Anda di halaman 1dari 1

Contoh perangkat input:

1. Keyboard sama seperti mesin ketik karena memiliki fungsi untuk memasukkan informasi
berupa teks, huruf, atau angka dengan cara mengetik
2. Mouse berfungsi sebagai alat penunjuk saat mengoperasikan komputer. Mouse yang tergolong
dalam input device yang menerima input dengan gerakan, menekan tombol, dan menggulung keatas
bawah untuk memilih teks, icon, dan folder tertentu.
3. Light pen atau pena cahaya adalah alat input untuk layar sentuk yang menggantikan tangan untuk
menggambar teknis atau grafis
4. Joystick termasuk komponen input device yang berwujud tongkat yang bisa bergerak ke segala
arah.
5. Touchpad memiliki fungsi sama seperti mouse, tetapi cara kerja keduanya sedikit berbeda.
Kebanyakan touchpad digunakan pada laptop sebagai pengganti mouse.
6. Scanner adalah perangkat input pada komputer yang berfungsi sebagai alat pemindai. Dengan
Scanner hamper sama dengan mesin fotokopi yang dapat menduplikat sebuah objek tetapi dalam
bentuk digital.

Contoh perangkat output:

1. Monitor atau layar tampilan pada komputer. Monitor termasuk kategori perangkat outpu yang
berfungsi untuk mengeluarkan hasil proses data input berupa informasi yang dibutuhkan oleh
pengguna.
2. Printer merupakan perangkat ouput dimana mampu menampilkan data komputer berupa teks atau
gambar dalam bentuk cetakan pada kertas.
3.Speaker adalah perangkat output yang digunakan untuk mengeluarkan hasil berupa audio/suara.
Dalam sistem komputer, speaker berfungsi untuk mengubah gelombang listrik menjadi gelombang
getaran yang berupa suara/audio.
4.Proyektor biasanya digunakan ketika acara presentasi atau kegiatan pelatihan. Proyektor dapat
membantu dalam menampilkan teks, gambar, atau video pada sebuah layar atau dinding bewarna
putih.
5. Ploter semacam printer yang dirancang khusus untuk mencetak gambar atau grafis. Pada ploter
terdapat pena-pena tinta yang digunakan untuk menggambar sehingga tampilan gambar atau grafik
lebih prima.

Kevine Sarai
19110001
S1 Farmasi A

Anda mungkin juga menyukai