Anda di halaman 1dari 3

DOSEN : DR.dr. ROBERT VINSENTIUS PHILIPS, M.

Kes, Mars

MATA KULIAH : EPIDEMIOLOGI

TUGAS

DISUSUN OLEH

NAMA : HADIJAH

NIM : 20150031

UNIVERSITAS SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN


MAKASSAR
2020
TUGAS EPIDEMIOLOGI

1. Apa beda definisi epidemiologi menurut last-WHO dengan Mc mahon ?

Jawab

Perbedaan definisi menurut

a. Last-WHO adalah Epidemologi merupakan Studi mengenai distribusi dan determinan kesehatan
yang berhubungan dengan kejadian di populasi serta juga aplikasi dari studi untuk pemecahan
masalah fokus kesehatan.
b. Mc Mahon adalah Epidemiologi adalah salah satu studi tentang penyebaran dan penyebab
frekuensi penyakit pada manusia.

2. Dengan kata kata sendiri, apa itu epidemiologi ?


Jawab
Epidemiologi adalah suatu studi yang mempelajari penyebaran dan Determinan penyakit masyarakat
keadaan kesehatan pada masyarakat dan penerapannya sebagai pengendalian penanganan
masalah kesehatan

3. Berikan contoh kegitan surveillance ?


Jawab

Contoh kegiatan survey yaitu kegiatan pengamatan penyakit menular TB secara rutin oleh
puskesmas

4. Apa langkah –langkah yg anda lakukan sebagai dokter puskesmas jika terjadi KLB diare?
Jawab
a. Memastika terjadinya KLB
b. Melakukan penyelidikan KLB meliputi distribusi kasus, penyebab KLB dan factor yang
mempengaruhi KLB
c. Melakukan pengobatan dan perawatan terhadap penderita KLB diare

5. Apa beda wabah dan KLB ?


Jawab

Perbedaan
a. Wabah adalahberjangkitnya suatu penyakit menular dalam masyarakat yang jumlah
penderitanya meningkat secara nyata melebihi ... keadaan yang lazim pada waktu dan daerah
tertentu serta dapat menimbulkan malapetaka "

b. KLB adalah  timbulnya atau meningkatnya kejadian kesakitan dan/atau kematian yang


bermakna secara epidemiologi pada suatu daerah dalam kurun waktu tertentu, dan
merupakan keadaan yang dapat menjurus pada terjadinya wabah.

6. Apa beda survei dan surveillance ?


Jawab
a. Survey adalah metode untuk mengumpulkan informasi dari kelompok yang mewakili
sebuah populasi
b. Surveillance adalah Suatu proses pengumpulan, pengolahan, analisis dan interpretasi
data kesehatan secara sistematis, terus menerus dan penyebarluasan informasi
kepada pihak terkait untuk melakukan tindakan.

7. Untuk apa skrining dilakukan ?


Jawab
Skrining dilakukan untukdeteksi dini untuk mengurangi risiko penyakit atau memutuskan
metode pengobatan yang paling efektif

8. Apa itu false positive ?

Jawab

False positive adalah kesalahan dalam klasifikasi biner di mana hasil tes salah menunjukkan adanya
suatu kondisi seperti penyakit ketika penyakit tidak ada,

9. Apa itu false negative ?


Jawab
False negative adalah kesalahan sebaliknya di mana hasil tes salah gagal menunjukkan keberadaan
dari suatu kondisi saat itu ada.

Anda mungkin juga menyukai