Anda di halaman 1dari 5

DESAIN

“Kecepatan” menjadi key message dari hadirnya realme 3 Pro. Ternyata ini tak hanya terkait dalam
hal performa saja, tapi juga dimulai sejak perancangan desain. Berbicara mengenai kecepatan,
perhatian biasanya tertuju ke mobil balap. Itulah yang kemudian menjadi dasar para desainer realme
yang merancang produk ini dengan elemen campuran trek sirkuit Le Mans di Prancis.

Konsep tersebut diterapkan pada casing bagian belakang yang menghasilkan Efek Light Grating
berbentuk S yang unik dengan memanfaatkan pantulan cahaya dan pembiasan. Pola berbentuk S ini
menyerupai chicane paling menantang dan menarik dalam balap. Selanjutnya menggunakan
pendekatan dualitas pola pengerjaan cahaya yang lebih maju yang menampilkan pola kisi-kisi dengan
efek visual berlipat ganda.

Di Indonesia, realme 3 Pro tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Lightning Purple dan Nitro Blue
yang secara kreatif mengadopsi colorway gradient miring. Menghasilkan kombinasi pola, efek cahaya
kisi, efek warna gradien dan efek visual yang konsisten.

Dalam hal material, realme 3 Pro memakai bahan pelat komposit plastik optik 3D yang membuatnya
bisa lebih tipis dengan sentuhan yang lebih baik, bobot yang lebih ringan, dan ketahanan yang lebih
baik. Keseluruhan desain ini membuat penampilan realme 3 tidak hanya keren, tetapi juga unik.

Tapi sebelum berlanjut ke pembahasan selanjutnya, ada baiknya kamu menonton video unboxing
berikut ini

LAYAR
Pada bagian layar ini, tidak ada perbedaan signifikan dibanding varian realme 3. Ponsel ini masih
menganut desain layar dewdrop atau waterdrop dengan poni yang mungil di atas layar. Poni tersebut
tempat untuk menaruh kamera depan, sensor cahaya, dan sensor jarak.

Receiver ponsel dengan desain transmisi kanal suara baru juga diintegrasikan ke dalam “dewdrop”
kecil yang tertanam di bagian atas layar. Upaya- upaya ini berhasil menemukan keseimbangan antara
produksi massal, rasio screen-to-body yang tinggi, serta fungsionalitas. Selain itu, layar dilindungi oleh
Corning Gorilla Glass 5 yang lebih tahan.

Dengan layar berukuran 6,3 inci dan bezel lebar 1,55mm, realme 3 Pro menawarkan rasio screen-to-
body 90,8%. Hal ini membuat tampilan lebih lebar dan mampu menampilkan informasi yang lebih
efisien. Serta pengalaman visual yang imersif saat melihat gambar dan menonton video. Respon layar
sentuhnya pun bagus, nyaman dipakai untuk mengetik pada keyboard virtual.

KAMERA

Bagi saya, kamera adalah fitur yang paling menarik perhatian di realme 3 Pro. Betapa tidak, dengan
banderol harga Rp3 jutaan, ponsel ini dibekali dengan fitur dan kemampuan kamera yang mumpuni.
Bahkan jika dibandingkan dengan ponsel yang harganya lebih mahal.

Realme 3 Pro secara signifikan meningkatkan konfigurasi perangkat keras pada pendahulunya. Dual
camera di bagian belakang kini merupakan kombinasi sensor 16MP (Sony IMX519 1/2,6 inci) +
kamera sekunder 5MP, dengan ukuran piksel tunggal kamera utama adalah 1.22um dan dengan
aperture besar f/1.7.

Bagaimana dengan kemampuan kameranya? Tak hanya hardware yang solid, software kameranya
pun cukup baik dalam membantu mengolah gambar. Realme 3 Pro dibekali AI scene yang dapat
mengenali 16 jenis obyek independen dan 100 kombinasi scene yang secara otomatis memilih strategi
pencahayaan terbaik untuk dynamic range dan rasio kontras yang lebih baik. Mode pemotretan yang
tepat kemudian dicocokkan dan disesuaikan untuk menghadirkan persepsi keseluruhan gambar yang
lebih baik.

Ponsel ini juga mendukung pengambilan gambar ultra HD yang menghasilkan resolusi 64MP berkat
teknologi sintesis multi-frame. Dan sebagaimana di seri realme 3, kameranya telah dibekali fitur
unggulan Nightscape dan Chroma Boost.

Kualitas gambar Nightscape diperbaru di sini. Dengan bantuan AI, sinergi multi-frame, dan algoritma
anti-shake, mode Nightscape secara signifikan meningkatkan kualitas gambar dalam cahaya redup.
Mode Nightscape meningkatkan eksposur dalam pencahayaan redup ekstrem, sehingga
meningkatkan kegunaan ponsel dalam kondisi kurang cahaya.

Begitupun dengan mode Chrome Boost yang ditingkatkan. Dengan menggunakan teknologi AI,
pemandangan dalam foto dikenali dan dioptimalkan sesuai dengan dynamic range yang lebih besar,
dengan detail yang lebih diperkaya di bagian yang disorot dan bayangan, serta eksposur yang lebih
seimbang. Selain itu, warna-warna tertentu dapat dioptimalkan berdasarkan adegan agar terlihat
lebih cerah dan lebih menarik.

Nah, ada satu yang berbeda yakni tambahan fitur gerak lambat. Buka hanya gerak lambat biasa,
melainkan super slow motion dengan pengambilan gambar video 960fps/720P. Fitur ini sebelumnya
hanya ada di smartphone flagship seperti Galaxy Note9, Galaxy S10, Huawei Mate 20, dan sebagainya
yang memperlambat momen indah dalam hidup agar lebih menyenangkan. Bahkan di OPPO
sekalipun, yang merupakan orang tua dari realme – fitur tersebut belum diadopsi.

Semua itu tak lepas dari penggunaan sensor flagship Sony IMX519 yang dikenal tangguh. Sensor ini
juga telah dipakai sejumlah smartphone papan atas seperti OnePlus 6T, Oppo Find X, Oppo 15 Pro,
dan sebagainya.

Kamera Selfie
Sementara itu untuk kamera depan kualitasnya juga ditingkatkan ke resolusi 25M. Sensor kamera
selfie ini memiliki aperture besarf/2.0, ukuran sensor 1/2,8 inci, dan mendukung sintesis 4-in-1 piksel
dengan ukuran piksel 1,8um. Selfie yang diambil dengan realme 3 Pro dapat menghasilkan kualitas
foto lebih baik dalam hal eksposur, restorasi detail, dan presentasi warna.

Untuk kamera depan, telah dibekali dengan sejumlah fitur seperti AI Beauty, Beautify, dan Portrait
2.0. Untuk AI Beauty ini, realme 3 Pro mengadopsi menggunakan algoritma SelfiePro realme U1 yang
secara tepat dapat mengembalikan detail kualitas kulit, mata, dan rambut melalui 296 titik identifikasi
wajah.

Kemudian untuk mode Beautify yang bisa mendukung rup selfie bisa membedakan gender sehingga
yang cowok tidak terlihat cantik, tapi ganteng. Realme 3 Pro menawarkan mode kecantikan selfie
grup yang menampilkan algoritma yang secara otomatis mengidentifikasi jenis kelamin dalam foto
yang sama untuk menerapkan

Selanjutnya pada mode Portrait 2.0 meningkatkan efek pencahayaan dan filter mode potret
didasarkan pada analisis intensif data tentang tren pandangan estetika orang dan mempelajari banyak
hal foto yang diambil dengan kamera selfie. Secara fungsional, kamera depan realme 3 Pro
menyediakan 5 mode potret canggih khusus yang paling banyak diterapkan dan paling berkelanjutan,
selain fitur kecantikan dan bokeh yang cerdas.
Spesifikasi Realme 3 Pro

Umum
Diumumkan
April, 2019
Jaringan
2G, 3G, 4G
SIM Card
Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Body
Dimensi
156.8 x 74.2 x 8.3 mm
Berat
172 g
Layar
Jenis
IPS LCD capacitive touchscreen
Ukuran
6.3 inci dengan proteksi Corning Gorilla Glass 5
Resolusi
1080 x 2340 pixels, 19.5:9 ratio (~409 ppi density)
Hardware
Chipset
Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 (10 nm)
CPU
Octa-core (2x2.2 GHz Kryo 360 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver)
GPU
Adreno 616
Memori
RAM
4 GB
Memori Internal
64 GB
Memori Eksternal
microSD, hingga 256 GB (dedicated slot)
Kamera Utama
Jumlah Kamera
2
Resolusi
16 MP + 5 MP
Fitur
f/1.7, 1/2.6", 1.22µm, Dual Pixel PDAF + f/2.4, depth sensor + LED flash, HDR
Video
2160p@30fps, 1080p@30/120fps, 720p@960fps, gyro-EIS
Kamera Selfie
Jumlah Kamera
1
Resolusi
25 MP
Fitur
f/2.0, 1/2.8", 0.8µm, HDR
Video
1080p@30fps
Konektivitas
Wlan
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot
Bluetooth
5.0, A2DP, LE
Infrared
NFC
GPS
A-GPS, GLONASS
USB
microUSB 2.0, USB On-The-Go
Baterai
Jenis
Li-Ion
Kapasitas
Non-removable 4045 mAh
Wireless Charging
Fitur
Fast battery charging 20W: 50% dalam 30 menit (VOOC 3.0)
Fitur
OS (Saat Dirilis)
Android 9.0 Pie
Sensor
Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
3.5mm Jack
Warna
Carbon Gray, Nitro Blue, Lightning Purple
Lainnya
-

Kelebihan Realme 3 Pro

7. Mendukung Perekaman Video 4K


4K Logo

Realme 3 Pro mendukung perekaman video hingga 4K pada 30fps dan ada juga 1080p pada 30fps dan
60fps. Hasil rekaman 4K ponsel ini terlihat luar biasa, dengan level detail setara ponsel unggulan.
Warnanya tepat, pencahayaan tepat dan jangkauan dinamis juga cukup bagus. Video 1080p / 30fps
juga tidak terlalu buruk, hanya saja tampilannya terlihat diproses secara berlebihan.

7. Mendukung Perekaman Video 4K


4K Logo

Realme 3 Pro mendukung perekaman video hingga 4K pada 30fps dan ada juga 1080p pada 30fps dan
60fps. Hasil rekaman 4K ponsel ini terlihat luar biasa, dengan level detail setara ponsel unggulan.
Warnanya tepat, pencahayaan tepat dan jangkauan dinamis juga cukup bagus. Video 1080p / 30fps
juga tidak terlalu buruk, hanya saja tampilannya terlihat diproses secara berlebihan.
1. Masih Mengandalkan microUSB 2.0
USB Realme 3 Pro

Penggunaan microUSB 2.0 pada Realme 3 Pro memang bukan sesuatu yang buruk. Akan tetapi, sudah
seharusnya pabrikan smartphone di dunia saat ini termasuk Realme beralih ke USB Type-C. Hal-hal
serba cepat adalah nilai jual produk smartphone masa kini, termasuk di dalam adalah penggunaan
USB Type-C yang memiliki kemampuan transfer data 2 kali lebih cepat dibanding micro-USB.

2. Belum Support NFC


NFC

Bagi sebagian pengguna ponsel pintar, NFC mungkin dirasa kurang dapat dimanfaatkan. Tapi bagi
sebagian lainnya teknologi tersebut memang dibutuhkan. Sebagai ponsel kelas menengah, tidak ada
salahnya jika teknologi NFC dibenamkan pada Realme 3 Pro. Hal itu dapat menjadi nilai jual tersendiri
bagi kalangan tertentu yang sudah mulai menilai pentingnya NFC pada sebuah smartphone.

Anda mungkin juga menyukai