Anda di halaman 1dari 1

Nama .

: Ramli Herikzah
NIM . : P1337420820011
Program : Pascasarjana (Keperawatan)
Dosen . : Ns. Enggar Purnaningsih M.Kep,. Sp.MB

REFLEKSI MATA KULIAH PENGKAJIAN KMB LANJUT 3 MARET 2021

Pada perkuliahan yang telah dibawakan oleh Ns. Enggar Purnaningsih M.Kep,. Sp.MB Tentang
pengkajian KMB lanjut pada system onkologi. Dimana saya dapat mengetahui bagaimana memberikan
asuhan keperawatan kepada pasien kanker yang baik dan benar. Seperti memberikan pengkajian
keperawatan terhadap pasien kanker yang pertama pra Tindakan kita sebagai perawat harus mengevaluasi
terlebih dahulu seperti fisik yang menjagkau Riwayat Kesehatan masa lalu, kemudian evaluasi psikososial
dan evaluasi Pendidikan pasien dan keluarga. Yang kedua pasca tindakan seperti pengkajian ulang THD
dan perbuahan respon tumor atau di temukan kelainan, penanganan efek samping, Pendidikan pasien dan
keluarga, sehingga kita dapat menentukan diagnose keperawatan dan melihat masalah keperawatan yang
dapat muncul dan selanjutnya memberikan intervensi keperawatan.

Di perkuliahan ini diketahui bahwa dokumentasi keperawatan sangat berperan penting dalam
keperawatan karena dokumentasi keperawatan merupakan alat untuk mengukur kualitas asuhan
keperawatan atau menilai bentuk asuhan keperawatan, dan kita ketahui bahwa perawat tidak terlepas dari
hukum dan etika keperawatan sehingga dokumentasi keperawatan dapat menjadi bukti legal bagi
perawatan dalam profeisnya.

Yang saya ingin cari tau tentang perawatan onkologi ini adalah mungkin mencari sumber2 atau
jurnal yang dapat meningkatkan pemberian intervensi pada perawatan pasien kanker dengan
mengaplikasikan Evidenbased Nursing yang diharpakan dapat memberikan perawatan yang lebih atau
mendukungperawatan pada pasien kanker.

Anda mungkin juga menyukai