Anda di halaman 1dari 4

SOAL GERAK MELINGKAR

(Muhammad Iqbal N, S.Pd)

1. Seorang anak berlari mengelilingi taman yang berbentuk lingkaran sebanyak 3 putaran
dengan kecepatan tertentu. Pada setiap putarannya (360o) anak tersebut menempuh waktu
yang sama. Jika anak tersebut tidak pernah berhenti, berbalik arah dan mengubah lajunya.
Apakah anak tersebut dapat dikatakan melakukan gerak melingkar beraturan? Jawab
dengan disertai alasan!

2. Seorang anak sedang bermain di sebuah wahana permainan seperti pada gambar.
Jika wahana permainan tersebut
diputar 450o selama 12 s. Berapakah
kecepatan sudut yang dialami anak
tersebut?

3. Sebuah kaleng minuman diikat dengan seutas tali, kemudian diputar sehingga bergerak
melingkar dengan kecepatan konstan 120 rpm. Berdasarkan kasus tersebut, tentunkanlah:
a. Frekuensi putaran kaleng
b. Periode putaran
c. Kecepatan linier kaleng, jika jari-jari lintasan adalah 30 cm.
4. Perhatikan gambar berikut!
Sekeping uang logam ditempel pada
jarak 10 cm dari pusat piringan hitam.
Jika piringan berputar dengan kecepatan
sudut 30 rpm. Berapakah besar
percepatan sentripetal uang logam
tersebut?
5. Perhatikan gambar berikut!

Gambar a Gambar b
Gambar a menunjukkan hubungan dari 3 bagian sepeda yaitu gear belakang, roda
belakang dan gear depan. Gear belakang dan roda belakang sepusat. Hubungan ketiga
bagian sepeda tersebut dapat dilihat lebih jelas pada gambar b dengan RA, RB, dan RC
masing-masng adalah jari-jari gear belakang, jari-jari roda belakang dan jari-jari gear
depan. Jika RA= 5cm, RB= 30cm, RC= 15cm dan kecepatan sudut gear depan adalah 5
rad/s, tentukanlah besar kecepatan sudut gear belakang, kecepatan sudut roda belakang
dan kecepatan linier masing-masing!
SOAL GERAK MELINGKAR
(Muhammad Iqbal N, S.Pd)

1. Seorang pembalap sepeda melakukan uji coba lintasan yang berbentuk lingkaran dengan
mengelilingnya sebanyak 5 putaran dengan kecepatan tertentu. Pada setiap putarannya
(360o) pembalap membutuhkan waktu yang sama. Jika pembalap tidak pernah berhenti,
tidak berbalik arah dan tidak mengubah lajunya. Apakah si pembalap dapat dikatakan
melakukan gerak melingkar beraturan? Jawab dengan disertai alasan!

2. Seorang anak sedang bermain di sebuah wahana permainan seperti pada gambar.
Jika wahana permainan tersebut diputar
270o selama 6 s. Berapakah kecepatan
sudut yang dialami anak tersebut?

3. Sebuah kaleng minuman diikat dengan seutas tali, kemudian diputar sehingga bergerak
melingkar dengan kecepatan konstan 180 rpm. Berdasarkan kasus tersebut, tentunkanlah:
a. Frekuensi putaran kaleng
b. Periode putaran
c. Kecepatan linier kaleng, jika jari-jari lintasan adalah 40 cm.
4. Perhatikan gambar berikut!
Sekeping uang logam ditempel pada
jarak 20 cm dari pusat piringan hitam.
Jika piringan berputar dengan kecepatan
sudut 60 rpm. Berapakah besar
percepatan sentripetal uang logam
tersebut?

5. Perhatikan gambar berikut!

RC

RB RA

Gambar a Gambar b
Gambar a menunjukkan hubungan dari 3 bagian sepeda yaitu gear depan, gear belakang
dan roda belakang. Hubungan ketiga bagian sepeda tersebut dapat dilihat lebih jelas pada
gambar b dengan RA, RB, dan RC masing-masng adalah jari-jari gear depan, jari-jari gear
belakang dan jari-jari roda belakang. Jika RA= 20cm, RB= 8cm, RC= 40cm dan kecepatan
sudut gear depan adalah 6 rad/s, tentukanlah besar kecepatan sudut gear belakang,
kecepatan sudut roda belakang dan kecepatan linier masing-masing!

Anda mungkin juga menyukai