Anda di halaman 1dari 4

FORM 01-IK-SMPAN-KUR-02

YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM IBUKU


SMP AN-NISAA’
Jl. Jombang Raya No. 25 A, Pondok Aren Tangerang
REVIEW UJIAN SEKOLAH
TAHUN PELAJARAN 2019/ 2020

Mata Pelajaran : Matematika


Hari / Tanggal : Rabu, 15 April 2020

1. Perhatikan gambar berikut!

Tentukan besar ∠AGH !

2. Gambar berikut!

Persamaan garis h adalah ....


A. 3𝑦 − 2𝑥 − 12 = 0
B. 2𝑦 − 3𝑥 + 12 = 0
C. 3𝑥 − 2𝑦 − 24 = 0
D. 3𝑥 − 2𝑦 + 24 = 0

3. Sebuah mobil bergerak ke arah barat sejauh 85 km, kemudian berbelok ke arah utara sejauh 20 km,
dan berbelok lagi ke arah timur sejauh 70 km. Hitunglah jarak terdekat mobil dari tempat semula !

4. Perhatikan tigaan ukuran berikut!


a. 7, 8, 9
b. 6, 8, 12
c. 12, 16, 20
d. 12, 16, 18
Tentukan jenis segitiga berdasarkan ukurannya masing-masing!
5. Perhatikan gambar persegi ABCD dan persegipanjang EFGH berikut!

Diketahui luas daerah yang tidak diarsir pada bangun tersebut 62 cm2, tentukan luas daerah yang
diarsir !

6. Sebuah taman berbentuk trapesium seperti pada gambar berikut!

Di sekeliling taman akan ditanami pohon dengan jarak antar pohon adalah 4 meter. Tentukan banyak
pohon yang dibutuhkan!

7. Diketahui titik A (-6, -4) dipetakkan ke titik A’(-2, -1) oleh 𝑇(𝑎,𝑏) . Tentukan nilai 𝑎 + 𝑏 = …

8. Diketahui persegipanjang PQRS dengan titik P(4,3), Q(9,3), R(9,7), dan S(4,7) akan didilatasi
dengan pusat O(0,0) dan faktor skala 2. Tentukan luas persegipanjang hasil dilatasi persegipanjang
PQRS !

9. Sebuah pohon berada di depan gedung yang berjarak 9 meter. Pada saat yang sama bayangan gedung
berimpit dengan bayangan pohon seperti tampak pada gambar di bawah ini.

18 m

9m 15 m

Hitunglah tinggi pohon !


10. Perhatikan gambar!

Segitiga ABC kongruen dengan segitiga PQR. Tentukan pasangan – pasangan sudut yang sama
besar ! (∠….. = ∠….. , dst)

11. Perhatikan gambar berikut!

Jika besar ∠BOC = 68°, hitunglah besar ∠DAC + ∠DOC !

12. Bima akan membuat pagar kawat disekeliling taman yang berbentuk juring lingkaran. Panjang
jari-jari taman 14 m dan besar sudut pusat 135°. Tentukan panjang kawat minimal yang diperlukan!

13. Banu ingin membuat dua kerangka balok dengan ukuran 15 cm × 12 cm × 18 cm yang terbuat dari
kawat. Jika Banu mempunyai kawat sepanjang 4 m, hitunglah panjang kawat yang tersisa!

14. Sebuah tenda kemah berbentuk limas persegi dengan panjang alas 8 meter dan tinggi tenda 3 meter.
Alas tenda dan dinding tenda terbuat dari kain terpal dengan harga Rp40.000,00 per m2. Hitunglah
total biaya seluruhnya untuk membuat tenda tersebut!

15. Perhatikan gambar!

Jika volume bola 45 cm3, hitunglah volume tabung!

16. Perhatikan gambar topi terbuat dari karton berikut ini !

Jari-jari kecil 10,5 cm, jari-jari lingkaran besar 14 cm, dan tinggi topi 15 cm. Hitunglah luas karton
minimal yang diperlukan untuk membuat topi tersebut!
17. Perhatikan data nilai dari 16 siswa berikut!
9, 8, 4, 7, 5, 8, 6, 9, 8, 5, 6, 7, 5, 8, 6, 4
Tentukan median dari data tersebut !

18. Perhatikan diagram tentang 4 jenis olahraga yang disukai sekelompok siswa.

Jika banyak siswa seluruhnya 240 orang, hitunglah banyaknya siswa yang suka futsal!

19. Pada pelambungan dua buah dadu yang sejenis, tentukan peluang munculnya mata dadu
….
berjumlah 6 atau 9 ! ( )
….

20. Dalam suatu kantong terdapat 8 bola yang diberi nomor 1, 2, 3, ... , 8. Dua bola diambil secara acak
….
dari dalam kantong, tentukan peluang terambilnya dua bola bernomor genap! (….)

Anda mungkin juga menyukai