Anda di halaman 1dari 3

TUGAS RESUME TENTANG BUDAYA, ETNIK DAN RAS

Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Keperawatan Transkultural

Dosen Pengampu Zulfikar Muhammad S. Kep., Nrs. M. Kep

Oleh :

Khofifah

NIM (1810019)

PROGRAM STUDI KEPERAWATAN PROGRAM DIPLOMA III

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KEPANJEN MALANG

2020
A. PENGERTIAN BUDAYA
Budaya dalah keyakinan dan perilaku yang diturunkan atau diajarkan manusia
kepada generasi berikutnya (Taylor, 1989). Budaya merupakan rencana atau petunjuk
untuk menentukan nilai-nilai, keyakinan dan aktifitas (Andrews & Boyle, 1995). Menurut
pandangan antropologi tradisional, budaya dibagi menjadi dua, yaitu : budaya material
dan budaya non material. Budaya material dapat berupa objek, seperti pakaian, seni,
benda-benda kepercayaan (jimat), atau makanan. Budaya nonmaterial mencakup
kepercayaan, kebiasaan, Bahasa dan institusi sosial.
Kebudayaan adalah keseluruhan gagasan dan kara manusia yang dibiasakan
dengan belajar beserta hasil keseluruhan hasil budi dan karyanya (Kunjtaraningrat, 1928
dalam napitupulu, 1998).
B. PENGERTIAN ETNIK
Etnik adalah seperangkat kondisi spesifik yang dimiliki oleh kelompok tertentu
(kelompok etnik). Sekelompok etnik adalah sekumpulan individu yang mempunyai
budaya dan sosial yang unik serta menurunkannya kepada generasi berikutnya
(Henderson & Primeaux, 1981). Etnik berbeda dengan Ras (race). Ras merupakan sistem
pengklarifikasian manusia berdasarkan karakteristik fisik, pigmentasi, bentuk tubuh,
bentuk wajah, bentuk pada tubuh dan bentuk kepala. Ada 3 jenis ras yang umumnya
dikenal, yaitu Kuakasoid, Negroid, dan Mongoloid.
C. PENGERTIAN RAS
Ras merupakan pengertian bioligis yang menjelaskan sekumpulan orang yang
dapat dibedakan menurut karakteristik fisik yang dihasilkan melalui proses reproduksi.
Ras boleh didefinisikan sebagai teori atau falsafah yang menyatakan seseorang
mewarisi ciri-ciri seperti warna kulit, rupa, bentuk, warna rambut, tingkah laku, kelakuan
atau tahap intelektual. Pengertian yang sedemikian itu menyebabkan setengah manusia
menganggap kaum mereka adalah lebih unggul dari pada kaum lain.
D. PERBEDAAN BUDAYA, ETNIK DAN RAS
Ras dimengerti masyarakat sebagai gabungan dari atribut fisik, perilaku dan
kultural. Sementara etnis menekankan perbedaan antar-manusia berdasarkan bahasan dan
budaya. Disisi lain etnis merupakan sesuatu yang muncul seiring perjalanan hidup, misal
dimana kita tumbuh besar dan kondisi lingkungan sekitar.
E. KONFLIK (kasus)
Konflik yang dipicu keragaman budaya Indonesia.
Tragedi Sampit
Tragedi ini bermula dari konflik antara kelompok etnis Dayak dan Madura yang
terjadi di Sampit, Klimantan Tengah. Tempo mencatat konflik bermula pada 18 Februari
2001 saat empat anggota keluarga Madura, Matayo, Haris, Kama dan istrinya, tewas
dibunuh.
Warga Madura lantas mendatangi rumah milik suku Dayak bernama Timil yang
dianggap telah menyembunyikan di pembunuh. Massa meminta agar Timil menyerahkan
pelaku pembunuhan itu. Karena permintaan mereka tidak dituruti, massa marah dan
membakar rumah. Insiden malam itu dapat dihentikan polisi. Sayangnya, pembakaran itu
dapat meluas ke rumah-rumah lainnya.
Warga Dayak pinggiran Sampit pun mulai berdatangan, baik melalui darat
melalui darat maupun sungai. Etnis Madura dikejar dan dibunuh. Penduduk asli
sepertinya tahu dimana kantong-kantong warga Madura berada. Tua-muda Pria-wanita
menjadi sasaran pembunuhan. Dibeberapa ruas jalan, tampak bergelimangan tubuh
korban tanpa kepala.
Sebagian besar warga dari etnis Madura harus difungsikan ke Jawa Timur dan Jawa
Tengah. Korban bertambah dan sudah tidak bisa dihitung berapa rumah dan fasilitas umu
yang terbakar. Deiperkirakan korban jiwa mencapai angka 469 orang dalam konflik yang
berlagsung selama 10 hari ini.

Anda mungkin juga menyukai