Anda di halaman 1dari 2

SURAT KEPUTUSAN

KETUA PENGADILAN NEGERI KANDANGAN Kelas IB


NOMOR : W15-U2/ /SK/KPN/3/2021

TENTANG
PENUNJUKAN SEBAGAI MENTOR PADA DIKLAT PKP ( PELATIHAN
KEPEMIMPINAN PELAYANAN ) ANGKATAN 33 TAHUN 2021
KETUA PENGADILAN KANDANGAN KELAS IB
Membaca : Surat Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan dan
Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan Mahkamah
Agung RI. Nomor: 100/Bid/S/1/2021,Tanggal 29 Januari 2021
tentang Pemanggilan peserta Pelatihan Online Kepemimpinan
Pengawas (PKP) Gelombang II Angkatan XXXIII tahun Anggaran
2021.
Menimbang : Bahwa untuk kelancaran pelaksanaan Kegiatan Pelatihan Online
Kepemimpinan Pengawas (PKP) Gelombang II Angkatan XXXIII
tahun anggaran 2021 tersebut perlu ditunjuk seorang Mentor :
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 43 Tahun 1999 tentang Perubahan
atas Undang-undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokok-
Pokok Kepegawaian;
2. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2004 tentang Perubahan
atas Undang-undang Nomor 14 Tahun 1985 tentang
Mahkamah Agung;
3. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1986 tentang Peradilan
Umum yang telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 8
Tahun 2004 tentang Peradilan Umum ;
4. Keputusan Presiden Nomor 21 Tahun 2004 tentang
Pengalihan Organisasi, Administrasi dan Finansial di
Lingkungan Peradilan Umum, Peradilan Tata Usaha Negara
dan Peradilan Agama ke Mahkamah Agung;
5. Peraturan Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 7
Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kepaniteraan
dan Kesekretariatan Peradilan ;

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
Pertama : Menunjuk Yunto Safarillo HT, S.H, M.H
NIP.197203171996031001, Pangkat/Gol. Ruang Pembina
Utama Muda (IV/C), Jabatan Ketua Pengadilan Negeri
Kandangan Kelas IB sebagai Mentor dari Sdr. Budiyan Noor
pada kegiatan Pelatihan Online Kepemimpinan Pengawas
(PKP) Gelombang II Angkatan XXXIII Tahun 2021;
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari terdapat kesalahan dalam keputusan ini
akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya ;

Ketiga : Surat Keputusan ini diberikan kepada yang bersangkutan untuk


diketahui dan dilaksanakan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Kandangan
Pada tanggal : 18 Maret 2021

Ketua Pengadilan Negeri Kandangan

Yunto Safarillo HT, S.H, M.H


NIP. 197203171996031001

Tembusan disampaikan kepada Yth. :


1. Sekretaris Mahkamah Agung RI.;
2. Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung RI ;
3. Kepala Badan Urusan Adminsitrasi Mahkamah Agung RI .;
4. Ketua Pengadilan Tinggi Banjarmasin.;
5. Kepala Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung RI.;
6. Direktur Tenaga Teknis Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung RI ;
7. Kepala Biro Kepegawaian Mahkamah Agung RI.;

Anda mungkin juga menyukai