Anda di halaman 1dari 2

Lembar Evaluasi

Kelas / Semester : 3 A Antasari / 2


Tema : 7. Perkembangan Teknologi
Subtema : 3. Perkembangan Teknologi Komunikasi
Pembelajaran : 1

Nama :
Kelas :

Pilihlah jawaban yang paling benar pada soal di bawah ini dengan memberi tanda
silang (X) pada huruf A, B, C atau D.
Untuk menjawab soal no 1 – 7 bacalah teks berikut !
Sejarah Komunikasi
Komunikasi adalah cara penyampaian gagasan antar manusia. Pada awalnya,
komunikasi dilakukan secara tatap muka dan pesan disampaikan secara lisan. Namun,
kebutuhan untuk menyampakan informasi secara tidak langsung juga sangat diperlukan
sehingga ilmu tentang komunikasi semakin berkembang.
Ada bermacam-macam cara penyampaian pesan dari jauh. Suku Indian
menggunakan asap sebagai tanda pesan. Di Indonesia, dikenal adanya kentungan.
Kentungan digunakan untuk penyampaian tanda bahaya bagi warga. Selain kentungan,
gong dapat menjadi pilihan sebagai penyampaian pesan.
Salah satu penyampaian pesan secara tertulis adalah melalui surat. Sebelum
adanya kertas, surat ditulis di atas daun lontar. Pada saat mesin cetak telah diciptakan,
alat komunikasi berkembang melalui surat kabar atau koran. Setelah surat kabar, media
komunikasi, seperti radio dan televisi, mulai berkembang.
Saat ini, ada jaringan internet. Manusia dapat bertukar informasi melalui surat
elektronik. Manusia dapat juga bertukar informasi melalui berbagai jejaring sosial.
Jejaring sosial dapat menghubungkan kebelahan dunia manapun.

1. Berdasarkan teks “Sejarah Komunikasi” Cara penyampaian gagasan antar manusia


disebut…
A. Teknologi C. Informasi
B. Komunikasi D. Ilmu
2. Bagaimana suku Indian menyampaikan pesan …
A. Melalui surat C. Melalui Kentungan
B. Melalui Internet D. Melalui asap
3. Apa yang dimaksud dengan media …
A. Kata-kata yang diucapkan
B. Hasil pemikiran
C. Alat pemukul yang terbuat dari batang bambu atau batang kayu yang dipahat
D. Alat (sarana) komunikasi seperti koran, majalah, radio, televisi, film, poster dan
spanduk.
4. Apa yang dimaksud dengan kentungan …
A. Kata-kata yang diucapkan
B. Hasil pemikiran
C. Alat pemukul yang terbuat dari batang bambu atau batang kayu yang dipahat
D. Alat (sarana) komunikasi seperti koran, majalah, radio, televisi, film, poster dan
spanduk.
5. Pada zaman dahulu, sebelum adanya kertas surat ditulis di atas daun …
A. Daun lontar C. Daun talas
B. Daun pisang D. Daun mangga
6. Lembaran-lembaran kertas bertuliskan kabar (berita) dan sebagainya, adalah arti
dari kata …
A. Koran C. Kentungan
B. Internet D. Media
7. Kalimat manakah yang terdapat kata “gagasan” …
A. Pesan tertulis dapat disampakan melalui surat.
B. Undangan ulang tahun dapat disampaikan secara lisan.
C. Lani menyampaikan gagasan dalam diskusi kelompok.
D. Dayu menerima surat dari Siti.
8. Jumlah keseluruhan sisi yang dimiliki oleh suatu bangun datar, dapat disebut juga
sebagai …
A. Luasbangun datar C. Volume bangun datar
B. Keliling bangun datar D. Bangun datar
9. Segitiga mempunyai tiga sisi. Jumlah panjang ketiga sisinya disebut …
A. Luas segitiga C. Keliling segitiga
B. Volume segitiga D. Rumus segitiga
10. Aku adalah bangun datar. Aku mempunyai lima sisi. Jumlah panjang kelima sisiku
disebut keliling. Bangun datar apakah aku …
A. Segi lima C. Jajar genjang
B. Segi enam D. Persegi panjang

Anda mungkin juga menyukai