Anda di halaman 1dari 2

Pengertian Lembaga Pemasyarakatan dalam Pasal 1 angka 3 Undang-Undang Nomor 12

Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan adalah tempat untuk melaksanakan pembinaan terhadap
Narapidana dan Anak Didik Pemasyarakatan.

1. Kedudukan Lembaga Pemasyarakatan Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) adalah


unit pelaksana teknis di bidang pembinaan narapidana. Lembaga Pemasyarakatan
berada di bawah dan bertanggungjawab langsung kepada Kantor Wilayah
Departemen Hukum dan HAM.
2. Tugas Lembaga Pemasyarakatan Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) bertugas
memberikan bimbingan kemasyarakatan dan pelayanan masyarakat, bimbingan klien
pemasyarakatan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.

3. Fungsi Lembaga Pemasyarakatan Dalam melaksanakan tugasnya, masing-masing


Lembaga Pemasyarakatan mempunyai fungsi:
a. Lembaga Permasyarakatan dewasa dipergunakan untuk penempatan Narapidana
dewasa pria berumur lebih dari 21 (duapuluh satu) tahun.
b. Lembaga Permasyarakatan wanita dipergunakan untuk penempatan Narapidana
dewasa wanita yang berumur lebih dari 21 (duapuluh satu) tahun. (c)
c. Lembaga Permasyarakatan pemuda dipergunakan untuk penempatan Narapidana
pemuda pria dan wanita yang berumur lebih dari 18 (delapan belas) tahun sampai
dengan 21 (duapuluh satu) tahun. (d)
d. Lembaga Permasyarakatan Anak dipergunakan untuk penempatan Anak Pidana
yang berumur sampai dengan 18 (delapan belas) tahun, Anak Negara dan Anak
Sipil baik pria maupun wanita. (e)
e. Lembaga Permasyarakatan Anak wanita dipergunakan untuk penempatan Anak
Pidana yang berumur sampai dengan 18 (delapan belas) tahun, Anak Negara dan
Anak Sipil wanita.

Konsep Pembinaan narapidana merupa kan salah satu upaya yang bersifat ultimum remidium
(upaya terakhir) yang lebih tertuju kepada alat agar narapidana sadar akan perbuatannya
sehingga pada saat kembali ke dalam masyarakat ia akan menjadi baik, baik dari segi
keagaman, sosial budaya maupun moral sehingga akan tercipta keserasian dan keseimbangan
di tengah-tengah masyarakat.
Adanya model pembinaan bagi narapidana di dalam Lembaga Pemasyarakatan tidak terlepas
dari sebuah dinamika, yang bertujuan untuk lebih banyak memberikan bekal bagi Narapidana
dalam menyongsong kehidupan setelah selesai menjalani masa hukuman (bebas).

TUGAS POKOK
Lembaga Pemasyarakatan mempunyai tugas melaksanakan pemasyarakatan
narapidana / anak didik
Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud diatas, Lembaga Pemasyarakatan
menyelenggarakan fungsi:
1. Melakukan pembinaan narapidana / anak didik;
2. Memberikan bimbingan, mempersiapkan sarana dan mengelola hasil kerja;
3. Melakukan bimbingan sosial / kerohanian narapidana / anak didik;
4. Melakukan pemeliharaan keamanan dan tata tertib Lembaga Pemasyarakatan; dan
5. Melakukan urusan tata usaha dan rumah tangga.

bagaimana kedudukan LAPAS dalam konteks SISTEM PERADILAN PIDANA TERPADU


mempunyai kedudukan yang sangat strategis dalam merealisasi tujuan akhir dari Sistem
Peradilan Pidana yaitu mencegah timbulnya kejahatan. Keberhasilan untuk membentuk
narapidana menjadi orang yang lebih baik ditentukan oleh pembinaan yang dilakukan oleh
Lembaga Permasyarakatan.

Anda mungkin juga menyukai