Anda di halaman 1dari 1

Gagal ginjal kronik (GGK) adalah merupakan menurunnya fungsi ginjal yang

berlangsung lama dan bertahap, sifatnya progresif dengan kreatinin klirens (Sidabutar, 1983).
Salah satu terapi pengganti yang digunakan pada pasien GGK adalah Hemodialisis (HD) yang
bertujuan mempertahankan fungsi ginjal sehingga dapat memperpanjang kelangsungan hidup
dan memperbaiki kualitas hidup penderita gagal ginjal kronik. Hemodialisis biasanya dilakukan
dalam 2 atau 3 kali seminggu dan pada pasien GGK yang menjalani HD rutin sering mengalami
kelebihan volume cairan dalam tubuh diakibatkan penurunan fungsi ginjal dalam mengekresikan
cairan.

Jumlah pasien yang menjalani terapi hemodialisis pada RS Prof. Dr. Margono Soekarjo
bulan September 2007 sebanyak 50 orang terdiri dari laki-laki 33 orang dan perempuan 17
orang. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor karakteristik pasien dan faktor
keterlibatan orang lain yang mempengaruhi kepatuhan dalam mengurangi asupan cairan pada
penderita gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisis di RS Prof. Dr. Margono Soekarjo
Purwokerto. Dari 51 responden peneliti didapatkan 67,3% penderita yang patuh dan 32,7%
penderita yang tidak patuh. Dari hasil penelitian faktor usia, faktor lama menjalani HD tidak
berpengaruh terhadap kepatuhan pasien dalam mengurangi asupan cairan. Sedangkan faktor
pendidikan, konsep diri, pengetahuan pasien, keterlibatan keluarga dan tenaga kesehatan sangat
mempengaruhi pasien terhadap kepatuhan dalam mengurangi asupan cairan.

Pasien yang memiliki pendidikan yang lebih tinggi akan mempunyai pengetahuan yang
luas juga memungkinkan pasien mengontrol dirinya dalam mengatasi masalah yang dihadapinya,
mempunyai pengalaman, konsep diri yang baik akan membuat individu lebih dapat mengambil
keputusan yang tepat dan mendengarkan apa saja yang disarankan oleh petugas kesehatan.
Begitupun dengan keterlibatan keluarga dan petugas kesehatan yang bertugas sebagai pemberi
pelayanan kesehatan, untuk memberikan informasi dan rencana pengobatan selanjutnya.
Sedangkan, keluarga memberikan dukungan sosial yang bersifat menolong dengan melibatkan
aspek perhatian, bantuan dan penilaian dari keluarga.

Anda mungkin juga menyukai

  • Leaflet BPH
    Leaflet BPH
    Dokumen2 halaman
    Leaflet BPH
    ZINATUL WIDAD
    Belum ada peringkat
  • Chapter 2
    Chapter 2
    Dokumen19 halaman
    Chapter 2
    ZINATUL WIDAD
    Belum ada peringkat
  • Jdkdke
    Jdkdke
    Dokumen65 halaman
    Jdkdke
    ZINATUL WIDAD
    Belum ada peringkat
  • Bab Iii PDF
    Bab Iii PDF
    Dokumen32 halaman
    Bab Iii PDF
    ZINATUL WIDAD
    Belum ada peringkat
  • Telaah Jurnal Anak
    Telaah Jurnal Anak
    Dokumen3 halaman
    Telaah Jurnal Anak
    ZINATUL WIDAD
    Belum ada peringkat
  • Bab Iii
    Bab Iii
    Dokumen11 halaman
    Bab Iii
    ZINATUL WIDAD
    Belum ada peringkat
  • Kelompok 8 Hhs
    Kelompok 8 Hhs
    Dokumen35 halaman
    Kelompok 8 Hhs
    ZINATUL WIDAD
    0% (1)