Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL KEGIATAN

PENYULUHAN CUCI TANGAN


DI DUSUN CANDIMULYO JOMBANG

DEPARTEMEN
KEPERAWATAN KOMUNITAS

DISUSUN OLEH KELOMPOK 1 :

1. Alif Faridi Akbar (206410045)


2. Debby Nabrina (206410014)
3. Fatimah Tul Jannah (206410017)
4. Indah Auliana Safitri (206410022)
5. Leni Hafiatun H (206410029)
6. Linda Kholifatul R (206410030)
7. Muhammad Fathoni (206410033)
8. Nahdiatun Naharoh (206410038)
9. Ruli Ambarwati (206410045)
10. Qoriatul Aini (206410041)

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDEKIA MEDIKA
JOMBANG
2020
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sasaran Pembangunan Milenium (Millennium Development Goals atau


disingkat dalam MDGs), hasil kesepakatan kepala negara dan perwakilan dari 189
negara Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) yang telah dijalankan mulai September
2000, memiliki beberapa poin sasaran salah satunya yaitu tercapainya
kesejahteraan rakyat dan pembangunan masyarakat pada 2015 (Bappenas, 2004).
Pencapaian kesejahteraan rakyat  didukung oleh kesehatan masyarakat salah
satunya meliputi kesehatan anak-anak. Kesehatan masyarakat merupakan salah
satu modal pokok dalam rangka kemajuan kehidupan bangsa.

Jumlah anak yang besar yakni 30% dari total penduduk Indonesia atau
sekitar 73 Juta orang dan usia sekolah merupakan masa keemasan untuk
menanamkan nilai- nilai perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) sehingga
berpotensi sebagai agen perubahaan untuk mempromosikan PHBS, baik di
lingkungan sekolah, keluarga dan masyarakat. Saat ini di Indonesia terdapat lebih
dari 250.000 baik dari sekolah negeri, swasta maupun sekolah agama.
Ada beberapa indikator yang dipakai sebagai ukuran untuk menilai PHBS
yaitu : Mencuci tangan dengan air yang mengalir dan menggunakan sabun,
mengkonsumsi jajanan sehat, menggunakan jamban yang bersih dan sehat,
olahraga yang teratur dan terukur,  memberantas jentik nyamuk, tidak merokok,
membuang sampah pada tempatnya.

Mencuci tangan dengan sabun adalah salah satu tindakan kebersihan


dengan membersihkan tangan dan jari jemari menggunakan air dan sabun oleh
manusia untuk menjadi bersih dan memutuskan mata rantai mikroorganisme
sebagai sumber penyakit. Mencuci tangan dengan sabun dikenal juga sebagai
salah satu upaya pencegahan penyakit, hal ini dilakukan karena tangan seringkali
menjadi pembawa mikroorganisme dan menyebabkan mikroorganisme berpindah
dari satu orang ke orang lain, baik dengan kontak langsung ataupun kontak tidak
langsung (menggunakan permukaan-permukaan lain seperti handuk, gelas, dan
lain sebagainya).

World Health Organization (WHO) pada tahun 2003 menyatakan bahwa


angka kejadian karies pada anak – anak adalah sebesar 60-90% (Kompas,
2009) .Berdasarkan Survei Kesehatan Rumah Tangga (SKRT, 2004), prevelansi
karies di Indonesia mencapai 90,05% dan ini tergolong lebih tinggi dibandingkan
dengan negara berkembang lainnya. Munculnya berbagai penyakit yang sering
menyerang anak usia sekolah (usia 6-10), ternyata umumnya berkaitan dengan
PHBS.

Promosi Kesehatan merupakan upaya untuk meningkatkan kemampuan


masyarakat melalui proses pembelajaran bersama masyarakat. Promosi kesehatan
ini dilakukan agar mereka dapat menolong dirinya sendiri, serta mengembangkan
kegiatan yang bersumber pada masyarakat, sesuai dengan kondisi sosial budaya
setempat dan didukung oleh kebijakan secara internal maupun lingkungannya
yang berwawasan kesehatan. Dalam konteks menolong diri sendiri dimaksudkan
bahwa masyarakat sekolah mampu berperilaku mencegah timbulnya masalah-
masalah kesehatan, memelihara dan meningkatkan derajat kesehatan serta mampu
pula mengatasi apabila masalah kesehatan tersebut terlanjur terjadi di lingkungan
mereka.
B. LANDASAN KEGIATAN
1) Tri Dharma Perguruan Tinggi
2) Peraturan Pemerintah No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional
3) Peraturan Pemerintah No. 30 Tahun 1990 tentang Pendidikan Tinggi
4) Undang-undang No. 2 Tahun 1989
5) Peraturan pemerintah No. 60 Tahun 1999
6) Pola Pengembangan Mahasiswa SK Dirjen DIKTI No. 26/dikti/KEP/1998

C. TUJUAN KEGIATAN
Setelah di berikan penyuluhan diharapkan anak-anak (sasaran) mampu
mengetahui teknik mencuci tangan yang benar.
Pengetahuan :
1. Anak-anak mengerti tentang kegunaan, tujuan mencuci tangan, serta akibat jika
tidak mencuci tangan.
Sikap :
1. Anak-anak menerima penjelasan tentang pengertian, manfaat, tujuan dan cara
mencuci tangan.
2. Anak-anak lebih disiplin mencuci tangan.
Tindakan :
1) Anak-anak rajin mencuci tangan dan menyikat gigi.
D. NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini dinamakan “Hidup Sehat Dimulai Sejak Dini”
E. TEMA KEGIATAN
Tingkatkan Kesadaran Akan Kesehatan Dari Hal Kecil
F. BENTUK KEGIATAN
1. Promosi dan Penyuluhan Kesehatan
G. METODE
1. Ceramah
2. Demontrasi cara cuci tangan yang benar
3. Tanya Jawab
H. MEDIA
1. Leaflet berisi tentang pengertian, tujuan, alat dan bahan, dan teknik
mencuci tangan dengan cara biasa.
2. LCD, laptop
3. Alat dan Bahan untuk Cuci Tangan
I. EVALUASI
1. Evaluasi Struktur
a. 100% anak sekolah di Dusun Candimulyo ikut serta
b. Tempat dan alat tersedia sesuai dengan acara
c. Peran dan tugas mahasiswa sesuai dengan rencana
2. Evaluasi Proses
a. Pelaksanaan kegiatan sesuai dengan waktu yang direncanakan
b. Peserta berperan aktif selama pertemuan
3. Evaluasi Hasil
a. Anak mampu memahami pentingnya mencuci tangan dengan baik dan
benar.
b. Anak mampu mempraktekkan cara mencuci tangan dengan baik dan
benar.
J. WAKTU DAN TEMPAT
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:
Hari/ Tanggal : Jum’at, 27 November 2020
Pukul : 13.00 WIB s.d. selesai
Tempat : Balai Dusun Candimulyo – Jombang

K. SASARAN KEGIATAN
Peserta yang akan mengikuti kegiatan ini antara lain adalah anak usia
sekolah di Dusun Candimulyo Jombang.

L. LAMPIRAN
1. Susunan Panitia
2. Anggaran Dana
3. Susunan Acara

M. PENUTUP
Demikianlah proposal kegiatan “Hidup Sehat Dimulai Sejak Dini”. Besar
harapan kami agar Bapak / Ibu dapat menyetujui dan mendukung terlaksananya
kegiatan ini dengan baik dan semoga sesuai dengan maksud dan tujuan yang telah
ditetapkan dan Allah SWT memberikan petunjuk dan meridhoi segala amal baik
kita dalam pelaksanaan kegiatan ini.

Jombang, 23 November 2020


PANITIA PELAKSANA
“Hidup Sehat Dimulai Sejak Dini”

Ketua Pelaksana Sekertaris

Nahdiatun Naharoh Linda Kholifatul R


NIM 206410038 NIM 206410030

Mengetahui,

Pembimbing Lahan Pembimbing Akademik

Agustina MR, S. Kep., Ns., M,


Kes.
NIDN 0730088706

Menyetujui,
Kepala Program Studi Profesi Ners

Dwi Prasetyaningati, S. Kep., Ns., M.Kep.


NIDN. 0708098201
Lampiran I
SUSUNAN KEPANITIAAN
“Hidup Sehat Dimulai Sejak Dini”

Pelindung : Dwi Prasetyaningati, S. Kep., Ns., M. Kep.


Penasehat : STIKes ICMe Jombang
Penanggung Jawab : Agustina Maunaturrohmah, S. Kep., Ns., M. Kes.
Ketua Umum : Indah Auliana Safitri
Ketua Pelaksana : Nahdiatun Naharoh
Sekretaris : Linda Kholifatul R
Bendahara : Fatimah Tul Jannah
Seksi Acara Seksi Perlengkapan
Koordinator : Qoriatul Aini Koordinator : M. Fathoni
Anggota : Leni Hafiatun. H Anggota : Alif Faridi Akbar

Seksi Dokumentasi dan Publikasi Seksi Konsumsi


Koordinator : Ruli Ambarwati Koordinator : Debby Nabrina

Jombang, 12 November 2020

Ketua Pelaksana Sekertaris

Nahdiatun Naharoh Linda Kholifatul R


NIM 206410038 NIM 206410017
Lampiran II
RINCIAN DANA
“Hidup Sehat Dimulai Sejak Dini”

I. Kesekretariatan
No Uraian Unit Satuan Jumlah
.
1. Pengadaan Proposal 1 buah Rp. 10.000,- Rp. 10.000,-
2. Fotocopy Leaflet 15 buah - Rp. 30.000,-
JUMLAH Rp. 40.000,-

II. Perlengkapan
Lomba Cuci Tangan
No Uraian Unit Satuan Jumlah
.
1. Sabun Cair 1 buah Rp. 10.000,- Rp. 10.000,-
2. Tampungan air 1 buah Rp. 20.000,- Rp. 20.000,-
3. Tisu 5 buah Rp. 8.000,- Rp. 40.000,-
JUMLAH Rp. 70.000,-

Total Jumlah Perlengkapan


No Uraian Jumlah
.
1. Lomba Cuci Tangan Rp. 70.000,-
JUMLAH Rp. 70.000,-

III. DOKUMENTASI DAN PUBLIKASI


No Uraian Unit Satuan Jumlah
.
1. Banner 1 buah 4x1m Rp. 80.000,- Rp. 80.000,-
2. Baterai Kamera 2 buah Rp. 10.000,- Rp. 20.000,-
JUMLAH Rp. 100.000,-
IV. KONSUMSI
No. Uraian Unit Satuan Jumlah
1. Aqua Kardus 2 Kardus Rp. 18.000,- Rp. 36.000,-
2. Roti 60 orang Rp. 3.000,- Rp. 180.000,-
JUMLAH Rp. 216.000,-

TOTAL PENGELUARAN
No Uraian Jumlah
.
1. Kesekretariatan Rp. 40.000,-
2. Perlengkapan Rp. 70.000,-
4. Dokumentasi dan Publikasi Rp. 100.000,-
5. Konsumsi Rp. 216.000,-
JUMLAH Rp. 426.000,-

TERBILANG : Empat Ratus Dua Puluh Enam Ribu Rupiah

Jombang, 23 November 202020


Ketua Pelaksana Bendahara

Nahdiatun Naharoh Fatimah Tul Jannah


NIM 206410038 NIM 206410017
Lampiran III
SUSUNAN ACARA
“Hidup Sehat Dimulai Sejak Dini”

Waktu Acara Keterangan


13.00 – 13.10 WIB Acara Pembukaan Moderator
13.10 – 13.30 WIB Penyuluhan Penyaji
13.30 – 14.30 WIB Demonstrasi Cuci Tangan Panitia
14.30 – 15.00 WIB Penutupan Moderator
1. Do’a
2. Penutup
15.00 – 15.15 WIB Pembagian Konsumsi dan Panitia

Jombang, 12 November 2020

Ketua Pelaksana Sekertaris

Nahdiatun Naharoh Linda Kholifatul R


NIM 206410038 NIM 206410030

Anda mungkin juga menyukai