Anda di halaman 1dari 9

Tuntutan Belajar yang Dialami Mahasiswa Baru Pendidikan IPA

Paulus Bayu Mario Ega

180351619079

Abstrak

Pendidikan IPA adalah salah satu program studi yang ada di Universtitas Negeri
Malang. Sebagai mahasiswa baru pasti akan dituntut untuk belajar lebih luas dan mendalam.
Dengan mata kuliah yang luas dan tugas yang banyak mahasiswa harus pandai mengatur
waktu belajar. Beberapa mata kuliah memiliki materi yang banyak dan cakupan yang luas.
Diharapkan mahasiswa dapat menguasai materi-materi dari semua mata kuliah.

Kata kunci : Pendidikan, IPA, Sains, Mata Kuliah, dan Mahasiswa

1. Pendahuluan

  IPA merupakan konsep pembelajaran alam dan mempunyai hubungan yang sangat
luas terkait dengan kehidupan manusia. IPA sebagai pengetahuan yang sistematis dan
dirumuskan yang berhubungan dengan gejala-gejala kebendaandan didasarkan terutama atas
pengamatan dan deduksi (Trianto, 2010). Pembelajaran IPA sangat berperan dalam proses
pendidikan dan juga perkembangan Teknologi, karena IPA memiliki upaya  untuk
membangkitkan minat manusia serta kemampuan dalam mengembangkan ilmu pengetahuan
dan teknologi serta pemahaman tentang alam semesta yang mempunyai banyak fakta yang
belum terungkap dan masih bersifat rahasia sehingga hasil penemuannya dapat
dikembangkan menjadi ilmu pengetahuan alam yang baru dan dapat diterapkan dalam
kehidupan sehari-hari.
Dengan demikian, IPA memiliki peran yang sangat penting. Kemajuan IPTEK yang
begitu pesat sangat mempengaruhi perkembangan dalam dunia pendidikan terutama
pendidikan IPA di Indonesia dan negara-negara maju.
Pendidikan IPA telah berkembang di Negara-negara maju dan telah terbukti dengan
adanya penemuan-penemuan baru yang terkait dengan teknologi. Akan tetapi di Indonesia
sendiri belum mampu mengembangkannya. Pendidikn IPA di Indonesia belum mencapai
standar yang diinginkan, padahal untuk memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK)
sains penting dan menjadi tolak ukur kemajuan bangsa.
Banyak yang beranggapan bahwa saat masuk pendidikan IPA nantinya akan
mempelajari materi SMP karena pendidikan IPA mengansumsikan untuk menjadi guru IPA
SMP. Namun itu hanya sebuah anggapan saja pada dasarnya pendidikan IPA mempelajari
tentang banyak hal. Mulai dari Kimia, Fisika, Biologi, Matematika,Bahasa Indonesia, dan
Bahasa Inggris. Penulis akan menyajikan tentang pengertian pendidikan IPA dan Mata
Kuliah Pendidikan IPA.

2. Pengertian Pendidikan IPA

Pendidikan IPA merupakan disiplin ilmu yang didalamnya terkait dengan ilmu
pendidikan dan IPA itu sendiri. Sebelum mengetahui lebih jelas mengenai pendidikan IPA
serta ruang lingkupnya, IPA memiliki dua pengertian yaitu dari segi pendidikan dan IPA itu
sendiri.

A. Pengertian Pendidikan
Pendidikan merupakan “proses sepanjang hayat dan perwujudan pembentukan diri
secara utuh dalam arti pengembangan segenap potensi dalam rangka pemenuhan dan cara
komitmen manusia sebagai makhluk individu dan makhluk social, serta sebagai makhluk
Tuhan” (Siswoyo,2007).
Pendidikan merupakan “suatu usaha yang dilakukan secara sadar dan sengaja untuk
mengubah tingkah laku manusia baik secara individu maupun kelompok untuk
mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan latihan” (Sugiharto, 2007).
Pendidikan adalah suatu tindakan yang mempunyai pengaruh yang berhubungan
dengan pertumbuhan dan perkembangan jiwa, watak atau kemampuan fisik individu.
(Kneller, 1967).
Pendidikan adalah tuntutan di dalam hidup tumbuhnya anak-anak, maksudnya yaitu
menuntut segala kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak agar mencapai keselamatan dan
kebahagiaan yang setinggi-tingginya (Dewantara, 1977).
Dari definisi di atas dapat disimpulkan bahwa pendidikan adalah suatu proses sadar
dan terencana dari setiap individu maupun kelompok untuk membentuk pribadi yang baik
dan mengembangkan potensi yang ada dalam upaya mewujudkan cita-cita dan tujuan yang
diharapkan.
Dari definisi di atas dapat dikatakan bahwa pendidikan tidak hanya menitik beratkan
pada pengembangan pola pikir saja, namun juga untuk mengembangkan semua potensi yang
ada pada diri seseorang. Jadi pendidikan menyangkut semua aspek pada kepribadian
seseorang untuk membuat seseorang tersebut menjadi lebih baik.
B. Pengertian IPA

IPA sendiri berasal dari kata sains yang berarti alam. Sains merupakan “pengetahuan
hasil kegiatan manusia yang bersifat aktif dan dinamis tiada henti-hentinya serta diperoleh
melalui metode tertentu yaitu teratur, sistematis, berobjek, bermetode dan berlaku secara
universal” (Suyoso, 1998).
IPA merupakan “pengetahuan teoritis yang diperoleh atau disusun dengan cara yang
khas atau khusus, yaitu dengan melakukan observasi, eksperimentasi, penyimpulan,
penyusunan teori, eksperimentasi, observasi dan demikian seterusnya kait mengkait antara
cara yang satu dengan cara yang lain” (Abdullah, 1998). Sains adalah merupakan cara
berfikir yang akan membawa ke arah jawaban dari masalah-masalah yang di ajukan
(Suriyadi, 2008). IPA adalah suatu kumpulan pengetahuan yang diperoleh menggunakan
metode-metode yang berdasarkan observasi (Fisher, 1975). IPA adalah salah satu kumpulan
sistematik yang didalam penggunannya secara umum terbatas pada gejala-gejala alam (Carin,
1975).
Adapun beberapa hal yang perlu diperhatikan sehingga memungkinkan untuk
memahami pengertian sains dalam perspektif yang lebih luas.
 Sains Sebagai Kumpulan Pengetahuan
Sains sebagai kumpulan pengetahuan mengacu pada kumpulan berbagai
konsep sains yang sangat luas, pengetahuan tersebuat berupa fakta, konsep, teori, dan
generalisasi yang menjelaskan tentang alam
 Sains Sebagai Suatu Proses Penelusuran (Investigation)
Merupakan suatu pandangan yang menghubungkan gambaran sains yang
berhubungan erat dengan segi laboratorium beserta perangkatnya. Sains dipandang
sebagai sesuatu yang memiliki disiplin yang ketat,objektif dan suatu proses yang
bebas dari segi pengamatan inferensi hipotesis, dan pergaulan dalam alam.
 Sains Sebagai Kumpulan Nilai
Pandangan ini menekankan pada aspek nilai ilmiah yang melekat pada
saintermasuk di dalamnya nilai kejujuran, rasa ingin tahu, keterbukaan akan berbagai
fenomena yang baru sekalipun.
 Sains Sebagai Suatu Cara Untuk Mengenal Dunia
Sains dipertimbangkan sebagai suatu cara dimana manusia mengerti dan
memberi makna pada dunia di sekeliling mereka.
 Sains Sebagai Institusi Sosial
Sains seharusnya dipandang dalam pengertian sebagai kumpulan para
professional dimana melalui sains para ilmuan dilatih dan diberi pernghargaan akan
hasil karya yang telah dihasilkan. Didanai dan diatur dalam masyarakat, dikaitkan
dengan unsure pemerintah bahkan dipengaruhi oleh politik.
 Sains Sebagai Konstruksi Manusia
Sains sebenarnya merupakan penemuan dari suatu kebenaran ilmiah mengenai
hakikat semesta alam. Sains merupakan konstruksi pemikiran manusia, oleh karena
itu dapat saja yang dihasilkan sains memiliki sifat biasa dan sementara.
 Sains Sebagai Bagian Dari Kehidupan Sehari-Hari
Sains mengandung berbagai teori yang berdasarkan pengamatan hokum yang
bersifat ilmiah didekati melalui suatu proses induksi dari informasi yang didapatkan
dari berbagai data (Sumaji, 1998).
Dari pendapat di atas maka dapat disimpulkan bahwa IPA merupakan pengetahuan
dari hasil kegiatan manusia yang diperoleh dengan menggunakan langkah-langkah ilmiah
yang berupa metode ilmiah dan dididapatkan dari hasil eksperimen atau observasi yang
bersifat umum sehingga akan terus di sempurnakan.
                        Dalam pembelajaran IPA mencakup semua materi yang terkait dengan objek alam
serta persoalannya. Ruang lingkup IPA yaitu makhluk hidup, energi dan perubahannya, bumi
dan alam semesta serta proses materi dan sifatnya. IPA terdiri dari tiga aspek yaitu Fisika,
Biologi dan Kimia. Pada aspek Fisika IPA lebih memfokuskan pada benda-benda tak hidup.
Pada aspek Biologi IPA mengkaji pada persoalan yang terkait dengan makhluk hidup serta
lingkungannya. Sedangkan pada aspek Kimia IPA mempelajari gejala-gejala kimia baik yang
ada pada makhluk hidup maupun benda tak hidup yang ada di alam.
Dari uraian di atas mengenai pengertian pendidikan dan IPA maka pendidikan IPA
merupakan penerapan dalam pendidikan dan IPA untuk tujuan pembelajaran termasuk
pembelajaran di SMP.

Pendidikan IPA merupakan “usaha untuk menggunakan tingkah laku siswa hingga
siswa memahami proses-proses IPA, memiliki nilai-nilai dan sikap yang baik terhadap IPA
serta menguasi materi IPA berupa fakta, konsep, prinsip, hokum dan teori IPA” (Tohari,
1978). Pendidikan IPA merupakan “suatu ilmu pegetahuan social yang merupakan disiplin
ilmu bukan bersifat teoritis melainkan gabungan (kombinasi) antara disiplin ilmu yang
bersifat produktif”(Sumiaji, 1998).
Dari kedua pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa pendidikan IPA merupakan
suatu usaha yang dilakukan secara sadar untuk mengungkap gejala-gejala alam dengan
menerapkan langkah-langkah ilmiah serta untuk membentuk kepribadian atau tingkah laku
siswa sehingga siswa dapat memahami proses IPA dan dapat dikembangkan di masyarakat.
Pendidikan IPA merupakan salah satu aspek pendidikan yang menggunakan IPA sebagai
alatnya untuk mencapai tujuan pendidikan pada umunya dan pada IPA khususnya.
Pendidikan IPA menjadi suatu bidang ilmu yang memiliki tujuan agar setiap mahasiswa
terutama yang ada di Universitas memiliki kepribadian yang baik untuk menerapkan sikap
ilmiah.Dan mengembangkan potensi yang ada di alam untuk dijadikan sebagai sumber ilmu
yang akan dibagikan di masa yang akan datang serta mampu menerapkannya dalam
kehidupan sehari-hari.
3. Mata Kuliah di Pendidikan IPA
Mata Kuliah adalah satuan pelajaran yang diajarkan di tingkat universitas atau
perguruan tinggi. Mata kuliah terdiri dari beberapa kelompok yaitu : (1)Matakuliah
Pengembangan Kepribadian (MPK, (2) Matakuliah Keilmuan dan Keterampulan (MKK), (3)
Matakuliah Keahlian Berkarya (MKB), (4) Matakuliah Perilaku Berkarya (MPB), (5)
Matakuliah Berkehidupan Bersama (MBB), (6) Mata Kuliah Pilihan (MKP).
Pada program studi pendidikan IPA terdapat 7 matakuliah di semester 1 dengan 21
Sistem Kredit Satuan (SKS) atau 21 jam pelajaran selama satu minggu. Berikut ini penjelasan
mengenai beberapa matakuliah di pendidikan IPA.
A. Biologi Dasar 1
1. Deskripsi
Biologi adalah cabang ilmu pengetahuan alam (IPA) yang mempelajari
tentang segala hal yang berkaitan dengan kehidupan di permukaan bumi. Mata Kuliah
Biologi Dasar 1 mempelajari tentang Keanekaragaman organisme,sel pada tumbuhan
dan hewan, struktur bentuk dan fungsi organisme (Tumbuhan, Hewan, dan Manusia),
morfologi dan anatomi tumbuhan, tumbuhan lumut dan paku, fisiologi tumbuhan,
ekologi, dan gerak pada tumbuhan. Mahasiswa diharapkan mampu melaksanakan
perkuliahan dengan cara membuat ppt untuk presentasi, diskusi, tanyajawab, pretest,
postest, penguatan oleh dosen,membuat jurnal belajar dan jurnal ilmiah, praktikum
dan membuat laporan praktikum. Buku yang digunakan Campbell, N. A. & J. B.
Reece.2008.Biologi Edisi Kedelapan Jilid 3.Jakarta : Erlangga

2. Identitas Mata Kuliah


Kode Matakuliah : PIPA6101

Semester : Gasal

SKS/JS : 4/4

Nama Dosen Pengampu : Novida Pratiwi, S.Pd., M.Pd

Erti Hamimi, S.Pd., M.Si

B. Fisika Dasar 1
1. Deskripsi
Fisika adalah cabang ilmu pengetahuan alam (IPA) yang memperlajari tentang
benda berserta geraknnya dan juga manfaatnya bagi kehidupan manusia. Mata kuliah
ini merupakan persyaratan bagi kelompok mata kuliah keahlian program studi pada
program S-1 Program Studi Pendidikan IPA. Matakuliah mengharapakan mahasiswa
dapat menguasai pengetahuan dasar tentang Fisika. Dalam perkuliahan ini dibahas
besaran, satuan,dan dimensi, angka penting, vektor, alat ukur dan besaran fisika,gerak
lurus beraturan (GLB) dan gerak lurus berubah beraturan (GLBB),gerak jatuh bebas
(GJB), gerak satu dimensi, gerak dua dimensi, gerak melingkar beraturan (GMB),
hukum-hukum newton, usaha dan energi, daya, momentum linear, tumbukan 1
dimensi dan 2 dimensi, dan momen. Mahasiswa diharapkan mampu melaksanakan
perkuliahan dengan menggunakan pendekatan konseptual dan kontekstual dengan
metode pretest, presentasi materi,diskusi tanya-jawab,penguatan oleh dosen, postest,
e-learning, dan praktikum. Tahap penguasaan mahasiswa dievaluasi selain dengan
UTS dan UAS juga melalui jurnal belajar,laporan, praktikum dan pekerjaan rumah.
Buku sumber utama : Serway, Jewwet. 2009.Fisika untuk Sains dan Teknik. Jakarta :
Salemba Teknika. , Halliday, D., Resnick, R., Walker. J., 2011. Fundamental of
Physics 9th Edition. Hoboken : John Wiley & Sons dan Giancoli, Douglas C.2001.
Fisika Edisi Kelima Jilid 1.Jakarta : Penerbit Erlangga.

2. Identitas Mata Kuliah

Kode Matakuliah : PIPA6201

Semester : Gasal

SKS/JS : 4/4

Nama Dosen Pengampu : Erni Yulianti, S.Pd., M.Pd


Agung Mulyo Setiawan, S.Pd., M.Si

C. Kimia Dasar 1
1. Deskripsi

Kimia adalah cabang ilmu pengetahuan alam (IPA) yang mempelajari tentang
peristiwa atau fenomena yang terjadi dialam, lebihnya mempelajari tentang materi
dan perubahan yang menyertainya. Mata Kuliah Kimia Dasar 1 mempelajari dasar-
dasar ilmu kimia, meliputi: (1)Materi dan sifat-sifatnya : perubahan materi, (2)
Stoikiometri : Ar, Mr, rumus Kimia dan persamaan reaksi, konsep mol, stoikiometri
larutan,analisis gravimetri (3) Termodinamika kimia : Hukum Termodinamika I,
Entalpi, proses reversible, dan irreversible,kespontanan reaksi, Hukum
termodinamika II, (4) Struktur Atom : partikel dasar, model atom, dan susunan
elektron dalam atom, (5) Sistem Periodik Unsur : konfigurasi elektron, sifat atom, dan
keperiodikan, (6) Ikatan Kimia dan Struktur Molekul : lambang Lewis, jenis ikatan
kimia,tata nama senyawa kimia, bentuk molekul, teori ikatan valensi dan habridisasi,
teori orbital molekul, (7) Wujud zat : perubahan fasa, jenis-jenis reaksi kimia, hukum-
hukum gas, gas ideal dan gas nyata serta (8). Kesetimbangan kimia : tetapan
kesetimbangan, derajat disosiasi, termodinamika kesetimbangan kimia, prinsip Le
Cathelier. Mahasiswa diharapkan mampu melaksanakan perkuliahan dengan banyak
cara diantaranya : membuat mindmap, menulis resume, membuat jurnal belajar,
diskusi dan praktikum dan membuat laporan praktikum. Buku yang digunakan adalah
buku Muntolib. 2012.Kimia Dasar untuk Pendidikan IPA.Malang : Pendidikan IPA
FMIPA Universitas Negeri Malang

2. Identitas Matakuliah

Kode Matakuliah : PIPA6301

Semester : Gasal

SKS/JS : 4/4

Nama Dosen Pengampu : Dr. Munzil, S.Pd., M.Si

Dian Nugraheni, S.Pd., M.Sc

D. English for Science


1. Deskripsi
Mata Kuliah Bahasa Inggris untuk IPA ini adalah matakuliah yang
mengutamakan pada berbahasa inggris untuk IPA serta memiliki pengetahuan tata
bahasa dan kosakata sains sebagai landasan untuk mempelajari dan membelajarkan
IPA. Yang dipelajari adalah comprehension questions,tata bahasa (grammar), kosa
kata sains (science vocabulary).Perkuliahan ini dilaksanakan agar mahasiswa mampu
menganalisis suatu teks sains, membuat percakapan, membuat video project, dan
menyanyi.

2. Identitas Mata Kuliah

Kode Matakuliah : PIPA6501

Semester, SKS/JS : Gasal, 2/2

Nama Dosen Pengampu : Erni Yulianti, S.Pd., M.Pd

M. Fajar Marzuki S.Pd., M.Sc

E. Matematika IPA 1

1. Deskripsi

Matematika adalah ilmu abstrak yang menggunakan perhitungan dan logika


dalam penggunaannya menganut metode deduksi. Mata Kuliah Matematika IPA 1
mempelajari tentang fungsi, vektor matematika dan trigonometri. Perkuliahan
dilaksanakan dengan penjelasan oleh dosen, tanya-jawab, diskusi, tugas rumah dan
aktif dan juga ulangan. Dan mahasiswa dapat melaksanakan perkuliahan dengan
sebaik-baiknya

2. Identitas Mata Kuliah

Kode Matakuliah : PIPA650

Semester : Gasal

SKS/JS : 2/2

Nama Dosen Pengampu : Dahliatul Hasanah, S.Si., M.Math.Sc

F. Pengantar Pendidikan
1. Deskripsi
Matakuliah Pengantar Pendidikan adalah matakuliah keahlian yang harus
diikuti oleh setiap mahasiswa yang mengambil pendidikan di perguruan tinggi untuk
membekali mahasiswa, sebagai calon guru yang melaksanakan wawasan ilmu
pendidikan dengan benar melalui sajian komponen pendidikan dam aspek aspeknya.
Materi perkuliahan antara lain sejarah pendidikan, filsafat pendidikan, grand teori
pendidikan, hakikat manusia, potret pendidikan,dan interaksi manusia. Perkuliahan ini
dilaksanakan dengan mahasiswa melakukan penugasan di rumah yang kemudian
dikirim via email kepada dosen dan akan dipresentasikan oleh mahasiswa terpilih
pada pertemuan berikutnya. Dan akan dijelaskan lagi oleh dosen.

2. Identitas Mata Kuliah

Kode Matakuliah : UMKK601

Semester, SKS/JS : Gasal, 3/3

Nama Dosen Pengampu : Drs. Agus Timan, M.Pd

G. Bahasa Indonesia Keilmuan


1. Deskripsi

Bahasa Indonesia merupakan mata kuliah wajib universitas yang harus diikuti
oleh seluruh mahasiswa. Mata kuliah ini membahas fungsi Bahasa Indonesia laras
ilmiah dengan prinsip-prinsip EYD dan PUEB, membangun kalimat efektif, dan
mengaplikasikannya untuk menulis makalah ilmiah sederhana dengan menggunakan
Bahasa Indonesia Laras Ilmiah. Dalam perkuliahan ini mahasiswa harus mampu
melaksanakan metode presentasi, tanya-jawab dan membuat laporan diskusi dari hasil
presentasi.

2. Identitas Mata Kuliah

Kode Matakuliah : UNIV6009

Semester, SKS/JS : Gasal, 2/2

Nama Dosen Pengampu : Drs. Pidekso Adi., M.Pd

Anda mungkin juga menyukai