Anda di halaman 1dari 45

Kurikulum Pelatihan Bagi Pelatih

Manajemen Terpadu Balita Sakit

KURIKULUM PELATIHAN
MANAJEMEN TERPADU BALITA SAKIT (MTBS)

DIREKTORAT KESEHATAN KELUARGA


DIREKTORAT JENDERAL KESEHATAN MASYARAKAT
KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
TAHUN 2020

1
Kurikulum Pelatihan Bagi Pelatih
Manajemen Terpadu Balita Sakit

DAFTAR ISI
BAB I ..............................................................................................................................................................................3
PENDAHULUAN ..............................................................................................................................................................3
A. Latar Belakang ..................................................................................................................................................3
B. Filosofi Pelatihan ..............................................................................................................................................4
BAB II .............................................................................................................................................................................5
PERAN, FUNGSI DAN KOMPETENSI ...............................................................................................................................5
A. Peran ................................................................................................................................................................5
B. Fungsi................................................................................................................................................................5
C. Kompetensi .......................................................................................................................................................5
BAB III ............................................................................................................................................................................6
TUJUAN PELATIHAN .......................................................................................................................................................6
A. Tujuan Umum ...................................................................................................................................................6
B. Tujuan Khusus: .................................................................................................................................................6
BAB IV ............................................................................................................................................................................7
STRUKTUR PROGRAM ....................................................................................................................................................7
BAB V .............................................................................................................................................................................8
GARIS BESAR PROGRAM PEMBELAJARAN (GBPP) .........................................................................................................8
BAB VI ..........................................................................................................................................................................23
DIAGRAM PROSES PEMBELAJARAN .............................................................................................................................23
BAB VII .........................................................................................................................................................................27
PESERTA DAN PELATIH ................................................................................................................................................27
BAB VIII ........................................................................................................................................................................28
PENYELENGGARA DAN TEMPAT PENYELENGGARAAN ................................................................................................28
A. Penyelenggara ................................................................................................................................................28
B. Tempat Penyelenggaraan ...............................................................................................................................28
BAB IX ..........................................................................................................................................................................29
EVALUASI .....................................................................................................................................................................29
A. Evaluasi Peserta, Pelatih dan Penyelenggara .................................................................................................29
B. Indikator Hasil Pembelajaran .........................................................................................................................30
BAB IX ..........................................................................................................................................................................31
SERTIFIKAT ...................................................................................................................................................................31

2
Kurikulum Pelatihan Bagi Pelatih
Manajemen Terpadu Balita Sakit

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Kematian balita merupakan salah satu indikator penting yang menunjukkan derajat
kesehatan masyarakat. Hasil Survey Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) 2017
menunjukkan bahwa angka kematian balita di Indonesia masih cukup tinggi bila
dibandingkan negara-negara di Asia Tenggara, yaitu sebesar 32 per 1000 kelahiran hidup.
Menurut data Riskesdas 2007, penyebab utama kematian balita adalah diare (25%) dan
pneumonia (15%), sedangkan penyebab utama kematian bayi adalah diare (42%) dan
pneumonia (24%). Penelitian Sample Registration System (SRS) tahun 2014 menunjukkan
hasil yang sedikit berbeda. SRS menyebutkan bahwa penyebab utama kematian anak
balita adalah diare (17%) dan pneumonia (13%). Sedangkan penyebab utama kematian
bayi adalah asfiksia (18%), disusul dengan penyakit pneumonia (8%).

Salah satu upaya dalam menurunkan angka kematian balita antara lain melalui
peningkatan keterampilan tenaga kesehatan di puskesmas melalui pendekatan
Manajemen Terpadu Balita Sakit (MTBS). Metode MTBS telah dikembangkan di Indonesia
sejak tahun 1997. Walau pun sudah 20 tahun, namun implementasi di lapangan masih
belum optimal. Salah satu kendala yang dihadapi adalah masih kurangnya jumlah tenaga
yang dilatih karena untuk pelatihan MTBS membutuhkan biaya yang cukup besar.
Kalakarya Manajemen Terpadu Balita Sakit termasuk salah satu standar pelayanan
kesehatan anak di tingkat pelayanan kesehatan dasar. Penerapan pelayanan kesehatan
anak yang sesuai standar MTBS sejalan dengan Undang-Undang no. 36 tahun 2009
tentang Kesehatan dan Permenkes No. 25 tahun 2014 tentang Upaya Kesehatan Anak
serta Standar Pelayanan Minimal Kabupaten/Kota. Dengan menerapkan MTBS
diharapkan terjadi peningkatan penemuan kasus, sehingga semakin banyak balita sakit
yang dapat dicegah dari kematian. Penerapan MTBS di puskesmas dapat memperkuat
sistem pelayanan kesehatan agar penanganan balita sakit lebih efektif, meningkatkan
kualitas pelayanan, meningkatkan peran keluarga dan masyarakat, serta akan melindungi
perawat dan bidan bilamana menjumpai permasalahan setelah memberikan pelayanan.

Pelayanan balita sakit dengan pendekatan MTBS dinilai cost effective dan dapat
memberikan kontribusi sangat besar untuk menurunkan angka kematian neonatus, bayi
dan anak balita bila dilaksanakan secara benar dan luas. Dengan demikian tenaga
kesehatan yang memiliki kewenangan melayani balita sakit harus kompeten melakukan
MTBS dengan benar sesuai standar serta menerapkan pendekatan MTBS secara luas
terhadap seluruh balita sakit dan bayi muda yang datang ke puskesmas.

Pelatihan bagi Pelatih MTBS sudah diselenggarakan dengan kontribusi berbagai pihak,
namun disadari bahwa pengembangan pelatihan MTBS belum optimal sebagaimana yang
diharapkan, diantaranya penerapan yang terkendala karena kurangnya bimbingan teknis
bagi pelaksana, atau karena pemantauan paska pelatihan sebagai bagian dari paket
pelatihan sering dilupakan.

Pelatihan bagi pelatih MTBS dilakukan agar MTBS Revisi 2015 yang telah disesuaikan
dengan perubahan kebijakan program terkait MTBS, kemajuan ilmu kedokteran serta
rekomendasi WHO dapat dikuasai para pengelola program MTBS tingkat kabupaten/kota
dan diimplementasikan dalam pelatihan MTBS di tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk tim fasilitator Manajemen Terpadu Balita Sakit
(MTBS) di provinsi yang nantinya dapat dapat menjadi pelatih dan melakukan transfer
pengetahuan dan keterampilan kepada tenaga kesehatan terutama dokter, bidan, dan
perawat di provinsinya masing-masing serta dapat menjadi pendamping kalakarya MTBS
di puskesmas sehingga diharapkan dapat meningkatkan kinerja dalam memberikan
pelayanan kesehatan.

3
Kurikulum Pelatihan Bagi Pelatih
Manajemen Terpadu Balita Sakit

B. Filosofi Pelatihan
Pelatihan Manajemen Terpadu Balita Sakit ini diselenggarakan dengan memperhatikan:
1. Prinsip Andragogy, yaitu bahwa selama pelatihan peserta berhak untuk:
a. Didengarkan dan dihargai pengalamannya mengenai penilaian angka kredit jabatan
fungsional.
b. Dipertimbangkan setiap ide dan pendapat, sejauh berada di dalam konteks pelatihan.
c. Diberikan kesempatan yang sama untuk berpartisipasi dalam setiap proses
pembelajaran.

2. Berorientasi kepada peserta, dimana peserta berhak untuk:


a. Mendapatkan 1 paket bahan belajar tentang penilaian angka kredit jabatan fungsional
kesehatan.
b. Mendapatkan pelatih profesional yang dapat memfasilitasi dengan berbagai metode,
melakukan umpan balik dan menguasai materi penilaian angka kredit jabatan
fungsional kesehatan.
c. Belajar dengan modal pengetahuan yang dimiliki masing-masing tentang penilaian
angka kredit jabatan fungsional kesehatan.
d. Melakukan refleksi dan memberikan umpan balik secara terbuka.
e. Melakukan evaluasi (bagi penyelenggara maupun fasilitator) dan dievaluasi tingkat
pemahaman dan kemampuannya dalam penilaian angka kredit jabatan fungsional.

3. Berbasis kompetensi, yang memungkinkan peserta untuk:


a. Mengembangkan ketrampilan langkah demi langkah dalam memperoleh
kompetensi yang diharapkan dalam menilai angka kredit.
b. Memperoleh sertifikat setelah dinyatakan berhasil mendapatkan kompetensi yang
diharapkan pada akhir pelatihan.

4. Learning by doing yang memungkinkan peserta untuk:


a. Berkesempatan melakukan sendiri eksperimentasi berbagai kasus penilaian
menggunakan metode pembelajaran antara lain simulasi, studi kasus, penugasan
dan praktik baik secara individu maupun kelompok.
b. Melakukan pengulangan ataupun perbaikan yang dirasa perlu.

4
Kurikulum Pelatihan Bagi Pelatih
Manajemen Terpadu Balita Sakit

BAB II
PERAN, FUNGSI DAN KOMPETENSI

A. Peran
Setelah mengikuti pelatihan, peserta berperan sebagai fasilitator Manajemen Terpadu
Balita Sakit

B. Fungsi
Dalam melaksanakan perannya peserta mempunyai fungsi :
1. Melaksanakan Manajemen Terpadu Balita Sakit.
2. Melakukan fasilitasi Manajemen Terpadu Balita Sakit

C. Kompetensi
Untuk melaksanakan peran dan fungsinya tersebut, setelah mengikuti pelatihan ini, peserta
memiliki kompetensi yang mengacu kepada kewenangannya, sebagai berikut:
1. Menjelaskan konsep manajemen terpadu balita sakit
2. Melakukan tata laksana balita sakit umur 2 bulan – 5 tahun
3. Melakukan tata laksana bayi muda umur kurang dari 2 bulan
4. Melakukan penerapan manajemen terpadu balita sakit
5. Melakukan teknik melatih pada pelatihan Manajemen Terpadu Balita Sakit
6. Melakukan teknik fasilitasi kalakarya di puskesmas

5
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

BAB III
TUJUAN PELATIHAN

A. Tujuan Umum
Setelah mengikuti pelatihan, peserta diharapkan mampu melatih pada pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

B. Tujuan Khusus:
Setelah mengikuti pelatihan, peserta mampu :
a. Menjelaskan konsep manajemen terpadu balita sakit
b. Melakukan tata laksana balita sakit umur 2 bulan – 5 tahun
c. Melakukan tata laksana bayi muda umur kurang dari 2 bulan
d. Melakukan penerapan manajemen terpadu balita sakit di puskesmas
e. Melakukan teknik melatih pada pelatihan Manajemen Terpadu Balita Sakit
f. Melakukan teknik fasilitasi kalakarya di puskesmas

6
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

BAB IV
STRUKTUR PROGRAM

Untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan, maka disusun materi yang akan diberikan secara
rinci pada struktur program sebagai berikut:

WAKTU
NO MATERI
T P PL JUMLAH
A. MATERI DASAR

1. Kebijakan Kesehatan Anak 2 - - 2


Jumlah 2 0 0 2
B MATERI INTI
1. Konsep Dasar Manajemen Terpadu 2 - - 2
Balita Sakit
2. Tata Laksana Balita Sakit Umur 2 5 8 8 21
Bulan – 5 Tahun
3. Tata Laksana Bayi Muda Umur Kurang 3 4 7 14
Dari 2 Bulan
4. Penerapan Manajemen Terpadu Balita 2 1 - 3
Sakit
5. Teknik Melatih Manajemen Terpadu 5 7 - 12
Balita Sakit
6 Teknik Fasilitasi Kalakarya di 1 1 4 6
Puskesmas
Jumlah 18 21 19 58
C. MATERI PENUNJANG
1. Building learning commitment / BLC - 2 - 2
2. Anti Korupsi 2 - - 2
3. Rencana tindak lanjut / RTL - 2 - 2
Jumlah 2 4 0 6
Total Jumlah 22 25 19 66

Keterangan:
T = Penyampaian Teori (1 JPL @45 menit)
P = Penugasan (1 JPL @45 menit)
PL = Praktik Lapangan (1 JPL @60 menit)
Penugasan dilakukan dengan perbandingan 1 : 5 (1 pengajar 5 peserta)
Praktik lapangan selama 3 hari = 1 hari untuk balita sakit, 1 hari untuk bayi muda, dan 1 hari
untuk pendampingan

7
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

BAB V
GARIS BESAR PROGRAM PEMBELAJARAN (GBPP)

Nomor : Materi Dasar


Materi : Kebijakan Kesehatan Anak
Waktu : 2 JPL (T = 2, P = 0, PL = 0)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu memahami Kebijakan Kesehatan Anak

Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Tujuan Pembelajaran Khusus (TPK) Metode Alat Bantu dan Media Referensi
Bahasan
Setelah mengikuti materi ini, peserta
mampu:
1. Menjelaskan dasar hukum 1. Dasar hukum kesehatan anak  Ceramah  Bahan tayang  Renstra dan RPJMN
kesehatan anak Tanya Jawab  LCD projector 2015 – 2019
2. Menjelaskan kondisi angka 2. Kondisi angka kematian bayi dan (CTJ)  Laptop  Permenkes 25 Tahun
kematian bayi dan balita balita  Curah 2014 tentang Upaya
3. Menjelaskan penyebab terbanyak 3. Penyebab terbanyak kematian pendapat Kesehatan Anak
kematian bayi dan balita bayi dan balita
4. Menjelaskan peran manajemen 4. Peran manajemen terpadu balita
terpadu balita sakit dalam sakit dalam menurunkan angka
menurunkan angka kematian bayi kematian bayi dan balita
dan balita

8
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

Nomor : Materi Inti 1


Materi : Konsep Dasar Manajemen Terpadu Balita Sakit
Waktu : 2 JPL (T = 2, P = 0, PL = 0)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu menjelaskan konsep dasar manajemen terpadu
balita sakit

Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Tujuan Pembelajaran Khusus (TPK) Metode Alat Bantu dan Media Referensi
Bahasan
Setelah mengikuti materi ini,
peserta mampu:
1. Menjelaskan konsep dasar 1. Konsep dasar MTBS:  Curah pendapat  Bahan tayang Bagan MTBS Revisi
Manajemen Terpadu Balita a. Pengertian  Ceramah Tanya  Bagan dinding 2015
Sakit (MTBS) b. Latar belakang Jawab  Formulir dinding
c. Tujuan  Demonstrasi  Flipchart
d. Strategi  Spidol
e. Manfaat dan Keuntungan  LCD projector
2. Menjelaskan penggunaan 2. Penggunaan bagan MTBS dan  Laptop
bagan algoritma MTBS dan formulir pencatatan
pengisian formulir pencatatan
balita sakit dan bayi muda

9
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

Nomor : Materi Inti 2


Materi : Tata Laksana Balita Sakit Umur 2 Bulan – 5 Tahun
Waktu : 21 JPL (T = 5, P = 8, PL = 8)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu melakukan tata laksana balita sakit umur 2 bulan –
5 tahun

Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Tujuan Pembelajaran Khusus (TPK) Metode Alat Bantu dan Media Referensi
Bahasan
Setelah mengikuti materi ini,  Power point/buku
peserta mampu: kumpulan foto
1. Melakukan penilaian dan 1. Penilaian dan klasifikasi:  Curah pendapat  Bagan dinding MTBS  Bagan
klasifikasi balita sakit umur 2 a. tanda bahaya umum  Ceramah Tanya  Formulir dinding MTBS
bulan – 5 tahun b. Batuk atau dan atau sukar Jawab  Buku bagan MTBS  Modul MTBS
bernafas  Membaca modul  Modul MTBS
c. Diare  Latihan studi  Video cara memeriksa
d. Demam kasus balita sakit
e. Masalah telinga  Demonstrasi  Lembar studi kasus
f. Status gizi  Penayangan video  Panduan praktik
g. Anemia dan kupulan foto lapangan
h. HIV  Diskusi  Panduan demonstrasi
i. Status Imunisasi, Pemberian
 Praktik lapangan  Flipchart
Vitamin A, Menilai
 LCD projector
masalah/keluhan lain
 Laptop

10
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

2. Melakukan tindakan pengobatan 2. Tindakan dan pengobatan balita  ARI timer


balita sakit sakit:  Termometer
a. Tindakan dan pengobatan  Senter (pen light)
balita sakit yang memerlukan  Spatula lidah disposibel
rujukan  Boneka
b. Tindakan dan pengobatan  Timbangan berat badan
balita sakit yang tidak anak
memerlukan rujukan  Alat ukur panjang badan
3. Melakukan pelayanan tindak 3. Pelayanan tindak lanjut balita dan tinggi badan
lanjut balita sakit di puskesmas sakit di puskesmas
 Tensimeter dengan
manset anak
 ARI timer atau jam
tangan dengan jarum
detik atau digital
 Form pencatatan balita
sakit umur 2 bulan-5 thn

11
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

Nomor : Materi Inti 3


Materi : Tata Laksana Bayi Muda Umur Kurang Dari 2 Bulan
Waktu : 14 JPL (T = 3, P = 4, PL = 7)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu melakukan tata laksana bayi muda umur kurang
dari 2 bulan

Tujuan Pembelajaran Khusus Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Metode Alat Bantu dan Media Referensi
(TPK) Bahasan
Setelah mengikuti materi ini,  Bahan tayang
peserta mampu:  Modul MTBS
1. Melakukan penilaian dan 1. Penilaian dan klasifikasi  Curah pendapat  Bagan dinding MTBS  Bagan MTBS
klasifikasi bayi muda umur a. Kemungkinan penyakit sangat  Ceramah Tanya Jawab  Buku bagan MTBS  Modul MTBS
kurang dari 2 bulan berat dan infeksi bakteri  Membaca modul  Video cara memeriksa
b. Ikterus  Latihan studi kasus bayi muda
c. Diare  Demonstrasi  Buku foto
d. HIV  Penanyangan video dan  Lembar studi kasus
e. Kemungkinan berat badan kumpulan foto  Panduan praktik
rendah dan masalah pemberian  Diskusi
lapangan
ASI
 Praktik lapangan  Panduan demonstrasi
f. Vit K1, Penilaian status
 Flipchart
imunisasi, masalah atau keluhan
 LCD projector
lain
 Laptop
2. Melakukan tindakan dan 2. Tindakan dan pengobatan bayi
 ARI timer atau jam
pengobatan bayi muda umur muda:
tangan dengan jarum

12
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

kurang dari 2 bulan a. Tindakan dan pengobatan bayi detik atau digital
yang memerlukan rujukan  Termometer
b. Tindakan dan pengobatan bayi  Senter (pen light)
yang tidak memerlukan rujukan  Spatula lidah disposibel
3. Melakukan pelayanan tindak 3. Pelayanan tindak lanjut bayi muda  Contoh obat- obatan
lanjut bayi muda sakit di sakit di puskesmas MTBS
puskesmas  Form pencatatan bayi
muda umur < 2 bulan
 Timbangan berat badan
bayi
 Alat ukur panjang badan

13
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

Nomor : Materi Inti 4


Materi : Penerapan Manajemen Terpadu Balita Sakit di Puskesmas
Waktu : 3 JPL (T = 2, P = 1, PL = 0)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu melakukan penerapan manajemen terpadu balita
sakit di puskesmas

Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Tujuan Pembelajaran Khusus (TPK) Metode Alat Bantu dan Media Referensi
Bahasan
Setelah mengikuti materi ini,
peserta mampu
1. Melakukan penerapan 1. Penerapan MTBS di Puskesmas  Ceramah tanya  Power point  Buku penerapan
Manajemen Terpadu Balita a. Persiapan dan pelaksanaan jawab  Pedoman penerapan MTBS
Sakit (MTBS) di Puskesmas penerapan MTBS  Diskusi MTBS  Bagan MTBS
b. Pencatatan dan pelaporan  Latihan pengisian  Flipchart
c. Kalakarya MTBS pencatatan dan  Modul MTBS
pelaporan  Register rawat jalan
balita sakit umur 2
bulan – 5 tahun
 Register rawat jalan
bayi muda umur
kurang dari 2 bulan
 Buku KIA
 LCD projector
 Laptop

14
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

Nomor : Materi Inti 5


Materi : Teknik Melatih
Waktu : 12 JPL (T = 5, P = 7, PL = 0)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu melakukan teknik melatih pada peserta latih

Tujuan Pembelajaran Khusus Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Metode Alat Bantu dan Media Referensi
(TPK) Bahasan
Setelah mengikuti materi ini,
peserta mampu:
1. Melakukan model 1. Model pendekatan  Curah pendapat.  Bahan tayang  Bagan MTBS
pendekatan pembelajaran pembelajaran orang dewasa  Ceramah tanya  Bagan dinding  Modul MTBS
orang dewasa (POD). (POD) jawab. MTBS
2. Menyusun Satuan Acara 2. Satuan Acara Pembelajaran  Simulasi/praktik  Buku bagan MTBS
Pembelajaran (SAP) (SAP) melatih.  Buku kumpulan Foto
a. Pengertian  VCD MTBS
b. Manfaat  Buku Kesehatan Ibu
c. Tujuan dan Anak
d. Sistematika  Lembar penugasan
e. Teknik penyusunan
 Papan/ kertas
f. Tujuan pembelajaran
Flipchart
umum
 Panduan praktik
3. Menggunakan metode media g. Tujuan pembelajaran
melatih
dan alat bantu pembelajaran khusus
 Lembar penilaian

15
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

3. Metode, media dan alat bantu praktik melatih


pembelajaran:  LCD projector
a. Metode pembelajaran  VCD player
b. Berbagai ragam metode  Contoh obat- obatan
pembelajaran MTBS
c. Metode pembelajaran  Laptop
yang efektif  Laya/screen
4. Melakukan Teknik presentasi d. Media dan alat bantu  Spidol
interaktif dalam proses pembelajaran  Printer
pembelajaran. 4. Teknik presentasi interaktif
 Kertas HVS
dalam proses pembelajaran
 Pointer
a. Menghantar sistem
 Steples
pembelajaran
 Post it
b. Merangkum sesi
pembelajaran
c. Teknik tanya jawab efektif
d. Teknik mengelola
dhubungan interaktif

16
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
Nomor : Materi Inti 6
Materi : Fasilitasi kalakarya di puskesmas
Waktu : 6 JPL (T = 1, P = 1, PL = 4)
Tujuan Pembelajaran Umum : Setelah mengikuti pelatihan peserta mampu melakukan langkah-langkah Fasilitasi MTBS

Tujuan Pembelajaran Khusus (TPK) Pokok Bahasan/Sub Pokok Bahasan Metode Media dan Alat Bantu Referensi
Setelah mempelajari materi ini
peserta mampu: • Kementerian
1. menjelaskan konsep kalakarya 1. Konsep kalakarya MTBS Kesehatan 2018,
MTBS a. Pengertian Pedoman
b. Tujuan  Ceramah tanya jawab  LCD
pelaksanaan
c. Sasaran dan strategi  Diskusi kelompok  Laptop Kalakarya Terpadu
d. instrumen pelaksanaan kalakarya  praktek  Spidol Balita sakit di
2. Melakukan praktek fasilitasi 2. Praktek fasilitasi kalakarya  Slide Presentasi Puskesmas
kalakarya di puskesmas a. persiapan fasilitasi • Pedoman ndan
 White board
b. penyusunan jadwal modul kalakarya
 Kertas flipchart
c. langkah-langkah fasilitasi MTBS
 Petunjuk praktek

17
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

Nomor : Materi Penunjang 1


Materi : Membangun Komitmen Pembelajaran / Building Learning Commitment (BLC)
Waktu : 2 JPL (T = 0, P = 2, PL = 0)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu membangun komunitas belajar yang efektif

Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Tujuan Pembelajaran Khusus (TPK) Metode Alat Bantu dan Media Referensi
Bahasan
Setelah mengikuti materi ini,
peserta mampu:
1. Mengenal sesama warga 1. Perkenalan  Ceramah tanya jawab  Bahan tayang  LAN 2010 dan
pembelajar pada proses  Curah pendapat  Laptop Pusdiklat Aparatur,
pelatihan  Permainan  LCD BUku Panduan
2. Menyiapkan diri untuk belajar 2. Pencairan (ice breaking)  Diskusi Interaktif  Flipchart Dinamika Kelompok
bersama secara aktif dalam  Papan  Depkes RI, Pusdiklat
suasana yang kondusif tulis/whiteboard Kesehatan, 2004,
3. Merumuskan harapan-harapan 3. Harapan-harapan dalam proses  Spidol (ATK) Kumpulan Games dan
yang ingin dicapai bersama pembelajaran dan hasil yang ingin  Meta plan Energizer, Jakarta.
baik dalam proses dicapai
 Jadwal dan alur  Munir, Baderel, 2001,
pembelajaran maupun hasil Dinamika Kelompok,
pelatihan
yang ingin dicapai di akhir Penerapannya Dalam
 Norma /tata tertib
pelatihan Laboratorium Ilmu
standar pelatihan
4. Merumuskan kesepakatan 4. Norma kelas dalam pembelajaran Perilaku, Jakarta

18
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
norm akelas yang harus dianut  Panduan permainan
oleh seluruh warga pembelajar  Panduan diskusi
selama pelatihan berlangsung
5. Merumuskan kesepakatan 5. Kontrol kolektif dalam pelaksanaan
bersama tentang kontrol norma kelas
kolektif dalam pelkasanaan
nnorma kelas
6. Membentuk organisasi kelas 6. Organisasi kelas

19
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
Nomor : Materi Penunjang 2
Materi : Anti Korupsi
Waktu : 2 JPL (T = 2, P = 0, PL = 0)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu memahami anti korupsi

Tujuan Pembelajaran Khusus Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Metode Alat Bantu dan Media Referensi
(TPK) Bahasan
Setelah mengikuti materi ini
peserta mampu:
1. Menjelaskan konsep korupsi 1. Konsep korupsi  Ceramah Tanya jawab  Modul  Undang-undang
a. Defisini korupsi  Curah pendapat  Bahan tayang Nomor 20 Tahun
b. Ciri-ciri korupsi  Pemutaran film powerpoint 2001 tentang
c. Bentuk/jenis korupsi  Laptop Perubahan Atas
d. Tingkatan korupsi  LCD Projector Undang- undang
e. Penyebab korupsi  Spidol Nomor 31 Tahun
f. Dasar hukum korupsi  Kertas flipchart 1999
2. Menjelaskan anti korupsi 2. Anti korupsi  dan spidol Pemberantasan
a. Konsep anti korupsi  Whiteboard Pidana Korupsi
b. Nilai-nilai anti korupsi
 Film  Instruksi Presiden
c. Prinsip-prinsip anti korupsi documenter/kartun Nomor 1 Tahun
3. Menjelaskan upaya 3. Upaya pencegahan dan 2013
animasi
pencegahan dan pemberantasan korupsi  Keputusan
pemberantasan korupsi a. Upaya pencegahan korupsi Kesehatan
b. Upaya pemberantasan korupsi 232/MENKES/SK/V
c. Strategi komunikasi anti I/2013 tentang

20
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
korupsi Strategi
4. Menjelaskan tata cara 4. Tata cara pelaporan dugaan Komunikasi
pelaporan dugaan pelanggaran tindakan pidana Pekerjaan dan
pelanggaran tindakan pidana korupsi Budaya Anti
korupsi a. Laporan Korupsi
b. Pengaduan
c. Tata cara penyampaian
pengaduan
5. Menjelaskan gratifikasi 5. Gratifikasi
a. Pengertian gratifikasi
b. Aspek hukum
c. Gratifkasi merupakan tindak
pidana korupsi
d. Contoh gratifikasi
e. Sanksi gratifikasi

21
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
Nomor : Materi Penunjang 3
Materi : Rencana Tindak Lanjut (RTL)
Waktu : 2 JPL (T = 0, P = 2, PL = 0)
Tujuan Pembelajaran Umum (TPU) : Setelah mengikuti materi ini, peserta mampu menyusun rencana tindak lanjut untuk melaksanakan
peran dan fungsinya sebagai pelatih pada pelatihan manajemen terpadu balita sakit

Tujuan Pembelajaran Khusus Pokok Bahasan dan Sub Pokok


Metode Alat Bantu dan Media Referensi
(TPK) Bahasan
Setelah mengikuti materi ini,
peserta mampu :
1. Menjelaskan pengertian dan 1. Rencana Tindak Lanjut:  Ceramah Tanya jawab  Modul
ruang lingkup rencana tindak a. Pengertian rencana tindak  Curah pendapat  Bahan tayang
lanjut lanjut  Diskusi kelompok powerpoint
b. Ruang lingkup rencana  Presentasi  Laptop
tindak lanjut  Flipchart
2. Menjelaskan langkah – 2. Langkah – langkah penyusunan  LCD
langkah penyusunan rencana rencana tindak lanjut  Spidol
tindak lanjut  Meta plan
3. Menyusun rencana tindak 3. Penyusunan rencana tindak
 Kain tempel
lanjut untuk kegiatan yang lanjut untuk kegiatan yang akan
 Lembar / format RTL
akan dilakukan dilakukan
 Modul kalakarya
 Pedoman kalakarya

22
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
BAB VI
DIAGRAM PROSES PEMBELAJARAN

Alur proses pembelajaran selama pelatihan ini berlangsung dimulai dari pembukaan sampai
dengan penutupan dapat dilihat pada diagram berikut:

Pre Test

Pembukaan

Building Learning Commitment (BLC)

Wawasan
Pengetahuan dan Ketrampilan
1. Kebijakan 1. Konsep Dasar MTBS
E Kesehatan 2. Tatalaksana balita sakit umur 2 bulan – 5
E tahun
V V Anak
2. 3. Tatalaksana Bayi Muda umur kurang dari 2
A A Antikorupsi. bulan
L L 4. Penerapan MTBS
U Metode:
U
 Curah 5. Teknik Melatih
A A pendapat 6. Teknik Fasilitasi Kalakarya Puskesmas
S
I S Ceramah, dan
I tanya jawab. Metode:
 Tugas baca  CTJ,
 curah pendapat,
 diskusi,
 demonstrasi,
 simulasi,
 bermain peran,
 pemutaran video/film,
 teknik pendampingan

Praktik lapangan

Rencana tindak lanjut

Post test, evaluasi materi, evaluasi Penyelenggaraan

Penutupan

23
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

A. Proses dan Metode Pembelajaran


A.1. Proses pembelajaran
Proses pembelajaran dilaksanakan melalui tahapan sebagai berikut:
1) Dinamisasi dan penggalian harapan peserta serta membangun komitmen belajar diantara
peserta.
2) Penyiapan peserta sebagai individu atau kelompok yang mempunyai pengaruh terhadap
perubahan perilaku dalam menciptakan iklim yang kondusif dalam melaksanakan tugas.
3) Penjajakan awal peserta dengan memberikan pre-test.
4) Pembahasan materi.
5) Penugasan-penugasan.
6) Fasilitasi kalakarya
7) Praktek lapangan
8) Penjajakan akhir peserta dengan memberikan post-test.

Dalam setiap pembahasan materi inti, peserta dilibatkan secara aktif baik dalam teori maupun
penugasan, dimana:
1) Pelatih mempersiapkan peserta untuk siap mengikuti proses pembelajaran.
2) Pelatih menjelaskan tentang tujuan pembelajaran yang akan dicapai pada setiap materi.
3) Pelatih dapat mengawali proses pembelajaran dengan:
a) Penggalian pengalaman peserta.
b) Penjelasan singkat tentang isi materi yang akan disampaikan
c) Penugasan dalam bentuk individual atau kelompok.
4) Setelah semua materi disampaikan, pelatih dan atau peserta dapat memberikan umpan
balik terhadap isi keseluruhan materi yang diberikan.
5) Sebelum penyampaian materi berakhir, pelatih dan peserta dapat merangkum dan atau
melakukan pembulatan.

A.2. Metode Pembelajaran


Metode pembelajaran ini berdasarkan pada prinsip:
1) Orientasi kepada peserta meliputi latar belakang, kebutuhan dan harapan yang terkait
dengan tugas yang dilaksanakan.
2) Peran serta aktif peserta sesuai dengan pendekatan pembelajaran.
3) Pembinaan iklim yang demokratis dan dinamis untuk terciptanya komunikasi dari dan ke
berbagai arah.

Oleh karena itu metode yang digunakan selama proses pembelajaran diantaranya adalah:
1) Ceramah singkat dan tanya jawab.
2) Curah pendapat, untuk penjajakan pengetahuan dan pengalaman peserta terkait dengan
materi yang diberikan.
3) Penugasan berupa latihan/exercise, studi kasus, diskusi kelompok, teknik pendampingan,
dan presentasi.
4) Praktek Lapangan

B. Rincian rangkaian alur proses pelatihan sebagai berikut:


1) Pembukaan
Proses pembukaan pelatihan meliputi beberapa kegiatan berikut:
a) Laporan ketua penyelenggara pelatihan.
b) Pengarahan dari pejabat yang berwenang tentang latar belakang perlunya pelatihan.
c) Perkenalan peserta secara singkat.

24
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
2) Membangun komitmen belajar
Kegiatan ini ditujukan untuk mempersiapkan peserta dalam mengikuti proses pelatihan.
Kegiatannya antara lain:
a) Penjelasan oleh pelatih tentang tujuan pembelajaran dan kegiatan yang akan dilakukan
dalam materi membangun komitmen belajar.
b) Perkenalan antara peserta dan para pelatih dan panitia penyelenggara pelatihan, dan juga
perkenalan antar sesama peserta. Kegiatan perkenalan dilakukan dengan permainan,
dimana seluruh peserta terlibat secara aktif.
c) Mengemukakan kebutuhan/harapan, kekuatiran dan komitmen masing-masing peserta
selama pelatihan.
d) Kesepakatan antara pelatih, penyelenggara pelatihan dan peserta dalam berinteraksi
selama pelatihan berlangsung, meliputi pengorganisasian kelas, kenyamanan kelas,
keamanan kelas dan lain – lain.

3) Pelaksanaan Pre Test dan Post Test


Pelaksanaan Pre Test dan Post Test dimaksudkan untuk mengetahui sejauh mana
pemahaman awal peserta terhadap materi yang akan diberikan selama proses pembelajaran.
Sedangkan pelaksanaan Post Test untuk memberikan penilaian terhadap pemahaman peserta
pada akhir proses pembelajaran.

4) Pengisian pengetahuan/wawasan
Setelah materi Membangun Komitmen Belajar, kegiatan dilanjutkan dengan memberikan
materi Kebijakan Kesehatan Anak sebagai dasar pengetahuan/wawasan yang sebaiknya
diketahui peserta dalam pelatihan ini. Selain itu, peserta akan diberikan pengetahuan terkait
dengan budaya antikorupsi.

5) Pemberian ketrampilan
Pemberian materi ketrampilan (materi inti) dalam proses pelatihan mengarah pada kompetensi
keterampilan yang akan dicapai oleh peserta. Penyampaian materi dilakukan dengan
menggunakan berbagai metode yang melibatkan semua peserta untuk berperan serta aktif
dalam mencapai kompetensi tersebut, yaitu metode tanya jawab, curah pendapat, diskusi
kasus, demonstrasi, latihan, bermain peran, pemutaran video/film, dan teknik pendampingan.
Pada sesi praktik / penugasan di kelas, peserta dibagi menjadi beberapa kelompok –
kelompok kecil sehingga peningkatan keterampilan lebih efektif.

6) Evaluasi
Evaluasi dilakukan setiap hari dengan cara me-review kegiatan proses pembelajaran yang
sudah berlangsung sebagai umpan balik untuk menyempurnakan proses pembelajaran
selanjutnya.

Evaluasi dilakukan kepada peserta dan juga pelatih berupa umpan balik. Hal tersebut
dilakukan dimulai pada proses pembelajaran sampai akhir pembelajaran. Evaluasi yang
dimaksud pada proses pembelajaran adalah evaluasi yang dilakukan terhadap peserta :
a. Setiap hari dilakukan refleksi dengan cara me-review kegiatan proses pembelajaran yang
sudah berlangsung, sebagai umpan balik untuk menyempurnakan proses pembelajaran
selanjutnya.
b. Proses umpan balik juga dilakukan dari pelatih ke peserta berdasarkan penjajagan awal
melalui pretest, pemetaan kemampuan dan kapasitas peserta, penilaian penampilan
peserta, baik di kelas maupun pada waktu penugasan selama proses pembelajaran.

25
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
Sedangkan, evaluasi pada akhir pembelajaran dapat berupa :
a. Evaluasi terhadap pelatih
Dilakukan oleh peserta pada saat pelatih telah mengakhiri materi yang disampaikannya.
Evaluasi dilakukan dengan menggunakan formulir evaluasi terhadap pelatih.

b. Evaluasi terhadap peserta


Evaluasi terhadap peserta berupa pre dan postest serta teknik pendampingan kalakarya
MTBS.

7) Praktik lapangan
Peserta mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan dengan melakukan praktek
lapangan. Praktik dilakukan di puskesmas dan rumah sakit yang telah ditentukan menjadi
tempat pelatihan. Praktik lapangan dilakukan selama 2 hari berturut turut dan dilaksanakan
dari pagi sampai siang hari dan kemudian kembali ke kelas untuk melanjutkan materi.

8) Evaluasi Penyelenggaraan
Evaluasi penyelenggaraan dilakukan untuk mendapatkan masukan dari peserta tentang
penyelenggaraan pelatihan manajemen terpadu balita sakit dan akan digunakan untuk
penyempurnaan penyelenggaraan pelatihan tersebut pada kegiatan pelatihan selanjutnya.

9) Rencana Tindak Lanjut (RTL)


Masing-masing peserta menyusun rencana tindak lanjut hasil pelatihan berupa rencana
pelaksanaan tugas yang mampu bekerja dalam melaksanakan MTBS. Selain itu, bagaimana
peserta mengimplementasikan hasil dari pelatihan yang telah didapat di tempat tugasnya
masing-masing serta sebagai pelatih dan pendamping kalakarya MTBS.

10) Penutupan
Acara penutupan dijadikan sebagai upaya untuk mendapatkan masukan dari peserta ke
penyelenggara dan fasilitator untuk perbaikan pelatihan yang akan datang.

26
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
BAB VII
PESERTA DAN PELATIH
A. Peserta
1. Kriteria:
a. Peserta pelatihan adalah dokter umum, bidan, atau perawat dengan kriteria sebagai
berikut:
 Memiliki latar belakang pendidikan Dokter (Dokter umum) / Bidan (minimal D3
kebidanan) / Perawat (minimal D3 Keperawatan)
 Bekerja aktif sebagai pengelola program kesehatan balita di tingkat pusat/dinas
kesehatan provinsi/kabupaten/kota minimal 1 (satu) tahun
 Diharapkan sudah pernah mendapatkan sosialisasi/oriantasi/pelatihan standarisasi
MTBS
 Diutamakan berstatus pegawai negeri sipil (PNS).
 Bersedia mengikuti pelatihan dari awal sampai akhir pelatihan dengan aktif.
 Bersedia sebagai pelatih pada pelatihan manajemen terpadu balita sakit dan
pendamping kalakarya di puskesmas
 Bersedia menyebarluaskan ilmu tersebut kepada rekan sejawat
 Bersedia mengaplikasikan hasil pelatihan di tempat kerjanya dan melaksanakan
layanan KIA khususnya balita
 Tidak dipindah-tugaskan minimal selama 2 tahun setelah dilatih dibuktikan dengan
surat pernyataan diri dan diketahui atasan.

2. Jumlah Peserta
Peserta pelatihan Manajemen terpadu balita sakit yaitu Dokter umum/Bidan/Perawat
dalam 1 (satu) angkatan / kelas berjumlah 10 orang.

B. Pelatih
Kriteria pelatih pada Pelatihan Manajemen Terpadu Balita Sakit adalah sbb:
1. Menguasai substansi/materi yang diajarkan.
2. Memiliki latar belakang pendidikan Dokter (Dokter umum) / Bidan (minimal D3 kebidanan)
/ Perawat (minimal D3 Keperawatan)
3. Telah mengikuti pelatihan kediklatan seperti pelatihan bagi pelatih (TOT) / TPPK /
widyaiswara dasar / lainnya yang terkait.
4. Memahami kurikulum pelatihan manajemen terpadu balita sakit, terutama garis-garis
besar program pembelajaran (GBPP).

27
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
BAB VIII
PENYELENGGARA DAN TEMPAT PENYELENGGARAAN

A. Penyelenggara
Pelatihan Bagi Pelatih Manajemen Terpadu Balita Sakit diselenggarakan oleh institusi pelatihan
yang terakreditasi (BBPK/ Bapelkes)/ institusi lain dengan pengampuan dari (BPPK/ Bapelkes) /
institusi pelatihan kesehatan yang terakreditasi dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Memiliki tim penyelenggara / panitia yang telah mengikuti pelatihan ToC
2. Memiliki tenaga MoT/ pengendali pelatihan yang telah mengikuti pelatihan pengendali
pelatihan

Apabila ada institusi lain yang akan menyelenggarakan pelatihan ini maka institusi tersebut harus
terakreditasi oleh BPPSDM, mendapat ijin dari Kementerian Kesehatan dan bekerjasama
dengan BPPK/Bapelkes setempat dalam penyelenggaraannya.

B. Tempat Penyelenggaraan
Pelatihan Manajamen Terpadu Balita Sakit diselenggarakan di Institusi Pelatihan Bidang
Kesehatan yang terakreditasi (BPPK/ Bapelkes)/ instansi lain yang memiliki sarana dan fasilitas
sesuai dengan kebutuhan/ tujuan pelatihan.

28
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
BAB IX
EVALUASI

A. Evaluasi Peserta, Pelatih dan Penyelenggara


Evaluasi yang dilakukan dalam proses pelatihan ini meliputi :
1. Evaluasi terhadap peserta, yaitu :
 Penjajakan awal melalui pre test.
 Pemahaman peserta terhadap materi yang telah diterima melalui post test
 Evaluasi per materi
 Evaluasi praktik lapangan

2. Evaluasi terhadap pelatih/pengajar/fasilitator


Evaluasi ini dimaksudkan untuk mengetahui seberapa jauh penilaian yang
menggambarkan tingkat kepuasan peserta terhadap kemampuan pelatih/fasilitator dalam
menyampaikan pengetahuan dan atau ketrampilan kepada peserta dengan baik, dapat
dipahami dan diserap oleh peserta, meliputi:
a. Penguasaan materi
b. Ketepatan waktu
c. Sistematika penyajian
d. Penggunaan metode dan alat bantu pembelajaran
e. Empati/gesture dan sikap kepada peserta
f. Pencapaian kompetensi sesuai bidang yang diajarkan
g. Kesempatan tanya jawab
h. Kemampuan menyajikan
i. Kerjasama antara pelatih
3. Evaluasi terhadap penyelenggara pelatihan
Evaluasi dilakukan oleh peserta terhadap pelaksanaan pelatihan. Obyek evaluasi adalah
pelaksanaan administrasi dan akademis, yang meliputi:
a. Tingkat kepuasan peserta terhadap proses pembelajaran
b. Kenyamanan ruang pelatihan
c. Penyediaan alat bantu pelatihan
d. Penyediaan dan pelayanan bahan belajar (seperti pengadaan dan bahan diskusi)
e. Tingkat semangat peserta untuk mengikuti program pelatihan
f. Penilaian proses pelatihan baik di kelas

29
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit
B. Indikator Hasil Pembelajaran
Indikator hasil pembelajaran meliputi :
1) Kemampuan kognitif dengan pre dan post test.
2) Perubahan sikap yang lebih baik
3) Peningkatan keterampilan dalam pelaksanaan Manajemen Terpadu Balita Sakit

Hasil pembelajaran pelatihan MTBS dinyatakan dalam suatu nominal terukur dengan komponen
penilaian terdiri dari pre dan post test, serta teknik pendampingan. Bobot nilai dari setiap
komponen adalah sebagai berikut:
1) Pre dan Post Test : 20 %
2) Teknik melatih : 45 %
3) Teknik fasilitasi kalakarya : 35 %

Berdasarkan penilaian dari seluruh komponen tersebut, peserta dikategorikan dalam tiga
penilaian yaitu:

No Nilai Kategori Keterangan


1 (A) Baik Peserta mendapatkan nilai > 85 dari seluruh
komponen penilaian sesuai bobot nilai yang
ditentukan
2 (B) Cukup Mendapatkan nilai antara 70 sampai 85 dari
seluruh komponen penilaian sesuai bobot nilai yang
ditentukan.
3 (C) Kurang Mendapatkan nilai < 70 dari seluruh komponen
penilaian sesuai bobot nilai yang ditentukan

Peserta dinyatakan berhasil mencapai kompetensi apabila mendapatkan nilai minimal 70 (B).
Seluruh peserta harus mencapai kompetensi pada pelatihan ini.

30
Kurikulum Pelatihan
Manajemen Terpadu Balita Sakit

BAB IX
SERTIFIKAT

Setiap peserta yang telah mengikuti pelatihan dengan ketentuan kehadiran minimal 95% dari
keseluruhan jumlah jam pembelajaran akan mendapatkan sertifikat kehadiran pelatihan yang
dikeluarkan oleh Kementerian Kesehatan RI dengan angka kredit 1 (satu). Sertifikat ditandatangani
oleh pejabat yang berwenang dan oleh panitia penyelenggara. Apabila tidak memenuhi ketentuan
tersebut maka peserta hanya akan mendapatkan surat keterangan telah mengikuti pelatihan.

31
Panduan Penugasan TOT MTBS

Materi Inti 6 : Fasilitasi Kalakarya di Puskesmas


Pokok bahasan 2 : Fasilitasi kalakarya
Waktu : P= 1 JPL

Pelaksanaan:
a. Peserta dibagi menjadi 2 kelompok
b. Fasilitator memberikan penugasan kepada masing-masing kelompok untuk
melakukan fasilitasi kalakarya
c. Langkah-langkah dilakukan dengan demonstrasi:
- Persiapan fasilitasi
- Menetapkan waktu pelaksanaan dan membuat komitmen
- Menyusun jadwal pelaksanaan kalakarya termasuk tanggal dan materi
- Menentukan langkah-langkah fasilitasi
d. Kelompok bergantian melakukan demonstrasi
e. Setelah selesai, fasilitator melakukan klarifikasi, menyimpulkan dan memberikan
umpan balik hasil penugasan
PANDUAN PRAKTIK LAPANGAN
TATALAKSANA MTBS

TUJUAN : Setelah mengikuti kegiatan praktik lapangan ini,


PEMBELAJARAN peserta diharapkan mampu melakukan dan
memonitor tatalaksana MTBS.
POKOK BAHASAN : Tatalaksana Balita Sakit Umur 2 bulan - 5 tahun
dan Bayi Muda Umur kurang dari 2 bulan.
SUB POKOK BAHASAN : Penilaian dan Kasifikasi balita sakit dan bayi muda.
Tindakan/Pengobatan balita sakit dan bayi muda.

WAKTU : 2 x 6 Jpl @ 45 menit (540 menit)


LOKASI : Puskesmas dan Rumah Sakit

--------------------------------------------------------------------------------------------------------
----

A. SASARAN BELAJAR
Peserta latih, melakukan penatalaksanaan balita sakit kelompok umur 2 bulan
sampai 5 tahun dan/atau bayi muda umur kurang dari 2 bulan dan melakukan
monitoring.

B. OUTPUT PEMBELAJARAN
1. Peserta mampu melakukan penilaian dengan pendekatan MTBS.
2. Peserta mampu memeriksa balita dengan benar.
3. Peserta mampu menentukan klasifikasi dan tindakan/pengobatan yang
dibutuhkan.
4. Peserta mampu melakukan komunikasi yang baik ketika memberi pelayanan.
5. Peserta mampu mengisi ceklis monitoring tatalaksana balita sakit atau bayi
muda.

C. RENCANA PEMBELAJARAN
1. WAKTU PRAKTIK
o Persiapan praktik lapangan (30 menit)
o Perjalanan ke puskesmas 30 menit
o Pelaksanaan praktik di puskesmas 390 menit
o Perjalanan pulang 30 menit
o Diskusi paska praktik lapangan 60 menit

2. PERLENGKAPAN ESENSIAL UNTUK PRAKTIK


o ARI timer
o Termometer
o Spatula lidah disposibel
o Pen light
o Timbangan dan alat ukur panjang badan untuk bayi dan anak, serta
tensimeter dengan manset anak (masing-masing 1 set, disiapkan oleh
puskesmas)
o Gelas plastik dan sendok plastik (setiap 2 peserta 1 gelas) serta air
minum.
o Register rawat jalan balita sakit
o Register rawat jalan bayi muda
o Masing-masing peserta membawa :
- Clipboard
- Formulir pencatatan balita sakit
- Formulir pencatatan bayi muda
- Ceklis monitoring balita sakit di klinik rawat jalan
- Ceklis monitoring bayi muda di klinik rawat jalan
- Buku bagan
- Buku KIA

3. GAMBARAN PRAKTIK
a. Persiapan
o Pastikan bahwa panitia telah menghubungi puskesmas lahan praktik
dan menyiapkan alat transportasi yang akan digunakan.
o Siapkan perlengkapan yang esensial untuk praktik.
o Puskesmas: Tetapkan peserta berpasangan dan jelaskan bahwa
mereka akan bergantian berperan sebagai petugas kesehatan yang
memeriksa balita dan sebagai fasilitator yang melakukan monitoring.
o Rumah Sakit: Tetapkan peserta dalam kelompok kecil dan masing-
masing kelompok dipimpin oleh instruktur klinis.sesuai jumlah
ruangan yang dikunjungi dan kasus yang ada (ruang
perinatologi/ruang rawat/ ruang PMK/IGD).
o Jelaskan cara mengisi formulir ceklis monitoring untuk di puskesmas.
o Bersiaplah untuk berangkat. Ingatkan peserta untuk membawa semua
perlengkapan yang diperlukan.

b. Pelaksanaan:
Puskesmas:
o Setelah sampai di puskesmas, temui kepala puskesmas atau petugas
yang akan mengatur pasien. Jelaskan tujuan kegiatan
o Cek semua perlengkapan praktik yang disediakan puskesmas dan
atau rumah sakit.
o Bagikan kasus kepada setiap pasangan peserta dan minta mereka
untuk melaksanakan perannya masing-masing.
o Sebelum pasien dikembalikan ke petugas puskesmas untuk
mengambil obat, mintalah agar peserta memberitahu saudara terlebih
dahulu. Jika perlu saudara dapat memeriksa pasien kembali.
o Lanjutkan kasus berikutnya dengan masing-masing pasangan
bertukar peran.
o Selama proses berlangsung, setiap fasilitator mengamati peserta di
kelompok yang menjadi tanggung jawabnya masing-masing. Bila tidak
memungkinkan untuk memantau secara langsung, buat catatan
tentang pasien tersebut untuk kemudian didiskusikan dengan peserta.
Jika ditemukan tanda atau gejala yang jarang dijumpai, seperti stridor,
tarikan dinding dada ke dalam, ruam campak, mata cekung, dll.,
tunjukkan tanda tersebut kepada semua peserta.
o Setelah selesai memeriksa, berikan umpan balik. Sebutkan langkah-
langkah yang sudah dilakukan peserta dengan benar dan berikan
bimbingan tambahan bila perlu perbaikan.
o Apabila seluruh peserta sudah praktik atau waktunya sudah sampai,
bersiaplah kembali ke lokasi belajar. Sebelum berpamitan, ingatkan
peserta untuk mengecek semua perlengkapan yang dibawa agar tidak
ada yang tertinggal.
o Lanjutkan kasus berikutnya dengan masing-masing pasangan
bertukar peran.

Rumah Sakit:
o Setelah sampai di Rumah Sakit, temui Direktur/Instruktur klinis atau
petugas yang akan mengatur pasien. Jelaskan tujuan kegiatan.
o Cek semua perlengkapan praktik yang disediakan puskesmas dan
atau rumah sakit.
o Peserta akan dipandu oleh instruktur klinis rumah sakit untuk
mengetahui dan melihat gejala-gejala pada balita sakit dengan
klasifikasi berat atau gejala yang jarang ditemukan di puskesmas.
o Instruktur klinis Rumah Sakit menyiapkan kasus, menjelaskan gejala
dan tanda pada balita sakit dan bayi muda .
o Peserta bergantian memasuki ruangan (ruang rawat inap/ruang
PMK/ruang perinatologi/ruang maternal,/IGD)
o Selama proses berlangsung, setiap fasilitator mengamati peserta di
kelompok yang menjadi tanggung jawabnya masing-masing. Bila tidak
memungkinkan untuk memantau secara langsung, buat catatan
tentang pasien tersebut untuk kemudian didiskusikan dengan peserta.
Jika ditemukan tanda atau gejala yang jarang dijumpai, seperti stridor,
tarikan dinding dada ke dalam, ruam campak, mata cekung, dll.,
tunjukkan tanda tersebut kepada semua peserta.
o Setelah selesai memeriksa, berikan umpan balik. Sebutkan langkah-
langkah yang sudah dilakukan peserta dengan benar dan berikan
bimbingan tambahan bila perlu perbaikan.
o Apabila seluruh peserta sudah praktik atau waktunya sudah sampai,
bersiaplah kembali ke lokasi belajar. Sebelum berpamitan, ingatkan
peserta untuk mengecek semua perlengkapan yang dibawa agar tidak
ada yang tertinggal.

c. Diskusi paska praktik


o Kumpulkan peserta untuk mendiskusikan kasus dan keterampilan
tertentu yang dijumpai dalam praktik lapangan. Jika ada masalah,
diskusikan apa yang terjadi dan bagaimana cara mengoreksinya.
o Setiap kali selesai praktik lapangan di puskesmas, setiap peserta latih
diminta untuk mengisi Register Rawat Jalan dari kasus masing-
masing.

4. PERAN FASILITATOR
o Mempersiapkan semua kebutuhan yang akan dibawa pada kegiatan
praktik lapangan.
o Menyampaikan tujuan praktik dan mekanisme kegiatan lapangan kepada
kepala Puskesmas.
o Memilih kasus dan memberikan kepada setiap pasangan peserta.
o Mengamati peserta selama praktik dan memberikan umpan balik serta
bimbingan sesuai kebutuhan.
o Mencatat cara peserta menangani kasus dan cara peserta memonitor
peserta lainnya.
o Mengidentifikasi hambatan yang dirasakan pada saat praktik lapangan
untuk perbaikan pelatihan berikutnya.
o Mendiskusikan dan menyimpulkan hasil praktik lapangan kepada seluruh
peserta.

5. PERAN INSTRUKTUR KLINIS


o Menyampaikan tujuan praktik dan mekanisme kegiatan lapangan kepada
PESERTA
o Memilih dan menyiapkan contoh kasus dengan gejala dan tanda
klasifikasi berat atau yang tidak ditermukan di puskesmas serta
menjelaskan gejala dan teknik pemeriksaan pada peserta
o Mengamati peserta selama praktik dan memberikan umpan balik serta
bimbingan sesuai kebutuhan.
o Mendiskusikan dan menyimpulkan hasil praktik lapangan kepada seluruh
peserta.

6. PERAN PESERTA
o Membawa (sound timer, dll.), formulir pencatatan, buku bagan, buku KIA,
register rawat jalan dan formulir ceklis monitoring.
o Pemeriksa :
- Mengucapkan salam dan memperkenalkan diri pada keluarga pasien
- Memeriksa pasien dengan pendekatan MTBS.
- Mencatat secara lengkap formulir pencatatan pasien.
- Mengisi formulir ceklis monitoring.
- Menyimak dan mencatat masukan dari fasilitator dan peserta lain
yang berperan sebagai pengamat/fasilitator.
- Mengisi register rawat jalan.
- Khusus di rumah sakit peserta mengamati dan mempelajari contoh
kasus dengan gejala dan tanda klasifikasi berat atau yang tidak
ditermukan di puskesmas.

--o 0 o-
PANDUAN PRAKTIK LAPANGAN
TEKNIK FASILITASI KALAKARYA DI PUSKESMAS

TUJUAN : Setelah mengikuti kegiatan praktik lapangan ini,


PEMBELAJARAN peserta diharapkan mampu melakukan fasilitasi
kalakarya di puskesmas
POKOK BAHASAN : Teknik fasilitasi kalakarya di puskesmas
SUB POKOK BAHASAN : Praktek fasilitasi kalakarya
WAKTU : 1 x 4 Jpl @ 60 menit (240 menit)
LOKASI : Puskesmas

------------------------------------------------------------------------------------------------------------

D. SASARAN BELAJAR
Peserta latih, melakukan teknik fasilitasi kalakarya di puskesmas

E. OUTPUT PEMBELAJARAN
1. Peserta mampu melakukan persiapan fasilitasi kalakarya MTBS.
2. Peserta mampu menyusun jadwal kalakarya dengan baik
3. Peserta mampu melakukan langkah-langkah kalakarya dengan benar
4. Peserta mampu melakukan komunikasi yang baik ketika memberi pelayanan.
5. Peserta mampu mengisi ceklis monitoring kalakarya dan superfisi fasilitatif

F. RENCANA PEMBELAJARAN
7. WAKTU PRAKTIK
o Persiapan praktik lapangan (30 menit)
o Perjalanan ke puskesmas 60 menit
o Pelaksanaan praktik di puskesmas 240 menit
o Perjalanan pulang 60 menit
o Diskusi paska praktik lapangan 45 menit

8. PERLENGKAPAN ESENSIAL UNTUK PRAKTIK


o ARI timer
o Termometer
o Spatula lidah disposibel
o Pen light
o Timbangan dan alat ukur panjang badan untuk bayi dan anak, serta
tensimeter dengan manset anak (masing-masing 1 set, disiapkan oleh
puskesmas)
o Gelas plastik dan sendok plastik (setiap 2 peserta 1 gelas) serta air
minum.
o Formulir pemantauan kalakarya MTBS
o Lembar supervisi fasilitatif
o Register rawat jalan balita sakit
o Register rawat jalan bayi muda
o Masing-masing peserta membawa :
- Clipboard
- Formulir pencatatan balita sakit
- Formulir pencatatan bayi muda
- Ceklis pemantauan kalakarya MTBS
- Buku bagan
- Buku KIA

9. GAMBARAN PRAKTIK
d. Persiapan
o Pastikan bahwa panitia telah menghubungi puskesmas lahan praktik dan
menyiapkan alat transportasi yang akan digunakan.
o Siapkan perlengkapan yang esensial untuk praktik.
o Tetapkan peserta berkelompok 2-3 orang dan jelaskan bahwa mereka
akan bergantian berperan sebagai pendamping kalakarya di puskesmas
termasuk melakukan pemantauan dan superfisi fasilitatif.
o Jelaskan cara mengisi formulir pemantauan kalakarya dan superfisi
fasilitatif untuk di puskesmas.
o Bersiaplah untuk berangkat. Ingatkan peserta untuk membawa semua
perlengkapan yang diperlukan.

e. Pelaksanaan:
o Setelah sampai di puskesmas, temui kepala puskesmas atau petugas
yang akan mengatur pasien. Jelaskan tujuan kegiatan
o Cek semua perlengkapan praktik yang disediakan puskesmas
o Bagikan kasus kepada setiap pasangan peserta dan minta mereka untuk
melaksanakan perannya masing-masing.
o Peserta berperan sebagai pendamping kalakarya di puskesmas dan
melakukan semua langkah-langkah kalakarya.
o Lanjutkan kasus berikutnya dengan masing-masing pasangan bertukar
peran.
o Selama proses berlangsung, setiap fasilitator mengamati peserta di
kelompok yang menjadi tanggung jawabnya masing-masing. Bila tidak
memungkinkan untuk memantau secara langsung, buat catatan tentang
pasien tersebut untuk kemudian didiskusikan dengan peserta.
Jika ditemukan tanda atau gejala yang jarang dijumpai, seperti stridor,
tarikan dinding dada ke dalam, ruam campak, mata cekung, dll.,
tunjukkan tanda tersebut kepada semua peserta.
o Setelah selesai memeriksa, berikan umpan balik. Sebutkan langkah-
langkah yang sudah dilakukan peserta dengan benar dan berikan
bimbingan tambahan bila perlu perbaikan.
o Apabila seluruh peserta sudah praktik atau waktunya sudah sampai,
bersiaplah kembali ke lokasi belajar. Sebelum berpamitan, ingatkan
peserta untuk mengecek semua perlengkapan yang dibawa agar tidak
ada yang tertinggal.
o Lanjutkan kasus berikutnya dengan masing-masing pasangan bertukar
peran.
f. Diskusi paska praktik
o Kumpulkan peserta untuk mendiskusikan kasus dan keterampilan
tertentu yang dijumpai dalam praktik lapangan. Jika ada masalah,
diskusikan apa yang terjadi dan bagaimana cara mengoreksinya.
o Setiap kali selesai praktik lapangan di puskesmas, setiap peserta latih
diminta untuk mengisi Register Rawat Jalan dari kasus masing-
masing.

10. PERAN FASILITATOR


o Mempersiapkan semua kebutuhan yang akan dibawa pada kegiatan
praktik lapangan.
o Menyampaikan tujuan praktik dan mekanisme kegiatan lapangan kepada
kepala Puskesmas.
o Memilih kasus dan memberikan kepada setiap pasangan peserta.
o Mengamati peserta selama praktik dan memberikan umpan balik serta
bimbingan sesuai kebutuhan.
o Mencatat cara peserta menangani kasus dan cara peserta memonitor
peserta lainnya.
o Mengidentifikasi hambatan yang dirasakan pada saat praktik lapangan
untuk perbaikan pelatihan berikutnya.
o Mendiskusikan dan menyimpulkan hasil praktik lapangan kepada seluruh
peserta.

11. PERAN PESERTA


o Membawa (sound timer, dll.), formulir pencatatan, buku bagan, buku KIA,
register rawat jalan dan formulir pemantauan kalakarya, supervisi fasilitatif
o Pemeriksa :
- Mengucapkan salam dan memperkenalkan diri pada keluarga pasien
- Memeriksa pasien dengan pendekatan MTBS.
- Mencatat secara lengkap formulir pencatatan pasien.
- Mengisi formulir pemantauan kalakarya MTBS.
- Menyimak dan mencatat masukan dari fasilitator dan peserta lain
yang berperan sebagai pengamat/fasilitator.
- Mengisi register rawat jalan.

--o 0 o--
Jadwal Kegiatan
Pelatihan bagi Pelatih Manajemen Terpadu Balita Sakit (MTBS)
Jakarta, 9 – 16 Maret 2020

WAKTU KEGIATAN/MATERI KELAS A KELAS B KELAS C KELAS D

SENIN, 9 MARET 2019

12.00-13.30 Registrasi Panitia

Pembukaan dan arahan Direktur


13.30-14.00 Direktur Kesehatan Keluarga
Kesehatan Keluarga

14.00-14.30 Pre Test Panitia


14.30-16.00 Building Learning Commitment/BLC MOT/Pengendali Diklat
16.00-16.30 Rehat sehat Panitia

16.30-18.00 Kebijakan Kesehatan Anak Kasubdit Kesehatan Balita dan Anak Pra Sekolah

18.00-19.00 ISHOMA Panitia


Fasilitator: Fasilitator: Fasilitator: Fasilitator:
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
19.00-20.30 Konsep Dasar MTBS  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes

SELASA, 10 MARET 2020

07.30-08.00 Refleksi MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat
Tatalaksana Balita Sakit Umur 2 bulan - 5  dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
08.00-09.30
tahun (teori) (2JPL)  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo

1
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
09.30-09.45 Rehat sehat Panitia
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
Tatalaksana Balita Sakit umur 2 bulan - 5  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
09.45-12.00
tahun (teori) (3JPL)  dr. Debora Shinta dr. Endang Trimulyani,
Liana, Sp.A MHKes
Panitia
12.00-13.00 ISHOMA
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
Tatalaksana Balita Sakit umur 2 bulan - 5  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
13.00-16.00
tahun (penugasan) (4 JPL)  dr. Debora Shinta dr. Endang Trimulyani,
Liana, Sp.A MHKes
16.00-16.30 Rehat sehat Panitia
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
Tatalaksana Balita Sakit umur 2 bulan - 5  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
16.30-18.00
tahun (penugasan) (2 JPL)  dr. Debora Shinta dr. Endang Trimulyani,
Liana, Sp.A MHKes
Panitia
18.00-19.00 ISHOMA

RABU, 11 MARET 2019

07.30-08.00 Refleksi MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
Tatalaksana Balita Sakit umur 2 bulan - 5  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
08.00-09.30
tahun (penugasan) (2 JPL)  dr. Debora Shinta dr. Endang Trimulyani,
Liana, Sp.A MHKes
09.30-09.45 Rehat sehat Panitia
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
Tatalaksana Bayi Muda Umur Kurang
09.45-12.00  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
dari 2 bulan (teori) (3JPL)
 dr. Debora Shinta  dr. Endang

2
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes

12.00-13.00 ISHOMA Panitia


 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
Tatalaksana Bayi Muda Umur Kurang  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
13.00-16.00
dari 2 bulan (penugasan) (4 JPL)  dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
16.00-16.30 Rehat sehat Panitia
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
16.30-18.00 Penerapan MTBS (teori) (2 JPL)
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
Panitia
18.00-19.00 ISHOMA

KAMIS, 12 MARET 2019

 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
07.00-07.30 Persiapan praktik lapangan  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
07.30-08.00 Perjalanan menuju Puskesmas Panitia
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
08.00-16.00 Praktik klinis di puskesmas (8 JPL)
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
16.00-17.00 Kembali ke tempat pelatihan Panitia
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
17.00-17.45 Penerapan MTBS (penugasan) (1 JPL)
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
17.45-19.00 ISHOMA Panitia

3
JUMAT, 13 MARET 2019

07.00-07.30 Refleksi MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat

07.30-08.00 Perjalanan menuju Rumah Sakit Panitia


 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
08.00-15.00 Praktik klinis di Rumah Sakit (5 JPL)
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
15.00-16.00 Kembali ke tempat pelatihan Panitia

16.00-16.30 Rehat sehat Panitia


 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
Teknik fasilitasi Kalakarya di Puskesmas
16.30-17.15  MOT  MOT  dr. Debora Shinta  dr. Endang
(teori) (1 JPL)
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
 MOT  MOT
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
Teknik fasilitasi Kalakarya di Puskesmas
17.15-18.00  MOT  MOT  dr. Debora Shinta  dr. Endang
(penugasan) (1JPL)
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
 MOT  MOT
18.00-19.00 ISHOMA Panitia

SABTU, 14 MARET 2019

 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
07.00-07.30 Persiapan praktik lapangan
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
07.30-08.00 Perjalanan menuju Puskesmas Panitia

4
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
08.00-12.00 Praktik pendampingan di puskesmas  dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
13.00-13.00 Kembali ke tempat pelatihan Panitia

13.00-14.00 ISHOMA Panitia

14.00-15.30 Teknik melatih MTBS (teori) (2 JPL) MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat

15.30-16.00 Rehat sehat Panitia

16.00-18.15 Teknik melatih MTBS (teori) (3 JPL) MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat

18.15-19.15 ISHOMA Panitia


 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
19.15-21.00 Belajar mandiri
 dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes

MINGGU, 15 MARET 2019

07.30-08.00 Refleksi MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat
 dr. Ade Dejani T.  dr. Richard Lawalata  dr. Zeba Silitonga,  dr. Emiriyanti
 dr. Tandrihastuti  dr. Yurnalis MM Sutedjo
08.00-09.30 Microteaching (2 JPL)  MOT  MOT  dr. Debora Shinta  dr. Endang
Liana, Sp.A Trimulyani, MHKes
 MOT  MOT
09.30-09.45 Rehat sehat Panitia

09.45-12.00 Microteaching (lanjutan)(3JPL) MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat

12.00-13.00 ISHOMA Panitia

5
13.00-14.30 Microteaching (lanjutan)(2 JPL) MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat MOT/ Pengendali Diklat

14.30-16.00 Anti Korupsi Fasilitator Fasilitator Fasilitator Fasilitator

16.00.-16.30 Rehat sehat

16.30-17.00 Post test Fasilitator Fasilitator Fasilitator Fasilitator

17.00-18.30 Rencana Tindak Lanjut Kasubdit Kesehatan Balita dan Apras

18.30-19.30 ISHOMA Panitia

SENIN, 16 MARET 2019

08.00-09.00 Penutupan Kasubdit Kesehatan Balita dan Apras


Peserta kembali ke daerah masing-
09.00-selesai Peserta
masing

Anda mungkin juga menyukai