Anda di halaman 1dari 4

TUGAS SEJARAH INDONESIA

MOTIVASI UNTUK BELAJAR

NAMA : RIO DWI PRAKOSO

KELAS : XII MIPA 2

TEMA : PENDIDIKAN

SMAN 1 SUKATANI

TAHUN AJARAN 2020/2021


A. PENDAHULUAN

Pendidikan merupakan kebutuhan manusia. Pendidikan selalu mengalami


perubahan, perkembangan dan perbaikan sesuai dengan perkembangan di segala
bidang kehidupan. Perubahan dan perbaikan dalam bidang pendidikan meliputi
berbagai komponen yang terlibat didalamnya baik itu pelaksana pendidikan
dilapangan ( kompetensi guru dan kualitas tenaga pendidik ), mutu pendidikan,
perangkat kurikulum, sarana dan prasarana pendidikan dan mutu manejemen
pendidikan termasuk perubahan dalam metode dan strategi pembelajaran yang
lebih inovatif. Upaya perubahan dan perbaikan tersebut bertujuan membawa
kualitas pendidikan Indonesia lebih baik.

Dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, maka peningkatan mutu


pendidikan suatu hal yang sangat penting bagi pembangunan berkelanjutan di
segala aspek kehidupan manusia. Sistem pendidikan nasional senantiasa harus
dikembangkan sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan yang terjadi baik
tingkat lokal, nasional, maupun global.

B. ISI

MOTIVASI UNTUK BELAJAR

Memberikan semangat atau support terhadap anak guna untuk


membuatnya agar lebih giat lagi dalam belajar merupakan salah satu persoalan
yang patut untuk kita perhatikan. Apalagi apabila sang anak sudah mulai masuk
ke jenjang pendidikan sekolah dasar (SD), tentunya sang anak tersebut harus
mendapati perhatian lebih.

Penyampaian tentang pendidikan dari kecil ini merupakan salah satu


perbuatan yang sangat baik dan juga akan memberikan pengaruh positif kepada
sang anak ketika ia sudah besar nanti.

kalau anak tidak ada yang memberikan sebuah motivasi dari guru-guru
atau orang tua, tentu saja sang anak akan mendapati kejenuhan ketika ia sedang
belajar. Maka dari itu, memberikan sebuah motivasi dengan rutin menjadi
kewajiban sebagai orang tua dan juga para guru-guru ketika berlangsungnya
proses belajar mengajar.

Berikut dibawah ini saya akan berbagi sedikit mengenai tips atau cara memberi
motivasi untuk belajar kepada anak :

1. Proses Kegiatan Pengajaran yang Beragam

Adanya cara ini perlu oleh guru-guru yang mengajar pelajaran anak-anak di
sekolah dasar, sekolah menengah pertama, sekolah menengah keatas. Mengapa
guru-guru harus menerapkan cara seperti ini? Karena ketika belajar di sekolah
akan terasa jenuh dan juga membosankan apabila terlalu serba sama.

Jika anak atau siswa dan siswi jenuh dalam belajar, tentu saja persoalan itu akan
membuat turun rasa semangat dalam menimba ilmu dan belajar didalam kelas.

Maka anak itu akan kurang memiliki hasrat untuk memahami dan menangkap
pelajaran yang disampaikan dan juga pelajaran yang telah diterangkan oleh guru.
Oleh karena itu, disini seorang guru memang memiliki tugas yang benar sangat-
sangat harus diperhatikan apabila guru itu menginginkan seluruh anak didiknya
berhasil dalam memahami penjelasan yang telah disampaikan kepadanya.

2. Menjadikan Anak yang Aktif Ketika Belajar

Seorang guru patut dapat memberikan sebuah kelulusan kepada anak didiknya
untuk mengekspresikan diri ketika berpendapat, berkreasi, bertanya, mendesain,
dan hal-hal lainnya yang memancing kegiatan dan juga keaktifan seorang anak
ketika sedang belajar.

3. Memberikan Sebuah Penghargaan Kepada Murid

Seorang guru patut dapat memberikan sebuah petunjuk kepada murid atau anak
didiknya mengenai persoalan yang baik dan juga bagaimana caranya untuk bisa
mendapatkan sebuah hasil yang bagus juga maksimal. Jangan sampai membiarkan
dan mendiamkan murid-muridnya mencontek, mengerjakan tugas yang asal-
asalan, dan lain-lainnya.
4. Memberikan Sebuah Pengakuan Kepada Murid Hasil Belajarnya

Jika murid atau anak didik telah berusaha secara sungguh-sungguh ketika belajar,
maka berikanlah dia sebuah pengakuan atau penghargaan yang dapat membuat
dirinya merasa gembira dan juga dapat memberikan dorongan lebih dalam
meningkatkan usaha dan prestasinya ketika ia belajar.

Lantas harus memberikan penghargaan berupa apa? Penghargaan ini bisa


diberikan dalam bentuk hadiah atau pun sesuatu lainnya yang bisa membuat anak
itu merasa gembira.

C. PENUTUP

*Kesimpulan

Motivasi untuk belajar Memberikan semangat atau support terhadap anak


guna untuk membuatnya agar lebih giat lagi dalam belajar merupakan salah satu
persoalan yang patut untuk kita perhatikan. Apalagi apabila sang anak sudah
mulai masuk ke jenjang pendidikan sekolah dasar (SD), tentunya sang anak
tersebut harus mendapati perhatian lebih.

Tips atau cara memberi motivasi untuk belajar kepada anak :

1. Proses kegiatan pengajaran yang beragam

2. Menjadikan anak yang aktif ketika belajar

3. Memberikan sebuah penghargaan kepada murid

4. Memberikan sebuah pengakuan kepada murid hasil belajarnya

Anda mungkin juga menyukai