Anda di halaman 1dari 10

BAHAN AJAR BAHASA INDONESIA

SURAT LAMARAN PEKERJAAN

1. Pengertian surat lamaran pekerjaan


 Surat lamaran pekerjaan adalah surat dari seseorang yang memerlukan pekerjaan
kepada orang atau pejabat yang dapat memberikan pekerjaan atau jabatan.
 Surat lamaran kerjaadalah surat yang dibuat oleh seseorang untuk melamar pekerjaan
di suatu perusahaan, kantor atau instansi tertentu.
 Surat lamaran kerja merupakan surat yang digunakan untuk melamar pekerjaan atau
surat penjualan yang berhubungan dengan bagaimana anda menjual segala potensi diri
kepada lembaga yang menyediakan lowongan pekerjaan. Menurut Kuntarto (2009),
prinsip 3A (Attraction, Attention,  dan Action) dapat dijadikan landasan ketika akan
membuat lamaran.

2. Unsur Kebahasaan Surat Lamaran Pekerjaan


Surat lamaran yang baik dan benar mempunyai ciri-ciri :
a. Mempunyai bentuk yang menarik
b. Mempunyi bahasa yang menarik
c. Menggambarkan kemampuan pelamar
d. Tepat pada sasaran
e. Penulisan sesuai dengan EYD
Unsur dan cara pembuatan surat lamaran pekerjaan
a. Gunakan bahasa yang baik dan benar.
pergunakan bahasa yang formal karena surat lamaran kerja termasuk surat resmi
jangan menggunakan bahasa yang tidak patut dalam pembuatan surat resmi.
b. Tulislah kalimat yang singkat padat dan jelas.
jangan bertele-tele dalam menulis surat lamaran karena surat lamaran bisa
menampilkan jati diri seseorang serta sebuah instansi atau perusahaan tidak
menyukai surat lamaran yang bertele-tele.
c. Tulislah secara manual menggunakan tangan.
penulisan surat lamaran kerja secara manual lebih disukai perusahaan karena melalui
tulisan tangan bisa dinilai bagaimana pribadi seseorang.
d. Perhatikan kebersihan surat lamaran kerja.
jangan sampai ada coretan atau bekas penghapus dalam surat lamaran kerja, jika
salah menulis lebih baik tulis ulang di kertas baru, jangan menggunakan stipo untuk
menghapus.
e. Isi secara jelas data diri dan informasi yang informasi tentang diri anda, serta
lampirkan dokumen-dokumen pendukung seperti daftar riwayat hidup, fotokopi
identitas diri serta dokumen-dokumen lain yang menjadi persyaratan.
f. Jika anda mempunyai sertifikat pendukung yang bisa menambah nilai plus untuk diri
anda jangan ragu untuk melampirkannya.
 
3. Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan
1. Tempat dan tanggal pembuatan surat
2. Lampiran dan perihal
3. Alamat surat
4. Salam pembuka
5. Alinea pembuka
6. Isi
7. Penutup
8. Tanda tangan dan nama terang

Secara umum surat lamaran pekerjaan memiliki sistematika seperti berikut ini :
1. Kepala surat
2. Tempat dan tanggal pembuatan surat
3. Nomor surat
4. Lampiran
5. Hal atau perihal
6. Alamat tujuan
7. Salam pembuka
8. Isi surat yang terbagi menjadi tiga bagian pokok yaitu :
 Paragraf pembuka
 Isi surat ( Data pribadi pelamar, pendidikan, pengalaman bekerja, lampiran )
 Paragraf penutup
9. Salam penutup
10. Tanda tangan dan nama terang
 
4. Contoh Surat Lamaran Pekerjaan yang baik dan benar

Bojonegoro, 28 Juli 2022

Yth. HRD Manager PT Maspion


Jalan Hasanudin No. 13 Subang

Perihal : Lamaran Kerja

Dengan hormat,
Berdasarkan informasi dari media cetak, koran Indo menngai lowongan di perusahaan yang
Bapak/Ibu pimpin. Melalui surat ini saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di
perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin guna mengisi posisi yang di butuhkan saat ini. Saya yang
bertanda tangan dibawah ini :
nama : Lucky Hasanudin
tempat, tanggal lahir : Sumedang, 13 Juni 1989
jenis kelamin : Laki-laki
pendidikan : SMK Rekayasa Perangkat Lunak
alamat : Jl. Cilencang No. 06 RT/RW 06/13
telepon : 08976543212

Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu
pimpinan waktu yang akan datang, saya lampirkan juga kelengkapan data diri sebagai berikut:
1. Pas photo
2. Fotokopi KTP
3. Daftar riwayat hidup
4. Fotokopi Ijazah terakhir
5. Fotokopi SKHUN
6. Fotokopi sertifikat kompetensi
7. Fotokopi sertifikat PKL
8. Fotokopi surat keterangan referensi
Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenarnya dan atas perhatiannya serta
kebijaksanaan Bapak/Ibu pimpinan saya mengucapkan terima kasih.
 
Hormat saya,
 
 TTD
 
Lucky Hasanudin

Bojonegoro, 28 Juli 2022

Yth.HRD Manager PT MITRA USAHA


Jalan Hasanudin No. 13 Subang

Hal : Lamaran Kerja

Dengan hormat,
Berdasarkan informasi dari media cetak, koran Indo mengenai lowongan di perusahaan yang
Bapak/Ibu pimpin. Melalui surat ini saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di
perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin guna mengisi posisi yang di butuhkan saat ini. Saya yang
bertanda tangan dibawah ini :
nama : Umi Ulfatul Maghfiroh
tempat, tanggal lahir : Bojonegoro, 17 Februari 2000
jenis kelamin : Perempuan
alamat : Kec.Baureno Kab.Bojonegoro
telepon : 085765467588
Pendidikan :
Tahun 2011 lulus MI Islamiyah Bumiayu
Tahun 2014 lulus MTs Islamiyah Tulungagung
Tahun 2017 lulus SMKN 1 Baureno Teknik Komputer Jaringan
Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu
pimpinan waktu yang akan datang, saya lampirkan juga kelengkapan data diri sebagai
berikut :
1. Pas foto terbaru
2. Fotokopi KTP
3. Daftar riwayat hidup
4. Fotokopi Ijazah terakhir
5. Fotokopi SKHUN
6. Fotokopi sertifikat Competensi
7. Fotokopi sertifikat PKL
8. Fotokopi surat keterangan Referensi

Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenarnya dan atas perhatiannya serta
kebijaksanaan Bapak/Ibu pimpinan saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya,

TTD

Umi Ulfatul Maghfiroh


1. Bacalah iklan berikut dengan saksama!
Perusahaan Otomotif Nasional yang sedang berkembang pesat membuka peluang
karier bagi Saudara, yang berdedikasi tinggi, berpenampilan menarik, mau bekerja
keras, dengan persyaratan sebagai berikut:
1. Pendidikan SMK dengan nilai Matematika minimal 6.
2. Usia maksimal 27 tahun.
3. Memiliki sepeda motor, SIM C.
4. Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia.
Segera kirimkan surat lamaran lengkap (CV, pasfoto berwarna terbaru ukuran 3 × 4 (2
lembar), fotokopi STNK, Sim C, KTP, dan Ijazah) ke PO BOX 4080/JKT 10040.

Kompas, 20 Juni
2020
Kalimat pembuka surat lamaran pekerjaan berdasarkan iklan tersebut adalah ....

2. Cermati kutipan surat lamaran berikut!


... dengan ini saya mengajukan lamaran pekerjaan untuk mengisi lowongan tersebut.
Adapun identitas diri saya ...

Penulisan identitas yang tepat untuk melengkapi surat lamaran tersebut adalah ....

3. Cermatilah kalimat penutup surat lamaran pekerjaan berikut!


Besar harapan saya dapat diterima di perusahaan yang Bapak pimpin. Atas kebaikannya,
dihaturkan terima kasih.
Kalimat yang tepat untuk memperbaiki kalimat penutup surat lamaran pekerjaan tersebut
adalah ....

4. Cermati penulisan alamat surat berikut dengan saksama!


Kepada: Yth.Sultan Harahap
Direktur PT. Cemerlang
Jln. Bintang nomor 80
Yogyakarta

Perbaikan penulisan alamat surat yang tepat adalah .…

5. Cermati ilustrasi berikut!


Sebuah perusahaan membutuhkan karyawan di bagian pemasaran. Bidang
pekerjaan yang ditawarkan adalah untuk memasarkan produk dari perusahaan tersebut.
Pelamar yang berminat dipersilakan untuk membuat surat lamaran yang disertai dengan
lampiran yang dibutuhkan bagi orang pemasaran.
     Berikut ini adalah lampiran yang disertakan oleh seorang pelamar:
(1)  fotokopi SIM
(2)  fotokopi KTP
(3)  fotokopi kartu pelajar
(4)  fotokopi ijazah terakhir
(5)  fotokopi kartu keluarga
Berdasarkan ilustrasi tersebut, ada dua lampiran yang tidak sesuai untuk dilampirkan
yang ditandai dengan nomor....

6. Cermati pengumuman berikut dengan saksama!


PT PELITA JAYA
Jalan MT Haryono 10 Jakarta 
No. 120-PK-08-2020
28 Juli 2020
PENGUMUMAN
Dibutuhkan tenaga administrasi minimal lulus SMK untuk ditempatkan di kantor cabang
Depok  dengan persyaratan...
Kalimat pembuka surat lamaran kerja sesuai dengan pengumuman tersebut yang tepat
adalah ….

7. Bacalah ilustrasi berikut!


Seorang calon pelamar pekerjaan mengajukan sebuah surat lamaran pekerjaan yang
ditujukan ke suatu PT yang bergerak di bidang telekomunikasi. Karena lowongan
tersebut sudah terisi maka lamaran tersebut terpaksa ditolak.
Kalimat penolakan lamaran pekerjaan yang sesuai dengan ilustrasi di atas adalah....

8. Perhatikan kalimat di bawah ini!


Besar harapan saya untuk bisa bergabung dengan perusahaan yang Bapak pimpin. Untuk
itu, saya sangat mengharapkan berita dari Bapak.
Kalimat di atas merupakan bagian dari ....

9. Perhatikan data berikut!


 nama            :   Joni Iskandar, S.E.
 umur            :   25 tahun
 pendidikan  :   S1 Ekonomi
 alamat          :   Jalan Merdeka VII, Semarang
Data di atas merupakan bagian dari surat lamaran pekerjaan, yaitu bagian ....

10. Cermatilah penggalan surat lamaran pekerjaan berikut!


Dengan hormat,
         Berdasarkan iklan pekerjaan perusahaan bapak yang dimuat di harian Suara
Merdeka, 19 Juli 2020, dengan ini saya,
nama            : Haryadi, S.Pd
umur            : 25 tahun
pendidikan  : S1 Fakultas Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas  Pendidikan
Indonesia
alamat          : Jalan Jambu 15, Boyolali
Kata yang penulisannya tidak sesuai Pedoman Umum Ejaan Bahasa indobnesia (PUEBI)
pada penggalan surat lamaran pekerjaan di atas adalah ....

11. Cermatilah kalimat surat balasan lamaran berikut!


Anda ditunggu kehadirannya untuk tes tulis dan wawancara pada hari Senin, 15 Juli
2020 jam 08.00 WIB.
Perbaikan surat balasan lamaran pekerjaan tersebut yang santun adalah ....

12. Perhatikan penggunaan tanda baca pada penulisan alamat surat berikut!
Yth: Bpk. Suhendra
Manajer PT Angkasa Pura
Jalan Pemuda 20
Semarang
Kesalahan penggunaan tanda baca pada penulisan alamat surat tersebut adalah ….

13. Penulisan tempat dan tanggal pembuatan surat yang tepat ialah …. (Bulukerto, 19 Juli
2022)

14. Perhatikan ilustrasi berikut!


Sebuah surat akan dikirim ke Direktur perusahaan dengan alamat :
PT Astra Motor, jalan Kramat Raya nomor 132, Jakarta 10545.
Cara penulisan alamat surat yang benar adalah ....

15. Perhatikan kalimat berikut!


Berdasarkan surat lamaran pekerjaan yang Saudara kirim, kami beritahukan bahwa
Saudara diterima untuk bergabung dengan perusahaan kami.
Kalimat di atas merupakan bagian dari ....

16. Bacalah dengan cermat lowongan pekerjaan berikut!


Perusahaan yang bergerak di bidang industri manufaktur memberikan
kesempatan kepada profesional muda yang energik dan memiliki motifasi tinggi
Persyaratan:
1. Pria
2. Memiliki ijasah minimal SMK
3. Fotocopi KTP
Perbaikan kata yang tercetak miring dari lowongan kerja di atas adalah .…

17. Cermatilah kalimat surat lamaran pekerjaan berikut!


Dengan hormat,
Bersama ini saya, Sulistia  22 tahun, lulusan SMK jurusan TKR tahun  2014,
mengajukan lamaran sebagai teknisi kendaraan.
Pembuka surat lamaran pekerjaan di atas kurang tepat, perbaikannya adalah ....

18. Cermati kalimat berikut!


Kami tolak lamaran Anda dan kami harap Anda maklum
Perbaikan kalimat surat balasan lamaran pekerjaan di atas yang santun adalah ....

19. Bacalah dengan cermat penggalan pengumuman berikut!


PENGUMUMAN
No. 27/X/TKB/2019
PT Karya Sentosa Makmur membutuhkan tenaga lulusan SMK untuk ditempatkan di
bagian operator . Bagi yang berminat dipersilakan untuk menghubungi...
Kalimat pembuka surat lamaran pekerjaan yang tepat berdasarkan pengumuman tersebut
adalah....

20. Cermatilah kutipan penutup surat berikut!


Atas perhatiannya, diucapkan terima kasih.
Kalimat yang tepat untuk memperbaiki kalimat penutup surat tersebut adalah ….

21. Perhatikan ilustrasi berikut!


Sebuah surat akan dikirim ke alamat :
PT Astra Motor, jalan Kramat Raya nomor 132, Jakarta 10545
Cara penulisan alamat surat yang benar adalah ....

22. Cermatilah kutipan surat lamaran pekerjaan teks berikut.


Saya yang bertanda tangan di bawah ini
nama                         : Zuhri, S.E.
tempat, tanggal lahir : Sukoharjo, 20 Agustus 1983
jenis kelamin             : laki-laki
agama                        : Islam
pendidikan                : S-1 Akuntasi
alamat                       : Jalan Wironanggan 15, Sukoharjo
nomor telepon/HP     : 081326446361
          Dengan ini menyampaikan permohonan kepada Bapak/Ibu, agar kiranya dapat
diangkat menjadi pegawai di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin, dengan jabatan sebagai
staf keuangan,
Sebuah surat lamaran pekerjaan mengandung bagian yang berfungsi sebagai informasi
awal terkait dengan pekerjaan yang akan dilamar. Bagian tersebut merupakan ...

23. Cermatilah kutipan surat lamaran pekerjaan teks berikut.


Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, bersama ini saya lampirkan:
1. fotokopi ijazah terakhir
2. Pasfoto ukuran 3x4 sebanyak empat lembar
3. Surat keterangan kesehatan
4. surat keterangan kelakuan baik
       Demikian permohonan ini disampaikan, besar harapan saya kiranya Bapak/Ibu dapat
mempertimbangkannya, sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih.
Bagian surat lamaran pekerjaan  tersebut adalah…
24. Perhatikan kalimat di bawah ini!
Besar harapan saya untuk bisa bergabung dengan perusahaan yang Bapak pimpin. Untuk
itu, saya sangat mengharapkan berita dari Bapak.
Kalimat di atas merupakan bagian dari ....

25. Cermatilah struktur surat lamaran kerja berikut!

1. Lampiran    : ………                                             3. Boyolali, 21-7- 2019                    


2. Perihal        : ………
4. Yth. Bapak Direktur PT Jaya Abadi
    Jln. Pemuda, 123 Semarang
5. Dengan hormat,
6. Dengan ini ……..
                                                 7. Hormat saya,

                                                 …………………..

Struktur surat lamaran kerja di atas yang penulisannya salah adalah ….

26. Cermatilah kutipan surat lamaran pekerjaan berikut!


Dengan hormat,
    Saya, Maman Suherman, adalah Master Ekonomi Jurusan Manajemen Pemasaran.
Saya ingin bergabung dengan perusahaan Bapak untuk menjadi direktur pemasaran
cabang Majalengka.

Berdasarkan isinya, surat lamaran pekerjaan di atas ditulis berdasarkan ....

27. Cermatilah teks berikut!


Tantangan Karier
PT Garuda Nusantara
Membutuhkan tenaga pembukuan
Syarat:
1. Sarjana Akuntansi
2. Pengalaman min. 2 thn
3. Domisili Jakarta
Lamaran ke PT Garuda Nusantara
Jalan Garuda 85 Jakarta Pusat

Pembuka surat lamaran kerja yang paling tepat berkaitan dengan iklan di atas adalah ….

28. Perhatikan data-data berikut!


Nama : Endah Mustaqimah, S.T.
Umur : 25 tahun
Pendidikan : S1 Teknik Industri
Alamat : Jalan Tentara Pelajar, o6 Boyoali

Data di atas merupakan bagian dari surat lamaran pekerjaan, yaitu bagian ....

29. Cermatilah penggalan surat lamaran pekerjaan berikut!


Dengan hormat,
         Berdasarkan iklan perusahaan bapak yang dimuat pada harian Suara Merdeka, 19
Juli 2019, dengan ini saya
nama             :   Haryadi, S.Pd.
umur             :   25 tahun
pendidikan    :    S1 Fakultas Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas  Pendidikan
Indonesia
alamat            : Jalan Jambu, 15 Boyolali

Kata yang penulisannya tidak sesuai Ejaan Bahasa indobnesia (EBI) pada penggalan surat
lamaran pekerjaan di atas adalah ....

30. Cermatilah kalimat surat balasan lamaran berikut!


Anda ditunggu kehadirannya untuk tes tulis dan wawancara pada hari Senin, 15 Juli 2019
jam 08.00 WIB.
Perbaikan surat balasan lamaran pekerjaan tersebut yang santun adalah ...

Anda mungkin juga menyukai