Anda di halaman 1dari 1

Bolehkah sebuah negara mengklaim kebudayaan bangsa lain karena budaya tersebut memang

telah dijalankan oleh warga negaranya?

Budaya sendiri adalah sebuah pola hidup menyeluruh yang bersifat kompleks, abstrak, dan
luas. menurut kami bentuk Kebudayaan Suatu Daerah/Negara Tidak bisa diklaim bangsa
lain karena Setiap Bangsa Sudah memiliki Kebudayaan masing masing walaupun mungkin
disebut Bangsa yg meng Klaim masih Serumpun dgn Kebudayaan Bangsa yg di Klaim. Klaim
bahwa bentuk budaya sudah menjadi bagian dari warga bangsa lain mempunyai ragam
budaya yg berbeda di lindungi oleh PBB. apabila ada yg mencuri budaya lain itu namanya
tidak menghargai perbedaan dan sebagai bentuk penghormatan dan toleransi antara bangsa
lain maka hindari mengklaim budaya bangsa lain agar terciptanya solidaritas antara bangsa.

Indonesia sendiri sudah memiliki kebudayaan sendiri dimana kebudayaan tersebut sebagai
bagian dari kebudayaan nasional dan hal ini menjadi tugas utama bangsa Indonesia yang
memiliki keberagaman budaya untuk dapat memajukan, melindungi, mengembangkan,
memanfaatkan serta membina kebudayaan bangsa Indonesia agar tidak ada lagi kasus
pengklaiman oleh negara lain.

Bangsa dan negara yang terdaftar di PBB telah mengatur dan melindungi keanekaragaman
budaya dari masing-masing negara. Apabila suatu negara mencuri budaya negara lain,
lembaga dunia dalam naungan PBB akan memberikan pelanggaran yang tegas. Mengenai
klaim budaya yang dilakukan suatu negara, permasalahan klaim ini kemungkinan
diperbolehkan/dapat dilakukan apabila sesuatu yang ingin diklaim tersebut belum memiliki
hak paten dan telah memiliki bukti yang cukup kuat atas sesuatu tersebut. Dan klaim tidak
boleh dilakukan baik oleh siapapun, oleh pihak manapun maupun oleh negara manapun
apabila sudah memiliki hak paten.

Anda mungkin juga menyukai