Anda di halaman 1dari 1

1.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan sistem adaptasi gelap dan terang dalam indra
penglihatan serta jelaskan prosesnya!

Jawab: Adaptasi gelap dan terang adalah penyesuaian penglihatan secara otomatis terhadap
intensitas cahaya, yang memasuki retina dari tempat gelap menuju tempat terang begitu sebaliknya.
Adaptasi gelap maksimum 20mnt sedang adaptasi terang sekitar 5mnt.

Dalam cahaya terang semua rodopsin yang ada akan terurai dengan cepat dan hanya tersisa sedikit
untuk membentuk potensial aksi dalam sel batang oleh karena itu jika berpindah dari tempat
dengan intensitas cahaya tinggi ke cahaya rendah diperlukan waktu adaptasi beberapa saat untuk
menyintesiskan ulang dan mengumpulkan cadangan rodopsin agar dapat melihat kembali dengan
jelas.

2. Tuliskan mekanisme mendengar!

Jawab: Gelombang bunyi ditangkap oleh daun kartilago telinga,menjalar menuju meatus,
membentuk getaran pada membran timpanum, menjalar ke oksikel, menjalar ke oksikel auditori,
menuju fenestra vestibuli, terbentuk gelombang tekanan pada perilimfa skala vestibuli, menjalar ke
skala timpani, menyebabkan getaran pada membran basiliar , sel sem rambut melengkung, memicu
impuls saraf, menjalar menuju srabut saraf, menjalar ke korteks auditori di otak, bunyi
diinterpretasikan.

Anda mungkin juga menyukai