Anda di halaman 1dari 5

Frequently Ask and Question

Pembukaan Rekening dan Pendaftaran Autodebet


Mahasiswa Universitas Bina Nusantara

Q : Apakah mahasiswa baru wajib melakukan pembukaan rekening autodebet?

A : Ya. Rekening yang dibuka ini akan digunakan untuk autodebet pembayaran uang kuliah selama
mahasiswa berkuliah di Universitas Bina Nusantara.

Q : Jika saya sudah memiliki rekening BCA, apakah tetap harus buka rekening baru?

A : Ya. Rekening baru yang akan dibukakan, khusus didaftarkan untuk autodebet uang kuliah.

Q : Apakah saya akan mendapatkan kartu ATM setelah buka rekening?

A : Ya. Kartu ATM dapat diambil ke Cabang BCA di area kampus Universitas Bina Nusantara.

Q : Produk Tabungan apa yang akan dibukakan dan berapa besar biaya administrasi bulanannya?

A : Produk tabungan yang akan dibuka adalah rekening Tahapan Xpresi dengan biaya administrasi
sebesar Rp 7.500.

Q : Cabang BCA mana saja yang dapat didatangi untuk ambil kartu?

A : Kartu ATM dapat diambil di cabang BCA sesuai lokasi kampus mahasiswa (informasi lokasi kampus
diinformasikan juga saat pengisian formulir pembukaan rekening)
BCA Express Univ. Bina Nusantara Bekasi (Kampus Bekasi)
BCA Kantor Kas Bina Nusantara Alam Sutera (Kampus Alam Sutera)
BCA KCP Bina Nusantara (Kampus Anggrek)

Q : Apakah dapat mendaftar fasilitas mobile banking juga untuk rekening yang dibuka?

A : Bisa. Pendaftaran fasilitas mobile banking ataupun internet banking dapat dilakukan saat mahasiswa
mengambil kartu ATM ke cabang BCA.

Q : Apakah untuk pembukaan rekening ini perlu datang ke cabang BCA?


A : Mahasiswa perlu datang ke kantor cabang BCA pada saat pengambilan kartu ATM.

Q : Kapan kartu ATM dapat diambil?

A : Kartu ATM dapat diambil jika mahasiswa sudah diperbolehkan untuk masuk ke area Kampus
Universitas Bina Nusantara.
Catatan:
Untuk sementara, saat ini untuk Kampus Bekasi, pengambilan kartu dapat dilayani di kantor cabang
BCA KCU Bekasi dan untuk Kampus Alam Sutera dapat dilayani di kantor cabang BCA KCU Alam
Sutera.

Q : Apakah proses pembukaan rekening dan pendaftaran autodebetnya hanya lewat email?

A : Benar. Proses pembukaan rekening dan pendaftaran autodebet dilakukan oleh tim BCA berdasarkan
formulir dan data yang dikirimkan mahasiswa melalui email ke pemrekbca@bca.co.id .

Q : Apakah email yang digunakan untuk mengirimkan data pembukaan rekening harus email pribadi?

A : Ya, harus menggunakan email pribadi karena BCA akan mengirimkan email konfirmasi proses
pembukaan rekening kepada mahasiswa melalui email tersebut.

A : Apa saja yang harus dikirimkan ke alamat email tersebut?

Q : Dokumen yang harus dikirimkan adalah :


1. File excel formulir pembukaan rekening yang sudah diisi sesuai Petunjuk Pembukaan Rekening.
2. Foto Identitas Diri yang masih berlaku, dapat berupa KTP / Surat keterangan rekam KTP / Paspor /
Kartu Pelajar* (*khusus mahasiswa < 17 tahun)
3. Foto diri mahasiswa
4. Foto tanda tangan sesuai dengan kartu identitas
5. Foto Kartu First Year Program

Q : Jika saya tidak bisa download formulir pembukaan rekening, saya bisa minta kemana untuk dikirim
ulang formulirnya?

A : Dapat menghubungi ke Call Center Universitas Bina Nusantara.

Q : Jika saya sudah 17 tahun tetapi belum punya KTP dan tidak punya Paspor, apakah bisa menggunakan
KTP orang tua?
A : Tidak bisa. Identitas yang digunakan harus identitas milik mahasiswa sendiri.

Q : Berapa besar ukuran file yang dapat dikirimkan melalui email?

A : Maksimal lampiran email yang dapat dikirimkan adalah 10 MB. Dapat menggunakan format file .xlsx,
.pdf, .jpeg, .png.
Catatan: Tidak diperbolehkan untuk mengirimkan dalam format .zip

Q : Berapa lama proses untuk pembukaan rekeningnya?

A : Proses pembukaan rekening dan pendaftaran autodebet akan selesai dalam waktu 3-5 HK (Hari
Kerja) sejak data diterima BCA dengan lengkap.

Q : Bagaimana saya tahu apakah rekening saya sudah berhasil diproses?

A : Apabila proses pembukaan rekening dan autodebet sudah selesai dilakukan, mahasiswa akan
menerima email informasi nomor rekening yang berhasil dibuka.

Q : Bagaimana jika saya tidak juga mendapatkan email konfirmasi dari BCA?

A : Mahasiswa dapat mengirimkan kembali email pengajuan pembukaan rekening ke


pemrekbca@bca.co.id dengan menggunakan alamat email yang sama yang digunakan sebelumnya.

Q : Apakah saya harus print formulir pembukaan rekening?

A : Tidak. Mahasiswa mengirimkan formulir pembukaan rekening dalam format excel beserta
kelengkapan dokumen lainnya.
Proses pembukaan rekening tidak akan dilakukan apabila tidak memenuhi ketentuan tersebut.

Q : Apa yang harus saya lakukan setelah mendapatkan email konfirmasi pembukaan rekening berhasil?

A : Mahasiswa dapat melakukan setoran awal melalui transfer ke nomor rekening tersebut. Apabila
mahasiswa akan menyetor untuk uang kuliah, mahasiswa dihimbau untuk melakukan setoran awal
ke rekening sebesar jumlah nominal autodebet dari Univ. Bina Nusantara ditambahkan dengan
biaya administrasi per bulan Rp 7.500, biaya cetak kartu Rp 25.000 dan pengendapan saldo Rp
10.000 untuk menghindari gagal autodebet.
Q : Berapa minimal yang harus saya setor untuk setoran awal?

A : Setoran awal Tahapan Xpresi minimal Rp 50.000,-

Q : Apakah setoran awal bisa ditransfer dari Bank Lain?

A : Bisa. Setoran awal dapat dilakukan dari sesama rekening BCA ataupun transfer dari Bank Lain.

Q : Bagaimana saya mengecek saldo atau mutasi rekening tersebut?

A : Saldo dan mutasi rekening dapat dilakukan pengecekan setelah mendapatkan kartu ATM.

Q : Apakah saya bisa melakukan transfer dan melakukan pembayaran belanja online dengan rekening
tersebut?

A : Aktivitas tersebut dapat dilakukan setelah mendapatkan kartu ATM.

Q : Apakah pengambilan kartu ATM bisa diwakilkan?

A : Tidak. Pengambilan kartu ATM harus mahasiswa sendiri.

Q : Apakah saya bisa buka rekening dengan datang ke kantor cabang BCA?

A : Pembukaan rekening untuk autodebet mahasiswa Universitas Bina Nusantara saat ini dapat dilayani
di KCU Alam Sutera dan KCU Bekasi. Layanan di KCP Bina Nusantara (kampus Anggrek) dapat dibuka
setelah aktivitas perkuliahan dengan mahasiswa aktif kembali.

Q : Apakah layanan terkait autodebet mahasiswa Universitas Bina Nusantara hanya bisa dilayani di 3
cabang BCA tersebut?

A : Ya, saat ini untuk layanan terkait autodebet mahasiswa Universitas Bina Nusantara dapat dilayani di
3 cabang tersebut.
- BCA Express Univ. Bina Nusantara Bekasi (Kampus Bekasi) – sementara dialihkan ke BCA KCU
Bekasi
- BCA Kantor Kas Bina Nusantara Alam Sutera (Kampus Alam Sutera) – sementara dialihkan ke BCA
KCU Alam Sutera
- BCA KCP Bina Nusantara (Kampus Anggrek)
Q : Bagaimana jika saya tidak segera melakukan setoran ke rekening tersebut?

A : Rekening yang memiliki saldo 0 selama 3 bulan, memiliki saldo <50.000 selama 6 bulan dapat
berpotensi tutup otomatis oleh sistem. Mohon dapat melakukan setoran ke rekening tersebut
maksimal 3 bulan setelah rekening berhasil dibuka.

Q : Pembayaran cicilan uang kuliah sudah mau jatuh tempo, tetapi belum bisa mengajukan pembuatan
rekening secara online karena kendala teknis. Solusinya apa?

A : Kendala tersebut dapat disampaikan ke Student Service Center Universitas Bina Nusantara untuk
mendapatkan solusi lebih lanjut terkait pembayaran cicilan uang kuliah.

Q : Kapan terakhir mahasiswa dapat melakukan pembukaan rekening?

A : Hal tersebut dapat ditanyakan ke Universitas Bina Nusantara.

Q : 1 Nomor Handphone bisa dipakai untuk berapa m-BCA?

A : 1 Nomor Handphone baru bisa terkoneksi ke 1 rekening di m-BCA.

Q : Apakah jika saya mendapat beasiswa atau keringanan biaya kuliah tetap harus melakukan
pembukaan rekening?

A : Ya. Rekening yang dibuka akan digunakan untuk pembayaran mahasiswa ke Universitas Bina
Nusantara melalui metode Autodebet selama masih aktif sebagai mahasiswa di Universitas Bina
Nusantara.

Anda mungkin juga menyukai