Anda di halaman 1dari 9

MID EXAM

Industrial & Organization Psychology

Hari, tanggal : Senin, 3 Mei 2021


Waktu Pengumpulan : 13.00
Nama : Dhariah Salma Kamilah
NIM : 2301940786
Kelas : LE86
1. Dalam sebuah organisasi atau perusahaan yang memiliki banyak karyawan atau
individu yang terlibat dan berkecimpung atau bekerja di dalamnya. Itulah
sebabnya dalam telaah Psikologi Industri dan Organisasi disinggung secara khusus
tentang Individual differnces and diversity management. Jelaskanlah:
a. Keberagaman dan perbedaan apa saja yang mesti diakomodir oleh organisasi
atau perusahaan
Keberagaman karyawan pada suatu perusahaan bisa menjadi nilai tambah untuk
perusahaan tersebut. Dengan keberagaman akan timbul ide – ide, inovasi,
kepribadian, dan pengalaman yang berbeda berasal dari berbagai latar belakang.
Perbedaan yang biasanya ada dalam perusahaan bisa dalam kepribadian suatu
manusia, agama, rasa atau suku, atau bisa juga usia antara karyawan satu dengan yang
lainnya, perbedaan gender yaitu antara wanita dan laki – laki, perbedaan orientasi
seksual, kemampuan tubuh (disabilitas atau tidak), latar belakang edukasi, pemasukan
antar karyawan satu dengan yang lainnya, perbedaan cara berbicara atau perbedaan
cara bekerja juga bisa terjadi. Beberapa perbedaan yang disebut tadi, tentu ada di
hampir seluruh perusahaan. Perusahaan yang baik dan mau berkembang harus bisa
menangani perbedaan dan mau menerima perbedaan tersebut. Perusahaan harus bisa
membuat peluang kerja yang adil untuk mereka semua yang memiliki perbedaan.

b. Mengapa personality menjadi kajian tersendiri dalam topik Individual


differnces and diversity management
Kepribadian dapat diartikan sebagai suatu hal atau ciri – ciri yang menonjol pada diri
seseorang. Atau kepribadian juga bisa disebut sebagai suatu yang bisa berubah,
karena kepribadian secara teratur tumbuh dan juga mengalami perubahan. Terdapat
beberapa konsep yang kadang sama dengan kepribadian, yaitu karakter, tempramen,
sifat – sifat manusia, dan kebiasaan manusia. Kepribadian menjadi kajian tersendiri
dalam topik dikarenakan kepribadian dapat memprediksi aspek kinerja pekerjaan
yang mungkin tidak terkait dengan pengetahuan, keterampilan, atau kemampuan.
Kepribadian dapat memprediksi apa yang akan dilakukan seseorang atau kinerja apa
yang dimiliki seseorang. Kinerja sendiri terbagi menjadi dua, yaitu Kinerja Tugas
yang mengacu pada keefektifan di mana pemegang jabatan melakukan aktivitas yang
dapat berkontribusi pada perusahaan dan Kinerja Kontekstual yang merupakan aspek
unik dari setiap individu di setiap perusahaan.

Kepribadian karyawan sendiri penting untuk diperhatikan dalam setiap perusahaan


untuk mengetahui apakah karyawan tersebut memiliki kepribadian yang sehat atau
tidak. Karena hal ini tentu memiliki pengaruh yang besar untuk tugas – tugas yang
mereka kerjakan. Karyawan dengan kepribadian yang sehat akan memiliki
kemampuan untuk menilai diri terhadap kekurangan dan kelebihan yang mereka
miliki, dapat menilai suatu situasi dan juga dapat memahami segala keadaan dalam
perusahaan dan menerima secara wajar terhadap apa yang mereka alami sehingga
tidak berpengaruh terhadap kinerja saat bekerja. Karyawan dengan kepribadian yang
sehat juga bisa menerima tanggung jawab dengan baik dan memiliki keyakinan
terhadap kemampuannya sehingga bisa melakukannya dengan maksimal, selain itu
mereka juga biasanya memiliki cara berfikir dan bertindak yang lebih dewasa dan
mandiri sehingga bisa mengembangkan diri dan dapat dengan cepat menyesuaikan
diri dengan lingkungan. Hal ini lah yang membuat personality atau kepribadian
memiliki kajian tersendiri, karena memiliki pengaruh yang besar dalam perusahaan.

c. Apa peran psikolog Industri dan Organisasi dalam konteks keberagaman dan
perbedaan dalam organisasi atau perusahaan dan bagaimana mengelola
keberagaman tersebut dalam lingkup dunia kerja organisasi dan perusahaan

Psikolog Industri & Organisasi merupakan disiplin ilmu psikologi yang mempelajari
perilaku manusia dalam konteks sebuah organisasi. PIO merupakan terapak konsep
dan prinsip psikologi untuk menyelesaikan persoalan manusia yang bekerja dalam
bisnis dan industry. Dengan adanya peran Psikolog Industri & Organisasi maka akan
tercipta efektivitas organisasi dan kesejahteraan dalam perusahaan. Dengan
banyaknya perbedaan dalam perusahaan maka akan timbul berbagai macam
perbedaan pendapat, atau bisa juga timbul konflik – konflik atas perbedaan yang ada.
Penerapan Psikolog Industri & Organisasi harus bisa membantu organisasi menjadi
lebih produktif, baik memberi pelayanan ataupun system di dalam perusahaan yang
harus bisa saling menghargai dan menerima perbedaan tersebut agar kesejahteraan
para karyawan bisa terus terjaga. Kesejahteraan tersebut dapat ditingkatkan melalui
pengembangan emosi dan sikap positif, terbentuknya lingkungan saling terpercaya,
dan keadilan dalam perusahaan. Cara untuk mengelola perbedaan dalam perusahaan
adalah sebagai berikut:
- Membangun komunikasi
- Mempelajari karakteristik karyawan
- Bersikap terbuka terhadap perbedaan
- Memperlakukan semua karyawan dengan adil

d. Apa itu: attitude, behaviour, job performance dan job attitude


- Attitude
Merupakan sikap dan perilaku yang ditunjukan oleh seorang manusia pada
kegiatan sehari – harinya. Seperti cara berbicara, bertindak akan sesuatu, cara
memperlakukan orang lain, hal tersebut merupakan ceriminan dari diri orang
tersebut. Attitude merupakan komponen penting untuk membentuk karakter diri,
attitude sendiri sangat diperlukan dalam dunia kerja. Setiap calon karyawan
ataupun karyawan tidak hanya dituntut untuk memiliki pengetahuan dan skill
yang bagus, tetapi juga dituntut untuk memiliki attitude yang baik. Attitude
karyawan dalam suatu perusahaan menunjukan bagaimana perusahaan tersebut
memperlakukan SDMnya, karena attitude menjadi peran penting bagi kemajuan
suatu perusahaan.

- Behaviour
Merupakan ekspresi dari karakteristik diri seseorang, bisa juga diartikan sebagai
cara bertindak atau mengendalikan diri sendiri. Perilaku manusia dapat dilihat
dengan pola perilaku yang konsisten yang dikenal sebagai sifat, factor, dimensi,
atau tipe. Perilaku paling baik dipahami dengan memperhatikan pertimbangan
baik dari orang tersebut maupun situasinya. Sama halnya dengan attitude, perilaku
yang baik juga di perlukan dalam sebuah perusahaan. Bayangkan jika ada
karyawan yang berperilaku buruk dan harus menangani para konsumen, pasti
akan timbul ketidaknyamanan dalam hal tersebut.

- Job Performance
Merupakan konsep utama dalam pekerjaan dan psikologi organisasi,
menyampaikan performance merupakan hasil kerja atau konsekuensi dari
perilaku, tetapi perilaku itu yang disebut sebagai performance. Performance
sendiri berarti tindakan yang diambil individu atau sifat dari perilaku. Job
performance juga dibagi menjadi tiga dimensi, yaitu :
 Task Peformance
Keahlian individu dalam melakukan pekerjaan yang berhubungan secara
langsung dengan inti perusahaan.
 Contextual Performance
Aktivitas yang tidak berkontribusi langsung pada technical core,
melainkan mendukung organisasi pada lingkungan psikologis atau sosial
sehinggal tujuan dari perusahaan dapat tercapai.
 Adaptive Performance
Membangun model teoritis dan empiris berdasarkan kinerja yang focus
pada konsep adaptif. Dimaksudkan untuk menilai seberapa baik individu
dapat beradaptasi pada kondisi baru atau situasi yang tidak terduga.

- Job Attitude
Keyakinan yang berisikan aspek kognitif, behaviour, dan afektif yang merupakan
kesiapan mental psikologi untuk mereaksi dan bertindak secra positif atau
negative terhadap suatu objek. Sama dengan attitude, sikap kerja yang baik akan
berdampak positif terhadap perusahaan. Perusahaan tentu akan mempertahankan
karyawan dengan sikap kerja yang baik, dibandingkan dengan mereka yang sikap
kerjanya buruk. Sikap yang setidaknya harus bisa di terapkan diri dalam
perusahaan, yaitu:
 Menghormati rekan kerja.
 Menerima kritis dan saran.
 Menghargai waktu.
 Berkomitmen pada pekerjaan yang diterimanya.
2. Groups atau Teams sangat lazim ada di sebuah organisasi atau perusahaan.
Jelaskan tentang apa definisi, urgensi, tujuan, manfaat dan arti penting dari group
atau team tersebut termasuk proses dan struktur yang biasanya ada? Bagaimana
dapat dijelaskan tentang Group Behaviour dan Teamwork? Berikan contoh yang
pernah anda jumpai atau amati.

Sebuah group atau team dijelaskan sebagai kumpulan dari dua atau lebih orang yang
terlibat dalam interaksi langsung atau tatap muka, saling bergantung, memandang diri
sendiri dan orang lain sebagai bagian dari kelompok yang memiliki hubungan yang stabil
dan berjuang untuk mencapai tujuan yang sama. Seorang pemimpin tidak mungkin
membangun perusahaannya sendiri, sudah pasti dibutuhkan kerja sama team untuk
mengembangkan produktivitas dan keterampilan dalam perusahaan tersebut. Manfaat
dari terbentuknya team ini adalah :
- Pekerjaan menjadi lebih efisien dan efektif karena suatu tanggung jawab besar
akan dibagi kepada team sehingga pekerjaan akan menjadi lebih mudah dan cepat
di selesaikan dibandingkan seorang diri.
- Bisa mendapatkan lebih banyak ide yang bisa membuat perusahaan berinovasi
lebih baik lagi.
- Dapat mengandalkan satu sama lain sehingga pekerjaan menjadi lebih ringan
karena dikerjakan secara bersama – sama.
Group Structure sendiri terdiri dari :
- Roles of Group Members
Peran merupakan sebuah pola perilaku yang diharapkan dikaitkan dengan
seseorang yang menempati posisi tertentu pada unit atau group dalam suatu
perusahaan. Dalam peran memiliki Role Identity, Role Perception, Role
Expectation, dan Role Conflict.
- Group Norms
Norma berarti standar sebuah perilaku yang dapat diterima dalam kelompok yang
dimiliki bersama oleh anggota group lainnya. Kelompok secara kolektif
membentu sebuah norma produksi kelompok dan individu – individu yang
melanggar norma akan mendapat hukuman karena tidak mengikuti norma yang
ditetapkan.
- Group Size
Ukuran dari sebuah group tentu memengaruhi semua yang ada di dalamnya.
Biasanya group yang berukuran kecil akan lebih cepat kerjanya dibandingkan
dengan group berukuran besar. Namun pada proses pengambilan keputusan, ada
baiknya diberikan kepada group besar dan nantinya diberikan masukan kepada
group yang lebih kecil agar nantinya mereka dapat bertindak.
- Composition of The Group
Memiliki dua aspek khusus dalam hal ini, yaitu Heterogeneous versus
homogeneous group composition yang berarti Ketika sebuah group berada
heterogeny dalam hal jenis kelamin, kepribadian, pendapat, kemampuan,
keterampilan dan perspektif maka ada kemungkinan group tsb memiliki
karakteristik untuk menyelesaikan tugasnya dengan efektif. Lalu, ada
Compatibility of interpersonal needs yang berarti manusia memiliki tiga
kebutuhan interpersonal, yaitu inklusi, control, dan kasih sayang.

Berdasarkan penjelasan di atas, saya pernah memimpin sebuah group atas suatu tuntutan
pekerjaan yang mengharuskan saya memimpin group tersebut untuk mencapai sebuah tujuan
bersama. Dibutuhkan seorang rekan group yang benar – benar memiliki visi dan misi yang
sama dengan kita untuk keberhasilan dari tujuan itu. Dengan adanya rekan group ini pun
membuat pekerjaan saya menjadi lebih ringan dan juga saya mendapatkan banyak masukan
dari mereka untuk mengembangkan tujuan utama kami. Dalam group juga diperlukan aturan
– aturan yang saling mengikat untuk kelancaran sebuah kegiatan, aturan ini juga berguna
untuk para rekan group mengerjakan hal ini dengan lebih serius agar mencapai hasil yang
sesuai.

3. Berikan definisi tentang Leadership! Apa urgensi, tujuan, manfaat dan arti penting
leadership? Sebutkan dan berikan paparan tentang teori-teori leadership! Sebutkan
dan jelaskan jenis atau model leadership yang anda ketahui dan berikan contoh
yang pernah anda jumpai atau amati.

Leadership berarti suatu fungsi yang digunakan untuk mempengaruhi, mengarahkan,


memotivasi, dan mengawasi orang atau kelompok untuk melakukan tanggung jawab
yang sudah di berikan agar mencapai tujuan dari sebuah perusahaan. Kemampuan dari
manajemen perusahaan yang memiliki sifat leadership akan sangat berpengaruh terhadap
berlajannya perusahaan. Seorang pemimpin perusahaan yang memiliki sifat leadership
akan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap karyawan lainnya. Dengan adanya
leadership maka semua keputusan, gerakan, dan perkembangan dari perusahaan akan bisa
berjalan sesuai dengan keinginan karena akan ada yang merngarahkannya. Visi dan misi
perusahaan harus dicapai melalui kerja keras tim yang tentunya membutuhkan arahan
dari orang yang memiliki kemampuan leadership. Manfaat dari adanya leadership adalah:
- Leadership dapat memecahkan masalah dalam perusahaan
- Dengan adanya pemimpin yang memiliki sifat leadership maka akan
meminimalisir kesalahan yang terjadi dan para karyawan akan ada yang mengatur
- Meningkatkan kemampuan untuk bertahan di kondisi yang penuh tekanan
- Meningkatkan kesadaran mengenai keberagaman yang ada di perusahaan
- Meningkatkan produktivitas tenaga kerja dan kepuasan dari para karyawan
terhadap pekerjaannya
Terdapat beberapa teori yang menjelaskan mengenai leadership, yaitu :
- Trait Theories
Berfokus terhadap analisis karakteristik mental, fisik, ataupun sosial dari seorang
pemimpin. Keberhasilan pemimpin pada teori ini bergantung pada sifat
kepribadiannya dan bukan hanya dari bakat tetapi juga dari pengalamannya.
- Behavioral Theories
Berfokus pada perilaku dari para pemimpin daripada karakteristik mental, fisik,
ataupun sosial. Keberhasilan pemimpin pada teori ini dilihat dari bagaiana
perilakunya dalam menjalankan fungsi leadership.
- Contingency Theories
Menanggap bahwa tidak ada cara yang paling baik untuk memimpin dan
menyatakan setiap kepemimpinan harus didasarkan pada situasi dan kondisi
tertentu.
Adapula beberapa model leadership, yaitu :
- Charismatic
Seorang leader membentuk nilai – nilai orang lain dari pada membuat mereka
bekerja melampaui persyaratan. Pemimpin yang karismatik dapat mencapai
tujuan perusahaan melalui karakter dan perilaku pribadi karena komunikatif dan
responsive.
- Ethical
Berguna untuk mengelola sebuah team. Memiliki kepribadian etis yang terdiri
dari kejujuran, empati, dan berprinsip. Pemimpin yang etis pandai membuat
keputusan akrena cara berpikir mereka digerakan oleh logika dan keadilan, tetapi
tidak selalu terbawa emosi dan perasaan.
- Transformational
Memberikan dukungan yang cukup efektif untuk kegiatan operasi perusahaan
dengan melakukan hal yang bisa menginspirasi para karyawan.

Berdasarkan penjelasan di atas, saya pernah bekerja langsung dengan pemimpin yang
mempunyai karismatik dalam pekerjaannya. Dengan karisma tersebut, pekerjaan dalam
organisasi itu terasa lebih ringan dan lebih asik untuk dikerjakan karena dukungan dari
pemimpin tersebut. Pemimpin tersebut juga dapat berkomunikasi dengan para rekan
kerjanya dengan sangat baik dan selalu menjadi orang yang sangat responsive ketika
rekan kerjanya mengalami kesulitan.
References
A.Supratiknya, T. S. (n.d.). Redefenisi Psikologi Indonesia dalam Keberagaman. Indonesia: Himpunan
Psikologi Indonesia. Retrieved from Redefenisi.

disnakertans.ntbprov.go.id. (2020, Oktober 6). Retrieved from Pentingnya Attitude Dalam Dunia Kerja:
https://disnakertrans.ntbprov.go.id/pentingnya-attitude-dalam-dunia-kerja/

Glints Indonesia. (2018, Juni 27). glints.com. Retrieved from 5 Alasan Pentingnya Keberagaman di
Perusahaan Anda: https://glints.com/id/lowongan/keberagaman-di-
perusahaan/#.YI8GW7UzbDf

Ian Rothmann, C. C. (2008). Organizational and Work Psychology. Great Britain: Hodder Education.

Kho, B. (2019, August 7). ilmumanajemenindustri.com. Retrieved from Pengertian Kepemimpinan dan
Teori Kepemimpinan: https://ilmumanajemenindustri.com/pengertian-kepemimpinan-teori-
kepemimpinan-definisi-leadership/

Kurniawan, A. (2021, Maret 28). Gurupendidikan.co.ie. Retrieved from Pengertian Kepribadian - Konsep,
Ciri, Faktor, Fungsi, Perkembangan, Psikologi, Para Ahli:
https://www.gurupendidikan.co.id/pengertian-kepribadian/

Quinton, N. (2019, November 19). aboutleaders.com. Retrieved from 7 Leadership Models for a
Powerful Leader: https://aboutleaders.com/leadership-models/#gs.znwv4t

repository.untag-sby.ac.id. (n.d.). Retrieved from Job Performance: http://repository.untag-


sby.ac.id/1652/3/Bab%20II.pdf

Anda mungkin juga menyukai