Anda di halaman 1dari 2

1. Apa motivasi anda menjadi Nusantara Sehat?

Jawab :
Yang menjadi motivasi saya ingin bergabung di Nusantara Sehat yaitu saya ingin
bermanfaat bagi sesesama dengan profesi dan ilmu yang telah saya dapatkan yaitu
dengan melayani masyarakat di bidang kesehatan khususnya bagian obat-obatan. Dan
ingin berpartisipasi dalam pembangunan bidang kesehatan di daerah-daerah yang
belum mendapatkan pemerataan pelayanan kesehatan.

2. Ceritakan tantangan terbesar yang pernah dihadapi dalam Pendidikan/ ketika bekerja?
Jawab :
Tantangan terbesar yang pernah saya dihadapi yaitu pada saat mengerjakan tugas akhir
dimasa kuliah S1, saya mengambil penelitian pengujian klinik pada hewan coba dengan
sampel yang digunakan yaitu biota laut. Tantangan yang saya dapatkan bukan hanya
pada saat pengambilan sampel di pulau yang belum saya datangi sebelumnya, namun
pada proses pengerjaan analisis data yang menggunakan pengujian statistic dimana
data yang saya miliki tidak bisa menggunakan analisis yang biasanya digunakan pada
penelitian sebelumnya dan alhamdulillah penguji saya salah satunya adalah dosen
senior di jurusan statistic. Walaupun pengetahuan analisis data statistik saya hanya
dasar, namun saya tetap berusaha mencari jalan keluar dan menyelesaikan masalah
yang saya hadapi pada saat itu.

3. Ceritakan prestasi terbesar anda dalam Pendidikan/ dalam bekerja?


Jawab :
Lulus sebagai seorang apoteker dan mendapatkan nilai diatas dari standar kelulusan
dengan mengikuti ujian kompetensi yang diadakan secara nasional seindonesia berbasis
CBT dan OSCE (praktek) menjadi sebuah prestasi terbesar saya. Dan itu tidak terlepas
dari pertolongan Allah Subhanahu wa ta’ala, doa orang tua yang selalu menyertai dan
usaha yang saya lakukan pada satu tahun proses Pendidikan tersebut, untuk menggapai
gelar yang saya cita-citakan.

4. Ceritakan pengalaman anda dalam merintis/ terlibat dalam kegiatan masyarakat?


Jawab :
Pengalaman yang pernah saya ikuti dalam kegiatan masyarakat yaitu baksos kampus di
daerah terpencil konawe selatan Sulawesi tenggara, Kami tinggal di desa tersebut
selama empat hari dan menjalankan kegiatan baksos yang berkaitan dengan
perkuliahan kami dengan tema peran farmasi muda dalam mewujudkan masyarakat
sehat dan sadar obat. Dari berbagai program kegiatan yang kami buat, saya terlibat
pada salah satu kegiatan yaitu apoteker cilik dan PHBS.

5. Sebagai tenaga kesehatan, hal apa yang bisa anda kontribusikan untuk membantu
dalam membangun bangsa?
Jawab :
Sebagai tenaga kesehatan saya akan mengambil peran dalam membangun bangsa
dengan bekerja bersama profesi kesehatan lain untuk meningkatkan mutu kehidupan
pasien dan menjaga kesehatan masyarakat, khususnya pada bagian kefarmasian yaitu
dengan memberikan edukasi berupa konseling terkait penggunaan obat yang tepat
dalam rangka mengubah perilaku pasien atau masyarakat. Salah satu contoh masalah
yang masih ada sampe saat ini yaitu penggunaan antibiotik yang tidak sesuai dengan
indikasi pengobatan dan aturan pakainya, sehingga dapat menyebabkan resistensi
antibiotika yang akan membahayakan tubuh seseorang. Dengan begitu adanya peran
apoteker di fasilitas kesahatan dan masyarakat dapat memantau serta mengevaluasi
penggunaan obat baik secara kualitatif dan kuantitatif.

6. Ceritakan target professional anda dalam 5 tahun dan 10 tahun kedepan


Jawab :
Target professional saya pada 5 dan 10 tahun kedepan insya allah jika diberi umur
panjang dan diberikan kesehatan serta kekuatan, yang pertama saya ingin bekerja di
sebuah rumah sakit di daerah saya dan ikut dalam mengembangkan pelayanan
kefarmasian (farmasi klinik) yang bukan hanya melayani permintaan resep dari dokter
kepada pasien dan menjelaskan penggunaan obat pada pasien di apotek rumah sakit.
Namun ikut dalam mengevaluasi dan memonitoring pemberian serta penggunaan obat
pada pasien di rumah sakit, yang sebenarnya kegiatan tersebut sudah banyak
diterapkan pada rumah sakit luar negri bahakan di rumah sakit kota-kota besar di
Indonesia. Yang kedua saya berencana ingin membuka apotek di kampung halaman
(AYAH) saya, karena di daerah tersebut belum ada apotek dengan tujuan untuk
memudahkan masyarakat di daerah tersebut dalam mendapatkan obat serta penjelasan
penggunaan obat dengan baik dan benar

Anda mungkin juga menyukai