Anda di halaman 1dari 2

Teknik Portofolio

Portofolio merupakan folder atau dokumen yang berisi contoh hasil karya siswa yang
menuru siswa, sangat berarti, merupakan karya terbaik, merupakan karya favorit, sangat sulit
dikerjakan tetapi berhasil, dan sangat menyentuh perasaan atau memiliki nilai kenangan.
Portofolio seorang siswa biasanya memuat:
 Hasil ulangan harian atau tes formatif, hasil ulangan umum atau tes sumatif, yang
biasanya ditulis dalam buku nilai siswa.
 Tugas-tugas terstruktur
 Catatan perilaku haarian siswa.
 Laporan kegiatan siswa diluar sekolah yang menunjang kegiatan belajar.

1. Prinsip dasar penilaian berbasis portofolio


1. Prinsip penilaian proses dan akhir
Penilaian berbasis portofolio menerapkan prinsip penilaian proses dan hasil
sekaligus. Proses belajar yang dinilai misalnya diperoleh dari catatan perilaku harian
atau catatan anekdot mengenai sikap-sikap siswa dalam belajar, antusias dalam
mengikuti pelajaran, dan sebagainya.
2. Prinsip penilaian berkala dan berkelanjutan
Penilaian berbasis portofolio menerapkan prinsip penilaian berkala. Misalnya
dalam menilai hasil, secara berkala setiap selesai satu satuan pelajaran ataupun satu
kompetensi dasar, diadakan ulangan atau tes.
Penilaian berbasis portofolio menerapkan prinsip penilaian berkelanjutan. Hal ini
terlihat dari adanya kontinuitas penilaian, baik penilaian hasil maupun proses tidak ada
yang boleh tertutup.
3. Prinsip penilaian yang adil
Penilaian yang baik hendaknya memerhatikan kondisi dan perbedaan-perbedaan
individual, karena kedua hal tersebut berkaitan dengan masalah keadilan.

2. Jenis-jenis portofolio
1. Portofolio untuk beberapa atau semua pelajaran
Jenis ini menggambarkan profil kemampuan siswa yang memuat berbagai hasil
karya siswa siswa dari berbagai mata pelajaran. Jenis ini dapat dibuat dengan
bimbingan wali kelas atau guru di kelas.
2. Portofolio untuk satu mata pelajaran
Isi portofolio terdiri dari hasil karya siswa yang menggambarkan ketercapaian
kompetensi dasar dari mata pelajaran tertentu. Hasil pengukuran portofolio dijadikan
dasar untuk menentukan apakah siswa terseburt masuk program akselerasi, pengayaan,
atau remidiasi.

3. Kelebihan dan kekurangan portofolio


 Kelebihan
1. Perubahan paradigma penilaian
2. Akuntabilitas (dapat dipertanggungjawabkan)
3. Keterlibatan orang tua
4. Penilaian diri sendiri
5. Penilaian yang fleksibel
 Kekurangan
1. Membutuhkan waktu yang relative lama
2. Reliabilitas rendah
3. Guru berorientasi pada pencapaian hasil akhir
4. Belum tersedianya criteria penilaian yang baku
5. Memerlukan tempat penyimpanan yang memadai

Anda mungkin juga menyukai