Anda di halaman 1dari 3

Bitrate file Audio

File wav/mp3 yang diputar modul bel akan terdengar grosong2 apabila bitrate file terlalu rendah
atau terlalu tinggi.

Mengubah bitrate file wav


Cara mengecek bitrate file wav adalah dengan melihat property file dari dalam windows explorer,
lalu klik tab Details. Berikut adalah contoh tampilan property file Ar-Ist.5.wav.

Tampak disini bitratenya 352kbps. File yang dapat diputar dengan baik adalah yang bitratenya tidak
terlalu rendah dan tidak terlalu tinggi, contoh bitrate yang cocok dengan modul bel adalah 128kbps.
Untuk mengubah bitrate file wav tadi menjadi lebih rendah, gunakan program Power Sound Editor
Free. Caranya, jalankan program Power Sound Editor ini, buka file yang akan diubah bitratenya, klik
menu File, klik tombol Resample, misal pilih New Sample Rate 16000, channel Mono. Lalu klik
tombol Save As, misal beri name Ar-Ist.5_low, klik Save, kemudian seting properti file sehingga
seperti ini
Bila belum cocok klik tombol Configure, lalu seting dengan benar. Klik OK untuk menyimpan file wav.
Lalu cek properti file baru yang dihasilkan.

Sekarang bitrate sudah turun menjadi 128kbps. File ini dapat diputar dengan normal di modul bel.

Mengubah bitrate file mp3


Untuk mengubah bitrate file mp3 dapat dilakukan menggunakan MP3QualityModifier.exe. Jalankan
program tersebut, lalu buka file mp3. Contoh beberapa file yang sudah dibuka seperti ini.

Tampak disini bitrate sudah 128 kecuali file Sirine.mp3 yang bernilai 32. Jika ingin mengubah bitrate
file ini menjadi 128, pilih Mode bitrate Constant, lalu kbps pilih 128, pilih Destination sebagai
Replace, hilangkan tanda centang pada semua file kecuali pada file Sirine.mp3 karena hanya file ini
saja yang akan diubah bitratenya, sehingga tampak seperti gambar berikut.

Lalu klik tombol Process.

Jika dicek dari Property file maka akan tampak seperti berikut

Yaitu bitrate sudah berubah menjadi 128.

---selesai--

Copyright (c) 2016, www.bengkel-elektro.com

Anda mungkin juga menyukai