Anda di halaman 1dari 6

Lampiran I

Keputusan Kepala Puskesmas Talang Bukit


Nomor : /PKM-TB/2021
Tanggal : 2021
Tentang : Kebijakan Mutu Dan Kinerja
Puskesmas Talang Bukit

KEBIJAKAN MUTU DAN KINERJA PUSKESMAS TALANG BUKIT

1. Kepala Puskesmas dan seluruh penanggung jawab upaya UKP dan pelaksana penanggung
jawab UKM wajib berpartisipasi dalam program mutu dan kinerja mulai dari perencanaan,
pelaksanaan, monitoring dan evaluasi.
2. Para penanggung jawab program wajib melakukan kolaborasi dalam pelaksanaan program
mutu dan kinerja yang diselenggarakan di seluruh jajaran Puskesmas.
3. Perencanaan mutu disususn oleh seluruh jajaran Puskesmas Talang Bukit pendekatan
multi disiplin dan dikoordinasikan oleh wakil manajemen mutu.
4. Perencanaan mutu berisi paling tidak:
a. Area prioritas berdasarkan informasi, baik dari hasil monitoring dan evalusi indikator,
maupun keluhan pasien atau keluarga dengan mempertimbangkan resiko tinggi dengan
mempertimbangkan kekritisan
b. Kegiatan-kegiatan pengukuran dan pengendalian mutu dan kinerja yang terkoordinasi
dari semua unit kerja dan unit pelayanan
c. Indikator meliputi: indikator Administrasi Manajemen, indikator kinerja Upaya
Kesehatan Masyarakat (UKM) dan indikator klinis
d. Upya-upaya perbaikan mutu dan kinerja melalui standarisasi, perencanaan sistem
untuk peningkatan mutu dan kinerja puskesmas
e. Penerapan manajemen resiko pada semua pelayanan baik pelayanan klinis maupun
penyelenggaraan Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM)
f. Program dan kegiatan peningkatan mutu dan kinerja puskesmas
g. Program pelatihan yang terkait dengan peningkatan mutu dan kinerja puskesmas,
rencana pertemuan sosialisasi dan koordinasi untuk menyampaikan permasalahan ,
tindak lanjut dan kemajuan tindak lanjut yang dilakukan
h. Rencana monitoring dan evaluasi program mutu

5. Perencanaan sistem atau proses pelayanan memperhatikan butir-butir dibawah ini:


a. Konsistensi dengan visi, misi, tujuan dan tata nilai puskesmas
b. Memenuhi kebutuhan pasien keluarga dan staf
c. Menggunakan pedoman penyelenggaran UKM, pedoman praktek klinis, standar
pelayanan klinis, dan berbagai panduan dari profesi maupun panduan dari kementerian
kesehatan
d. Mempertimbangkan informasi dan manajemen resiko
e. Dibangun sesuai pengetahuan dan keterampilan yang ada di puskesmas
f. Dibangun berbasis praktik klinis yang baik
g. Menggunakan informasi dari kegiatan pendekatan yang terkait

6. Seluruh kegiatan mutu dan kinerja puskesmas harus di dokumentasikan


7. Wakil manajemen mutu wajib melaporkan kegiatan peningkatan mutu dan kinerja kepada
kepala puskesmas tiap triwulan

Ditetapkan di : Talang Bukit,


pada tanggal : 2021
KEPALA PUSKESMAS TALANG BUKIT

dr.SUPAYATI
Penata Muda Tk I, III/b
NIP.197707082014122001
PEMERINTAH KABUPATEN MUARO JAMBI
DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS NON RAWAT INAP
TALANG BUKIT
Rt. 09 Desa Talang Bukit Kec. Bahar Utara Kode Pos 36365
Email: pkmtalangbukit@gmail.com

SURAT PERNYATAAN KOMITMEN BERSAMA UNTUK MENINGKATKAN MUTU


DAN KINERJA

Kami yang bertanda tangan dibawah ini menyatakan bahwa:


a. Dalam upaya peningkatan mutu Puskesmas Talang bukit akan melakukan perbaikan
kinerja pelayanan yang berkonsisten dengan tata nilai , visi, misi dan tujuan
puskesmas, dipahami dan dilaksanakan oleh seluruh jajaran puskesmas.
b. Melakukan semua kegiatan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.
c. Mengetahui setiap tugas yang telah ditetapkan, agar melaksanakan sesuai dengan tugas
yang telah ditentukan.
d. Berkomitmen bersama untuk meningkatkan mutu dan kinerja puskesmas secara
konsiten dan berkesinambungan.

Demikianlah surat pernyataan ini kami buat, agar bias dipergunakan sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di : Talang Bukit
Pada tanggal : 2021
KEPALA PUSKESMAS TALANG BUKIT,

dr.SUPAYATI
Penata Muda Tk I, III/b
NIP.197707082014122001

PEMERINTAH KABUPATEN MUARO JAMBI


DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS NON RAWAT INAP TALANG BUKIT
Rt. 09 Desa Talang Bukit Kec. Bahar Utara Kode Pos 36365
Email: pkmtalangbukit@gmail.com
Markanding, 10 Februari 2019

Nomor : /PKM – MKD/2019 Kepada Yth,


Lampiran : seluruh Staf Puskesmas
Markanding
Perihal : undangan

Dengan hormat,
Diharapkan kehadiran saudara untuk mengikuti rapat pada:
Hari : Selasa
Tanggal : 12 Februari 2019
Jam : 09.00 WIB
Tempat : Aula Puskesmas Markanding
Acara : Komitmen bersama untuk meningkatkan mutu

Demikianlah undangan ini kami sampaikan, atas kehadiran dan kerjasamanya kami ucapkan
terima kasih.

Ditetapkan di : Markanding
Pada tanggal :
KEPALA PUSKESMAS MARKANDING
ADE FACHROZA, SKM
Penata Tk I, III/d
NIP.197506301996030001

Anda mungkin juga menyukai