi tentang kebijakan, program, dan/atau pelayanan kesehatan dalam
bentuk gambar, suara, dan/atau tulisan dengan tujuan :
a. Menarik minat dan memudahkan masyarakat
b. Menarik minat dan tidak memudahkan masyarakat
c. Informatif
d. Edukatif
e. Bertanggung jawab

4. Sediaan farmasi dan alat kesehatan harus :


a. Tidak aman, bermanfaat, bermutu, terjangkau
b. Aman, bermanfaat, bermutu, terjangkau
c. Aman, bermanfaat, mutu rusak, terjangkau
d. Aman, berkhasiat, bermutu, tidak terjangkau
e. Tidak aman, tidak bermanfaat, bermutu, terjangkau

5. Menurut Pasal 99 UUK tentang Pengamanan dan Penggunaan Sediaan Farmasi dan
Alat Kesehatan menyatakan bahwa masyarakat diberi kesempatan yang seluas-
luasnya untuk, kecuali :
a. Mengolah
b. Memproduksi
c. Mendistribusikan
d. Mengedarkan
e. Mengembangkan

6. Meningkatkan kesadaran, kemampuan dan kemandirian konsumen untuk melindungi


diri merupakan tujuan dari :
a. UU Nomor 8 Tahun 1999
b. PP 59 Tahun 2001
c. Perka Badan POM RI Nomor 8 Tahun 2017
d. Pasal 98 UUK Nomor 36 Tahun 2009
e. PP Nomor 72 Tahun 1998

7. Pelaku usaha dilarang mendagangkan barang dan jasa yang diduga tidak memenuhi
unsur keamanan, kesehatan, kenyamanan dan keselamatan konsumen menurut :
a. Perka Badan POM RI Nomor 8 Tahun 2017
b. Pasal 98 UUK Nomor 36 Tahun 2009
c. PP Nomor 72 Tahun 1998
d. PP 59 Tahun 2001
e. UU Nomor 8 Tahun 1999

8. Hak pelaku usaha adalah :


a. Hak memberikan informasi yang benar, jelas dan jujur mengenai kondisi dan
jaminan barang dan/atau jasa serta memberi penjelasan pcnggunaan, perbaikan
dan pemeliharaan
b. Hak memperlakukan atau melayani konsumen secara benar dan jujur serta
tidak diskriminatif
c. Hak menjamin mutu barang dan/atau jasa yang diproduksi dan/atau
diperdagangkan berdasarkan ketentuan standar mutu barang dan/atau jasa
yang berlaku
d. Hak memberi kesempatan kepada konsumen untuk menguji, dan/atau
mencoba barang dan/atau jasa tertentu serta memberi jaminan dan/atau garansi
atas barang yang dibuat dan/atau yang diperdagangkan
e. Hak untuk rehabilitasi nama baik apabila terbukti secara hukum bahwa
kerugian konsumen tidak diakibatkan oleh barang dan / atau jasa yang
diperdagangkan

9. Perbuatan yang dilarang bagi pelaku usaha menurut Pasal 10 yang berisi pelaku usaha
dalam menawarkan barang dan/atau jasa yang ditujukan untuk diperdagangkan
dilarang menawarkan, mempromosikan, mengiklankan atau membuat pernyataan
yang tidak benar atau menyesatkan mengenai, kecuali :
a. Harga atau tarif suatu barang dan/atau jasa
b. Pengiklanan barang dan/atau jasa
c. Kegunaan suatu barang dan/atau jasa
d. Kondisi, tanggungan, jaminan, hak atau ganti rugi atas suatu barang dan/atau
jasa
e. Tawaran potongan harga atau hadiah menarik yang ditawarkan

10. Pemberian ganti rugi dilaksanakan dalam tenggang waktu :


a. 8 hari setelah tanggal transaksi
b. 7 hari sebelum tanggal transaksi
c. 7 hari setelah tanggal transaksi
d. 5 hari setelah tanggal transaksi
e. 6 hari setelah tanggal transaksi

Anda mungkin juga menyukai