Anda di halaman 1dari 2

SURAT LAMARAN PEKERJAAN

Pacitan, 20 Juli 2020


Lampiran: Tujuh lembar
Perihal : Permohonan menjadi karyawan

Yth. Kepala Personalia


PT Mulia Jaya
Jalan Diponegoro 20
Surabaya

Dengan hormat,
Berdasarkan iklan lowongan pekerjaan yang dimuat di harian Jawa Pos tanggal 17 Juli 2020,
PT Mulia Jaya membutuhkan lima orang karyawan dalam bidang pemasaran. Sesuai dengan bidang
pekerjaan tersebut, dengan ini saya,
nama : Anesia Anggun Kinanti.
tempat, tanggal lahir: Pacitan, 22 September 2003
pendidikan : S-1
alamat : Dusun Tawang Kulon RT 02/RW 10, Desa Sidomulyo, Kecamatan
Ngadirojo, Kabupaten Pacitan
mengajukan permohonan untuk menjadi karyawan bidang pemasaran. Adapun kualifikasi yang saya
miliki sesuai dengan syarat-syarat yang telah ditentukan. Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini
saya lampirkan berkas-berkas sebagai berikut.
1. Fotokopi ijazah
2. Fotokopi sertifikat kursus komputer
3. Fotokopi kartu tanda penduduk (KTP)
4. Surat keterangan pengalaman kerja
5. Surat kelakuan baik dari kepolisian
6. Pasfoto hitam putih ukuran 3 x 4 dua lembar
7. Fotokopi kartu kuning dari Depnakertrans
. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Anesia Anggun Kinanti


Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan

1. Tempat dan tanggal surat


2. Lampiran dan hal
3. Alamat surat
4. Salam pembuka
5. Alinea pembuka
6. Isi, dalam isi terdapat hal-hal berikut.
a. Identitas
b. Maksud dan tujuan
c. Menyatakan lampiran
7. Penutup
8. Salam penutup
9. Tanda tanggan dan nama terang

Anda mungkin juga menyukai