Anda di halaman 1dari 19

PANDUAN BLOK

BLOK NEUROMUSKULOSKLETAL II

[COVER HALAMAN JUDUL]

FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS ISLAM AL-AZHAR
MATARAM
TAHUN AKADEMIK 2020/2021
UNIVERSITAS ISLAM AL-AZHAR
FAKULTAS KEDOKTERAN
Kampus : Jalan Unizar No. 20 Turida, Sandubaya, Mataram
Telp/Fax:0370–6175565,Fax:0370–6175146

LEMBAR PENGESAHAN PANDUAN BLOK

Telah dipertahankan dan disetujui di depan tim verifikasi dan dinyatakan telah
memenuhi syarat pada.
Hari, Tanggal : Selasa, 30 Maret 2021
Blok : Neuromuskuloskeletal II
Penanggung jawab blok : dr. I Wayan Tunjung, Sp.S
dr. Audi Hidayatullah Syahbani, Sp.OT

Sekretaris Blok : dr. Rohmania Setiarini, Sp.N. M.Sc


dr. Pande Tiara Maharani, S.Ked

Mengesahkan

Wakil Dekan I Manajer P2K

dr. Dasti Anditiarina, SpKP dr. Dina Q.A, MHPE


NIDN. 0803017502 NIDN. 0819058603

Mengetahui
Dekan Fakultas Kedokteran
Universitas Islam Al-Azhar Mataram

Dr. dr. H. Artha Budi Susila Duarsa, M.Kes.


NIDN.0301056704

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR | ii


PANDUAN BLOK
NEUROMUSKULOSKELETAL II

Tahun Akademik 2020/2021

Penanggung Jawab
Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Islam Al-Azhar
Dr. dr. H. Artha Budi Susila Duarsa, M.Kes.

Tim Penyusun Blok


dr. I Wayan Tunjung, Sp.S
dr. Audi Hidayatullah Syahbani, Sp.OT
dr. Rohmania Setiarini, Sp.N. M.Sc
dr. Pande Tiara Maharani, S.Ked

Tim Pendukung Blok


Putu Dedy Arjita, S. Pd, M. Kes
dr. Dasti Anditiarina, Sp, KP
dr. I Made Naris Oujawan, M. Biomed, Sp. PA
dr. I Wayan Tunjung, Sp.S
dr. Rohmania Setiarini, Sp.S
dr. Audi Hidayatullah S, Sp. OT
dr. Henry Pebruanto, Sp. OT
dr. H. Santyo Wibowo, Sp. B
dr. Ananta Befenuto, SpA, Msc
dr. Dina Quratu Aini, MHPE
dr. Dian Rahadianti, M.Biomed
dr. Fitriannisa F.Z., M.Biomed
dr. Fahriana Azmi, M.Biomed
dr. Halia Wanadiatri, M.Si
dr. Hj. Suci Nirmala, S. Ked
dr. Nisia Putri Rahayu, S. Ked
dr. Nyoman Cahyadi, S. Ked
dr. Sukandriani Utami
dr. Alfian Muhajir,S.Ked
dr. Ronarasafa, S. Ked
Siti Ruqqayah S.Si, M.Sc
Sabariah, S.Pd, M. Biomed
H. Hartawan, S.Pd, M.Pd
Munawir Sazali, SHI, MHI

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR | iii


dr. Deny Sutrisna, S.Ked
dr. Aulia Mahdaniyati, S. Ked
dr. Alief Abni Bernindra, S.Ked
dr. Rizki Mulianti, S. Ked
dr. Pande Tiara Maharani
dr. Irsandi Rizki F, S. Ked
dr. Ashabul Kahfi Mathar, S. Ked
dr. Velia Maya Samudra, S. Ked
dr. Shinta Wulandari, S. Ked

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR | iv


KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Alhamdulillah Puji Syukur kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Yang telah


memberikan nikmat kesehatan dan kesempatan kepada kami semua sehingga buku
Panduan Blok Neuromuskuloskeletal II ini dapat selesai disusun.

Pada kurikulum 2020, terdapat perubahan konsep pada mapping blok dengan
penguatan pada aspek spiral dari tahapan fisiologi ke tahap patologis. Perubahan
tersebut dalam rangka memenuhi kebutuhan pengetahuan dasar mahasiswa
Fakultas Kedokteran Universitas Islam Al-Azhar sesuai Standar Kompetensi
Dokter Indonesia (SKDI).

Terimakasih kami ucapkan kepada Dekan, Wakil Dekan I, dan Penanggung Jawab
dan Sekretaris Blok juga segenap dosen yang ikut berpartisipasi dalam tersusunnya
Panduan Blok Neuromuskuloskeletal II ini.

Semoga Blok Neuromuskuloskeletal II ini dapat berjalan dengan baik dan dapat
mencapai seluruh tujuan pembelajaran.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Mataram, 30 Maret 2021

Penyusun

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |v


DAFTAR ISI
Halaman
HALAMAN JUDUL ................................................................................... i
LEMBAR PENGESAHAN PANDUAN BLOK ......................................... ii
DAFTAR NAMA TIM BLOK .................................................................... iii
KATA PENGANTAR ................................................................................. iv
DAFTAR ISI ................................................................................................ v
PENDAHULUAN ....................................................................................... 1
A. Deskripsi Blok ..................................................................................... 1
B. Hubungan dengan Blok Lain ............................................................... 2
C. Cabang Ilmu yang Mendukung ............................................................ 2
D. Komponen Kompetensi ....................................................................... 2
E. Learning Outcomes .............................................................................. 3
F. Metode Pembelajaran ........................................................................... 3
G. Evaluasi Pembelajaran ......................................................................... 10
H. Topic Tree Block .................................................................................. 12
REFERENSI ................................................................................................ 13

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR | vi


PENDAHULUAN

A. Deskripsi Blok
Blok Neuromuskuloskeletal II dilaksanakan pada semester 4 tahun kedua
tahap 1 dengan bobot 5 SKS dan dilaksankan dalam waktu 5 minggu efektif
dimulai dari tanggal 5 April 2021 sampai 8 Mei 2021. Pencapaian belajar
mahasiswa dijabarkan dengan penetapan area kompetensi, kompetensi inti,
komponen kompetensi, learning objective sebagaimana yang diatur dalam
Standar Kompetensi Dokter Indonesia serta sasaran pembelajaran yang dapat
diperoleh dari penjabaran learning objective.
Panduan Blok ini terdiri dari 4 lembar pembelajaran mahasiswa sebagai
bahan untuk diskusi. Masing-masing LBM dilengkapi dengan learning
objective, learning task dan skenario. Pada blok ini mahasiswa akan belajar
tentang aspek klinis pada sistem Neuromuskuloskeletal dengan mengacu
kepada SKDI 2012 dan gangguan klinis yang sering ditemui.
Blok ini akan dipelajari dengan menggunakan strategi Problem Based-
learning, dengan metode diskusi tutorial menggunakan seven jump steps, kuliah
pakar, journal reading, dan clinical skill lab.
Pelaksanaan blok tahap ini berbeda dari biasanya dikarenakan dalam
situasi dan kondisi pandemi Covid-19. Dalam rangka memutus rantai
penyebaran Covid-19 melalui konsep physical and social distancing, maka
sistem pembelajaran dan penilaian yang diterapkan adalah sistem Blended
Learning. Untuk metode pembelajaran yang ranahnya pengetahuan sementara
dilaksanakan secara daring/online melalui aplikasi zoom meeting dengan
memberikan penugasan essay kepada mahasiswa khusus untuk metode kuliah.
Sedangkan yang ranahnya skill dan praktikum identifikasi dilakukan secara
langsung/luring/offline di kampus dengan penerapan protokol pencegahan
penularan Covid-19.

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |1


B. Hubungan dengan Blok Lain
1. Blok Sistem Kardiovaskular
2. Blok Respirasi
3. Blok Sistem Urogenital
4. Blok Reproduksi
5. Blok Sistem Metabolisme
6. Blok Sistem Indera
7. Blok Psikiatri
8. Blok Tumbuh Kembang
9. Blok Penelitian Kesehatan
10. Blok Kesehatan Masyarakat
11. Blok Kesehatan Pariwisata
12. Blok Emergency
13. Blok Medikolegal
14. Blok Elektif

C. Cabang Ilmu yang Mendukung


1. Agama Islam
2. Kesehatan Pariwisata
3. Bioetik

D. Komponen Kompetensi
1. Profesionalitas yang Luhur
2. Mawas Diri dan Pengembangan Diri
3. Komunikasi Efektif
4. Landasan Ilmiah Ilmu Kedokteran
5. Keterampilan Klinis

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |2


E. Learning Outcomes
Pada domain kognitif, terdapat dua learning outcome yang harus dicapai pada blok
Neuromuskuloskeletal II, yaitu:
1. Mahasiswa mampu menganalisa patofisiologi, diagnosis dan
penatalaksanaan gangguan klinis pada sistem neuromuskuloskeletal.
2. Mahasiswa mampu menganalisa gangguan klinis sistem
neuromuskuloskeletal yang berkaitan dengan nilai-nilai keislaman dan
kesehatan pariwisata
Pada domain keterampilan klinik, terdapat dua learning outcome yang harus
dicapai pada blok Neuromuskuloskeletal II, yaitu:
1. Mahasiswa mampu melakukan pemeriksaan pada gangguan klinis
neurologis
2. Mahasiswa mampu melakukan pemeriksaan pada gangguan klinis
muskuloskeletal
Pada domain afektif, terdapat learning outcome yang harus dicapai pada blok
Neuromuskuloskeletal II, yaitu:
3. Mahasiswa menerapkan nilai-nilai keislaman dalam mengikuti dan
mengkaji blok neuromuskuloskeletal

F. Metode Pembelajaran
Dalam penerapan konsep Blended Learning ada beberapa metode
Pembelajaran yang dilakukan secara luring yakni praktikum baik pratikum di
Laboratorium dan lapangan juga Clinical Skilss Lab (CSL). Adapun metode
pembelajaran yang dilakukan secara daring adalah Kuliah, SGD, Pleno dan JR.

1. Diskusi Tutorial
Tutorial akan dilaksanakan 2 kali dalam seminggu dalam bentuk small
group discussion (SGD). Setiap kegiatan tutorial akan berlangsung selama
100 menit. Jika waktu yang disediakan tersebut belum mencukupi,
kelompok dapat melanjutkan diskusi tanpa tutor. Keseluruhan kegiatan
tutorial tersebut dilaksanakan dengan menggunakan seven jump steps
meliputi :
1. Mengidentifikasi dan mengklarifikasi terminologi yang belum diketahui
2. Menentukan permasalahan yang ada di skenario

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |3


3. Mendiskusikan permasalahan tersebut dengan curah pendapat (brain
storming) untuk mendapatkan penjelasan dari fenomena dalam scenario
menggunakan pengetahuan yang sudah ada
4. Menyusun rangkuman permasalahan dan penjelasannya secara sistematis
(skema atau bagan)
5. Menyusun hal-hal yang belum diketahui (learning issues) untuk dapat
menjelaskan permasalahan sebagai tujuan belajar
6. Melakukan belajar mandiri untuk mencari informasi yang diperlukan
guna menjelaskan learning issues yang sudah ditetapkan sebagai tujuan
belajar
7. Menyampaikan informasi-informasi yang telah dikumpulkan,
berdiskusi, dan membuat sintesis informasi tersebut agar tersusun
penjelasan yang komprehensif untuk menyelesaikan permasalahan
dalam skenario
Aturan main :
- SGD sesi 1 : Menjalankan langkah 1-5
- Belajar mandiri : Menjalankan langkah 6
- SGD sesi 2 : Menjalankan langkah 7

2. Kuliah
Kuliah diberikan sesuai dengan jadwal yang bertujuan untuk :
1. Menjelaskan gambaran secara umum isi blok Neuromuskuloskeletal II
mengenai relevansi, dan kontribusi dari berbagai disiplin ilmu yang
berbeda terhadap tema blok
2. Mengklarifikasi materi yang sukar untuk mencegah atau mengoreksi
adanya kesalahan konsep pada waktu mahasiswa belajar mandiri atau
berdiskusi
3. Kuliah dapat memberikan stimulasi kepada mahasiswa untuk belajar lebih
dalam tentang materi tersebut
4. Mahasiswa diizinkan mengikuti ujian akhir jika persentase kuliah
mencapai lebih atau sama dengan 90%

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |4


3. Diskusi Panel
Diskusi panel akan diselenggarakan pada tiap 2 minggu pelaksanaan topik
LBM.Diskusi panel diselenggarakan dalam rangka menjembatani
permasalahan- permasalahan dalam diskusi dengan menghadirkan para ahli
dalam bidangnya. Bertujuan agar mahasiswa dapat memahami secara
menyeluruh dan terpadu tentang masing-masing topik LBM.
4. Praktikum
Praktikum bertujuan untuk memberikan keterampilan laboratorium guna
menunjang pemahaman dalam blok Neuromuskuloskeletal II. Selain itu,
praktikum juga bertujuan untuk mendukung proses belajar lewat ilustrasi
dan aplikasi praktik terhadap apa yang dipelajari mahasiswa dari diskusi,
belajar mandiri dan kuliah.
5. Journal Reading
Journal reading merupakan metode pembelajaran dengan membuat laporan
dan melakukan presentasi yang sumber referensinya berasal dari jurnal
ilmiah. Jurnal ilmiah yang dipakai dalam bahasa Indonesia maupun bahasa
Inggris dan merupakan j urnal terbaru atau maksimal 10 (sepuluh) tahun
terakhir. Pada kegiatan ini, mahasiswa diharapkan dapat belajar dan
meningkatkan kemampuan memahami serta penguasaan isi jurnal yang
terkait dengan topic blok Neuromuskuloskletal II.
6. Penugasan dan Belajar Mandiri
Penugasan merupakan laporan tertulis sebagai pengganti ketidakhadiran
dan atau tugas terstruktur dalam kegiatan akademik yang sesuai dengan
syarat dan ketentuan yang berlaku. Belajar mandiri selain untuk menghadapi
ujian, digunakan untuk mencari referensi dalam menjawab learning issues
pada SGD.
7. Clinical Skills Lab

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |5


Clinical skills lab (CSL) bertujuan untuk menyiapkan mahasiswa dalam
melakukan keterampilan klinik yang mendukung blok, dengan
menggunakan pasien standar (simulasi) atau sesama mahasiswa dan atau
manikin.

Untuk memudahkan dalam pelaksanaan metode pembelajaran dalam


sistem daring, maka berikut Petunjuk Teknis (JUKNIS) yang dapat
dijadikan sebagai acuan bersama.
1. SGD
Sebelum pelaksanan SGD :
• Sekretaris blok meminta mahasiswa membuat WAG khusus untuk
masing-masing kelompok SGD.
• Pada H-1 SGD sesi pertama, sekretaris blok menginformasikan
nama tutor dan nomer WA tutor kepada mahasiswa.
• Admin masing-masing kelompok WAG SGD meng-invite tutor
masing-masing kedalam WAG.
• Tutor/ketua kelompok mahasiswa membuat room pada zoom untuk
kegiatan SGD. 15 menit sebelum jadwal pelaksanaan SGD
tutor/ketua kelompok mahasiswa membagikan link untuk join in
room di WAG
Selama pelaksanaan SGD :
• Anggota diskusi SGD bergabung dalam room dengan menggunakan
nama lengkap sebagai username.
• Tutor memastikan mahasiswa hadir dalam diskusi SGD tepat waktu.
Tutor memastikan kehadiran mahasiswa dengan melakukan
screenshoot layar aplikasi zoom.
• Bagi yang terlambat join in room (lebih dari 15 menit stlh mulai)
maka dianggap tidak hadir SGD
• Tutor menentukan mahasiswa yang bertugas sebagai ketua dan
sekertaris dalam diskusi SGD.

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |6


• Anggota yang ingin berpendapat agar meminta ijin pada layar chat.
Memberikan pendapat setelah dipersilahkan oleh ketua.
• Ketua mengatur jalannya diskusi dengan memonitor layar chat
untuk melihat anggota yang ingin berpendapat, kemudian
mempersilahkan anggota kelompok untuk berpendapat.
• Sekretaris membuat resume hasil diskusi.
• Selama SGD OL mahasiswa wajib berpakaian rapi & sopan
Setelah pelaksanaan SGD :
• Sekertaris mengumpulkan hasil resume diskusi kepada tutor.
• Mengumpulkan makalah laporan LBM H+1 setelah sesi 2 berakhir
kepada tutor.
2. Pleno SGD
Sebelum pelaksaan Pleno :
• Semua kelompok SGD membuat makalah laporan pleno sesuai
format yang ditentukan & dikumpulkan ke masing2 fasilitator SGD
• Makalah dikumpulkan ke fasilitator SGD H+1 SGD sesi 2 unt
dikoreksi & di feedback
• Sekre blok/ketua kelompok mahasiswa membuat room pada zoom
untuk kegiatan pleno. 15 menit sebelum jadwal pelaksanaan pleno
Sekre blok /ketua kelompok mahasiswa membagikan link untuk join
in room di WAG
Selama pelaksanaan Pleno :
• Anggota pleno bergabung dalam room dengan menggunakan nama
lengkap sebagai username.
• Dosen non pakar memastikan mahasiswa hadir dalam diskusi SGD
tepat waktu & memastikan kehadiran mahasiswa dengan melakukan
screenshoot layar aplikasi zoom.
• Bagi yang terlambat join in room (lebih dari 15 menit stlh mulai)
maka dianggap tidak hadir pleno

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |7


• Dosen non pakar menentukan kelompok SGD yg akan presentasi
pleno dengan lot, serta siapa yang bertugas sebagai presentan &
moderator sesaat sebelum mulai pleno (hari H).
• Kelompok lain yg tidak maju presentasi diwajibkan memberikan
pendapat terkait hasil diskusi dalam kelompoknya (apa yg sama &
apa yg berbeda dr hasil diskusi kelompoknya) serta diperkenankan
untuk mengajukan pertanyaan jika ada yg harus dikonfirmasi
• Dosen pakar dan non pakar memberikan penilaian
• Selama pleno OL mahasiswa wajib berpakaian rapi & sopan
Setelah pelaksanaan Pleno :
• Dosen pakar dan non pakar menyerahkan hasil penilaian pleno
kepada sekre blok
3. Kuliah
Sebelum pelaksanaan Kuliah :
• Sekretaris blok menghubungi dosen/pakar h-1 sebelum jadwal
perkuliahan.
• Sekertaris blok memberikan rekapan absen mahasiswa yang akan
mengikuti kuliah.
• Sekretaris blok/Dosen pakar/Ketua Angkatan mahasiswa membuat
room pada aplikasi zoom untuk kegiatan perkuliahan.
• Sekertaris blok membagikan link untuk join in room kepada
mahasiswa 15 menit sebelum jadwal perkuliahan.

Selama pelaksanaan Kuliah :


• Mahasiswa join in room dengan menggunakan nama lengkap
• Dosen pakar memastikan kehadiran mahasiswa sebelum
perkuliahan dimulai batas waktu terlambat 15 menit dengan
mengecek nama-nama mahasiswa yang sudah join in room untuk
di Screen Shoot.
• Bagi yang terlambat join in room (lebih dari 15 menit stlh mulai
perkuliahan) maka dianggap tidak hadir kuliah

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |8


• Sekertaris blok memastikan adanya mahasiswa yang join in room
terlambat atau leave room lebih awal selama dosen pakar
memberikan materi kuliah.
• Selama kuliah OL mahasiswa wajib berpakaian rapi & sopan
• Mahasiswa diberikan kesempatan bertanya saat kuliah OL
berlangsung dg mengetik di kolom chat untuk langsung dijawan
oleh dosen pakar

Setelah pelaksanaan Kuliah :


• Mahasiswa membuat essay dari topik kuliah kemudian dikumpulkan
kepada dosen pakar.
• Dosen pakar menilai essay mahasiswa yang sudah dikumpulkan
paling lambat H+1 ksetelah kuliah OL.
• Essay diketik dalam word, font times new roman uk 12, spasi 1,5
dan min. 250 kata dilengkapi dg refrensi pendukung
• Dosen pakar lalu menyerahkan hasil penilaian kepada sekretaris
blok
• Kewajiban penulisan essay hanya berlaku bagi mahasiswa yang
hadir dalam perkuliahan, bagi yang tidak hadir tidak
diwajibkan menulis essay sehingga nilai essay kosong.

4. Journal Reading (JR)


Sebelum pelaksanaan Journal Reading (JR) :
• Kelompok JR yang akan presentasi diwajibkan berkonsultasi kepada
dosen pengampu untuk memilih Jurnal yang sesuai
• Kelompok yang maju diwajibkan membuat makalah JR sesuai
dengan aturan yang berlaku
• Makalah JR diserahkan kepada dosen pengampu sehari sebelum
pelaksanaan

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR |9


Selama pelaksanaan Journal Reading (JR):
• Mahasiswa join in room dengan menggunakan nama lengkap
• Dosen pengampu memastikan kehadiran mahasiswa sebelum JR/TR
mulai dengan batas waktu terlambat 15 menit dengan mengecek
nama-nama mahasiswa yang sudah join in room untuk di Screen
Shoot.
• Bagi yang terlambat join in room (lebih dari 15 menit stlh mulai)
maka dianggap tidak hadir JR
• Sekertaris blok memastikan adanya mahasiswa yang join in room
terlambat atau leave room lebih awal selama JR
• Mahasiswa diberikan kesempatan bertanya saat JR OL berlangsung
dg mengetik di kolom chat untuk langsung dijawab oleh kelompok
yang presentasi atau dosen pengampu
• Selama JR OL mahasiswa wajib berpakaian rapi & sopan
Setelah pelaksanaan Journal Reading (JR) :
• Kelompok JR yang maju wajib mengumpulkan perbaikan jika ada
revisi paling lambat H+1 stlh pelaksanaan JR

G. Evaluasi Pembelajaran
Untuk mengikuti ujian MCQ akhir blok, mahasiswa harus memenuhi
syarat sebagai berikut.
1. Mengikuti 100% dari keseluruhan SGD dan pleno SGD
2. Mengikuti 90% dari kuliah dan journal reading
Untuk mengikuti ujian praktikum, mahasiswa harus memenuhi dari
kehadiran praktikum. Artinya jika mahasiswa tidak dapat mengikuti ujian
MCQ dikarenakan tidak memenuhi syarat, maka ujian praktikum tetap bisa
dilaksanakan jika memang syarat ujian praktikum terpenuhi. Begitu juga
sebaliknya.
Apabila mahasiswa tidak memenuhi persyaratan tersebut dengan alasan
sakit,maka sakit dapat dibuktikan dengan surat sakit yang harus diberikan ke
Penanggung Jawab (PJ) blok maksimal 2 x 24 jam.

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR | 10


Izin diberikan hanya untuk 3 alasan, yaitu:
1. Jika orang tua mahasiswa yang bersangkutan meninggal dunia
2. Jika mahasiswa yang bersangkutan menikah
3. Jika mahasiswa yang bersangkutan menjadi delegasi kampus yang disetujui
oleh Dekan dan atau Wakil Dekan
Apabila mahasiswa berhalangan hadir pada kegiatan SGD, maka
mahasiswa harus:
1. Memberikan surat izin ketidakhadiran pada kegiatan tersebut
2. Mengganti kegiatan SGD dengan melaksanakan tugas dari tim blok,
untuk penggantian tersebut mahasiswa harus berkoordinasi dengan tim
blok
3. Setelah melaksanakan tugas pengganti SGD, maka mahasiswa telah
dinyatakan mengikuti kegiatan 100%.

Apabila mahasiswa berhalangan hadir pada kegiatan over view blok, maka
mahasiswa harus:
1. Membuat Proyeksi Diri yang berisi mengenai : kenapa alasan tidak
mengikuti overview blok/terlambat ?, apa tujuannya mengambil blok
tersebut ?, apa target yang ingin dicapai untuk blok tersebut ?, apa
usahanya untuk mencapai target tersebut ?
2. Proyeksi diri tersebut dibuat dalam bentuk powerpoint, dan
dipresentasikan di hadapan teman kelasnya dan dosen
3. Waktu pelaksanaanya, ditentukan dan dihadiri oleh PJ/Sekblok
bersangkutan
4. Bukti presentasi akan dihitung sebagai nilai kehadiran atau syarat ikut
ujian blok

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR | 11


Merujuk pada SK Dekan terkait pandemi Covid-19, maka nilai akhir blok
dihitung dari:
1. JR/Penugasan = 15 %
2. Essay = 15%
3. SGD = 20 %
4. Pleno SGD = 10 %
5. Ujian MCQ = 30 %
6. Praktikum = 10%

H. Topic Tree Block

Blok sistem
nerumuskuloskeletal

Sistem Neurologis Sistem


Muskuloskeletal

Kondisi Patologis

- etiologi,
- patofisiologi,
- proses diagnosis,
- diagnosis dan
- diagnosis banding,
- penatalaksanaan

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR | 12


REFERENSI

1. Mardjono, M., Sidharta, P., 2008. Neurologi Klinis Dasar. Jakarta: Dian
Rakyat.
2. Gilden, DH. Clinical Practice. Bell’s palsy. N Engl J Med. Sep 23,
2004;Lewis R. 2005. Human Genetics. Concept and Applicants. 6th Ed.
Mc Graw Hill, New York.351(13): 1323-31.
3. Vincent A. Autoimmune Disorders of The Neuromuscular Junction. Neurol
India. 2008; 56(3): 305-13.
4. Staf Pengajar Bagian Ilmu Bedah FKUI. 2010. Kumpulan Kuliah Ilmu
Bedah. Jakarta: Binarupa Aksara.
5. Apley, A.G., Soloman, L., 1995. Buku Ajar Ortopedi dan Fraktur Sistem
Apley Edisi 7. Jakarta: Widya Medika
6. Sobotta. 2005. Atlas Anatomy Manusia ed 25, EGC Jakarta
7. Guyton, Arthur C, Hall, John E, 2005. Textbook of Human physiology,10th,
W.B Saunders: New York
8. Ganong, WF. 2002. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran, edisi 20, EGC: Jakarta
9. Langman, 2000. Embriologi Kedokteran. Penerbit EGC:Jakarta
10. Neonatus, Balai Penerbit FKUI, Jakarta
11. Braunwald, et al, 2001. Harrison’s Principles of Internal Medicine, 15th
edition, Vol.1, Mc‐Graw Hill: Boston
12. Lullman, Heinz, Mohr, Klauss, 2000, Color atlas of Pharmacology, 2nd
edition.
13. Moore, K.L., Agur, A.M., Essential Clinical Anatomy, 4th edition. 2010.
Lippincot William and Wilkins.
14. Richard S. Snell.2009. Neuroanatomi Klinik, Edisi ke 7. EGC : Jakarta
15. Allan H. Ropper. 2005. Principles Of Neurologi, 8th edition. McGrwa-Hill
: Boston
16. Tortora GJ & Derrickson B 2014. Principles of Anatomy & Physiology. 14th
Ed. New Jersey: John Wiley & Sons, Inc.
17. Sherwood L 2010. Human Physiology: From Cells to Systems. 7th Ed.
California: Brooks/ Cole Cengage Learning.
18. Baehr, M. & Frostsicher, M. 20007. Diagnosis Topik Neurologi DUUS:
Anatomi, Fisiologi, Tanda, Gejala Ed.4. EGC: Jakarta
19. Kelompok Studi Neurootologi dan Neurooftalmologi PERDOSSI. 2017.
Pedoman Tatalaksana Vertigo. Pustaka Cendekia.

PANDUAN BLOK NMS II TA. 2020/2021 FK UNIZAR | 13

Anda mungkin juga menyukai