Anda di halaman 1dari 5

BEDAH BUKU

ISI

A. Bentuk Ringkasan Atau Synopsis

MGH Textbook of Anesthetic Equipment oleh Warren Sandberg, MD,


Richard Urman, MD, dan Jesse Ehrenfeld, MD, memberikan cakupan ahli tentang
peralatan anestesi terbaru dan terbaik. Perubahan yang didorong oleh teknologi,
bersama dengan risiko tinggi yang terkait dengan pemberian agen anestesi,
mengharuskan kita memahami segala sesuatu mulai dari dasar fisika hingga situasi
khusus hingga pemecahan masalah sehingga kita dapat menggunakan semua
peralatan dan instrumentasi dengan aman dan efektif di ruang operasi. Referensi
yang diedit oleh tim ahli dari Massachusetts General Hospital, dengan terampil
membawa kita pada kecepatan pemahaman.

Buku ini juga selain membahas instrument anestesi, juga membahas tentang
komponen pendukung instrument anestesi seperti pencegahan infeksi: disinfeksi
dan sterilisasi peralatan aspek legal dan masalah peraturan yang mengikat
penggunaan instrument anestesi pada pasien, prinsip fisika yang juga
menyertakan hukum fisika yang berkaitan dengan prinsip kerja instrument anestesi
dan pergerakan gas atau agen anestesi, setelah itu fisika dasar listrik yang mana
sangat membantu kita untuk bisa lebih memahami instrument anestesi yang
bekerja dengan energy listrik. Kemudian juga di bahas keselamatan ruang operasi,
api, laser, dan radiasi. Disitu dijelaskan bagaimana keadaan ruang operasi yang
seharusnya pada tiap jenis operasi atau tindakan bedah yang dilakukan. Juga
bagaimana cara mengatasi dan mengurangi dampak paparan api, laser dan radiasi.
Pada bagian terakhir dibahas mengenai Peralatan Neuroanesthesia dalam
Pengaturan Intraoperatif disitu dijelaskan dengan sangat detail bagaimana proses
monitoring terhadap operasi neurological melalui EEG (electroencephalographic),
dan bagaimana menjaga tekanan intra kranial selama operasi.
Buku ini juga membantu kita sebagai penata anestesi yang bermitra dengan
dokter spesialis anestesi untuk bisa melakukan hal-hal berikut ini:

1. Memastikan pasien menerima perawatan terbaik dengan cakupan yang sangat


baik dari semua teknik pemantauan termasuk transesophageal
echocardiography.
2. Meningkatkan keselamatan pasien dengan informasi tentang pemantauan dan
kontrol suhu.
3. Memperbaharui pengetahuan tentang peralatan jalan napas ruang gawat darurat
untuk memastikan hasil terbaik.
4. menentukan peralatan mana yang paling cocok untuk pemberian agen anestesi
baik di dalam maupun di luar rumah sakit.
5. Meminimalkan risiko kita dengan mengetahui peralatan anestesiologi terbaru

B. Memberikan Ulasan Singkat Dan Menampilkan Kutipan

Buku The MGH Textbook Of Anesthetic Equipments merupakan buku


yang berisi ulasan dan penjelasan tentang semua instrument anestesi. Dilihat dari
isi dan strukturnya secara umum, buku ini menjelaskan dengan sangat detail
tentang semua instrument anestesi. Buku ini terdiri dari 30 bagian atau chapter
yang tiap bagiannya menjelaskan instrument anestesi yang berbeda, Chapter 1
membahas tentang “Peralatan Anestesi dan Keselamatan Pasien”, dilanjutkan
Chapter 2 yang membahas tentang “Gas Medis: Penyimpanan, Pasokan, dan
Pembuangan” sampai pada Chapter 30 yang membahas tentang “Peralatan
Neuroanesthesia dalam Pengaturan Intraoperatif”.

Buku ini membahas instrument anestesi satu persatu dengan membahas


prinsip kerja tiap-tiap alat dan menyertakan penjelasan yang sangat detail
mengenai pro dan kontra tiap alat. Bahkan ada beberapa instrument yang dibahas
perbedaan tiap merk-nya, seperti mesin anestesi, LMA, laringoskop, dan masih
banyak lagi.
Buku ini tidak hanya menyebutkan jenis atau contoh instrument anestesi,
tetapi lebih dari itu dijelaskan pula teori-teori yang bersangkutan dengan alat atau
instrument yang disebutkan, serta beberapa obat yang berhubungan dengan induksi
maupun pre-medikasi juga dijelaskan walau hanya sepintas. Misalkan pada
pembahasan “Perangkat Airway Supraglottic” di Chapter 6 (hlm. 72-91),
disebutkan instrument anestesi yang dimulai dari nasal kanul, face mask,
oropharyngeal dan nasopharyngeal airway, dan LMA, kemudian disertakan
dengan penjelasan model-model tiap alat dan juga diberikan indikasi-indikasi
khusus penggunaan alat tersebut.

Setiap instrument yang dijelaskan atau diulas selalu disertakan dengan


gambar yang sangat membantu dalam proses pemahaman pembaca. Gambar
membantu pembaca untuk lebih mengenal, memahami dan menyerap penjelasan
yang diberikan. Khusus untuk penjelasan sirkuit udara yang melalui mesin
anestesi, ventilator dan menuju pasien pun sebaliknya diberikan ilustrasi gambar
yang menyertai penjelasan.

C. Menunjukkan Kelebihan Dan Kelemahan Buku

Kelebihan Buku :

1. Memberikan penjelaskan terkait dengan instrumen anestesi dengan jelas


dan rinci.
2. Terdapat beberapa contoh gambar dan ilustrasi alat-alat anestesi sehingga
lebih memudahkan dipahami pembaca.
3. Tata cara pemakaian alat dijelaskan dengan rinci.
4. Terdapat beberapa rekomendasi yang dilakukan saat sedang
mengoperasikan alat-alat anestesi untuk meminimalisasi kesalahan.
5. Contoh gambar jelas dan berwarna.

Kelemahan Buku :
1. Buku masih dalam bentuk Bahasa inggris, sehingga pembaca masih
kesulitan untuk memahami.
2. Banyak istilah medis yang tidak diketahui.

D. Mengulas Tentang Kerangka Atau Sistimatika Buku

Kerangka isi yang terdapat di dalam buku The MGH Textbook of Anesthetic
Equipment sudah sesuai urutan. Terdapat 30 Chapter, masing-masing Chapter
membahas tentang tema yang berbeda-beda, walau begitu masih ada keterkaitan
antara isi chapter satu dengan chapter yang lain.

E. Memberikan Komentar Tentang Bobot Buku Secara Umum

Melihat dan menimbang isi keseluruhan buku, menurut kami, buku ini
sangat lebih dari pantas untuk direkomendasikan sebagai sumber pembelajaran
mengenai instrument anestesi. Selain pembahasannya detail, buku ini juga
menambahkan teori-teori yang berkaitan dengan instrument yang dijelaskan.

Khusus untuk beberapa alat juga disertakan issue-issue keselamatan pasien


serta potensi masalah atau kerusakan yang menyertakan penggunaan alat tersebut.
Sangat membantu dalam proses pemahaman yang baik. Penjelasan yang mendetail
dan disertai dengan gambar yang berwarna sehingga kita penata anestesi yang
membaca dapat langsung membayangkan bagaimana informasi yang dimaksud.
Diberikan dan jelaskan pula tentang teori-teori pendukung yang bersifat umum
sebagai tambahan pengetahuan yang memang sudah seharusnya diketahui oleh
semua penata anestesi.

F. Mengupas Tentang Kaidah Bahasa Yang Dipakai

Buku ini seperti yang diketahui disajikan dengan Bahasa Inggris. Kaidah
Bahasa Inggris yang digunakan juga sudah sesuai standar dan sesuai dengan target
pembaca. Karena pembaca yang ditargetkan adalah pembaca dari kalangan tenaga
medis, tenaga keperawatan atau paling kurang awam yang mengerti istilah medis,
Bahasa dan istilah yang terkandung dalam buku ini sarat akan istilah medis.
Walaupun memakai bahasa inggris dan mengandung banyak istilah medis, buku
ini tetap dapat dimengerti apabila diterjemahkan dan karena tersedia juga gambar
maka dapat membantu memperjelas makna kata yang mungkin mengabur setelah
melalui proses penerjemahan.

G. Mengoreksi Tentang Kesalahan Cetak

Anda mungkin juga menyukai