Anda di halaman 1dari 1

D.

Membangun Argumen Tentang Konsep Masjid dan Fungsi Masjid Kampus Dalam Membangun
Budaya Islam.

Program utama masjid harus diarahkan agar orang-orang mukmin dapat meningkatkan
takwa dan terhindar dari dhirar. Adapun ciri-ciri orang yang bertakwa adalah :

1. Selalu beriman kepada Zat Ilahi

2. Selalu Mendirikan Sholat

3. Selalu Mebayar Infak

4. Selalu beriman kepada kitab yang telah diturunkan

5. Selalu meyakini adanya hari akhir

Seiring dengan perkembangan zaman, masjid kampus perlu menyusun program kerja
dalam rangka meningkatkan ketakwaan para jamaah misalnya seperti pengkajian keagamaan
secara fundamental, secara kritis, luas, mendalam, dan membangun ukhuwah islamiyah dengan
tetap mempertahankan dan membina ciri khas masjid seperti salat lima waktu, salat Jumat, dan
Ibadah-ibadah lainnya.

E. Mendeskripsikan Tentang Konsep Masjid dan Fungsi Masjid Kampus Dalam Membangun
Budaya Islam.

Tipe Masjid yang perlu dikembangkan adalah tipe Masjid Quba’. Masjid Quba’ bertujuan
untuk meningkatkan ketakwaan jamaah masjid, sedangkan masjid dhirār bertujuan untuk
membelokkan keimanan orang-orang mukmin. Program kerja masjid Quba` adalah peribadatan
yang benar dan ikhlas serta pengajian Islam untuk meningkatkan ketakwaan jamaah masjid.
Adapun program kerja masjid dhirār adalah peribadatan palsu dan pengajian yang menimbulkan
kemudaratan.

Anda mungkin juga menyukai