Anda di halaman 1dari 1

Worksheet Barisan dan Deret

1. Diketahui barisan aritmatika dengan U5=8 dan U9=20. Suku ke-10 adalah..
2. Suatu barisan geometri mempunyai suku ke-2 = 8 dan suku ke-5 = 64. Suku ke-13
dari barisan geometri tersebut adalah...
3. Dari suatu barisan aritmetika, suku ketiga adalah 36, jumlah suku kelima dan ketujuh
adalah 144. Jumlah sepuluh suku pertama deret tersebut adalah.... 
4. Setiap awal tahun Budi menyimpan modal sebesar Rp.1.000.0000,00 pada suatu bank
dengan bunga majemuk 15 % pertahun. Hitunglah jumlah modal yang ditanam Budi
pada akhir tahun kelima !
5. Misal saya punya sejumlah kelereng. Kelereng tersebut akan saya bagikan habis ke 5
orang dari sobat hitung menurut suatu aturan barisan aritmatika. Jika orang ketiga
dapat 15 kelerang dan orang ke-4 dapat 19 kelerang. Berapa jumlah kelereng yang
saya punya?
6. Banyak kursi pada barisan pertama di sebuah gedung pertemuan adalah 10. Banyak
kursi pada barisan ke-4 adalah 80 sehingga penyusunan kursi tersebut membentuk
deret geometri. Jika dalam gedung itu terdapat 5 baris kursi, banyaknya kursi dalam
gedung adalah...
7. Dalam setiap 20 menit, amoeba membelah diri menjadi dua. Jika mula-mula ada 50
amoeba, selama 2 jam banyaknya amoeba adalah...
8. Seorang pegwai kecil menerima gaji tahun pertama sebesar Rp3.000.000,00. Setiap
tahun gaji tersebut naik Rp500.000,00. Jumlah uang yang diterima pegawai tersebut
selama sepuluh tahun adalah...
9. Amir memiliki kawat dipotong menjadi 5 bagian yang ukurannya membentuk barisan
aritmatika. Jika panjang kawat terpendek 15 cm dan terpanjang 23 cm, panjang kawat
sebelum dipotong adalah...
10. Ketika awal bekerja, seorang karyawan sebuah perusahaan digaji Rp 700.000,00 per
bulan. Setahun berikutnya, gaji per bulannya akan naik sebesar Rp 125.000,00.
Demikian seterusnya untuk tahun-tahun berikutnya. Berapa gaji karyawan itu per
bulan untuk masa kerjanya sampai pada tahun ke-9?

Anda mungkin juga menyukai