Anda di halaman 1dari 3

TUGAS BIOKIMIA I

“PERMASALAHAN PADA TOPIK FALSAFAH BIOKIMIA DAN ZAT HIDUP”

Disusun Oleh:
Nama : Maria Andriani BR. Sinaga
NIM : A1C119057
Kelas : Reguler C 2019

Dosen Pengampu:
Dr. Dra. M.Wiwik Ernawati, M. Kes

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA


JURUSAN MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS JAMBI
2021
Falsafah Biokimia dan Zat Hidup

Permasalahan:
1. Ilmu biokimia sudah ada sejak dahulu kala, namun belum terlalu dikenali dan
berkembang. Hal ini dapat dibuktikan pada zaman dulu manusia mengandalkan segala
sesuatu yang tersedia pada alam. Salah satu contohnya ketika anggota dalam sebuah
keluarga sakit maka orangtua akan mencarikan dedaunan sebagai obat herbal untuk
menyembuhkan suatu penyakit. Bagaimana manusia pada zaman itu dapat mengetahui
bahwa obat herbal tersebut dapat digunakan untuk menyembuhkan penyakit?
2. Jika memang zat hidup terdiri atas zat tak hidup yang berupa molekul kimia,lalu
bagaimanakah mungkin bahwa zat hidup itu berbeda secara radikal dari zat tak hidup?
3. Ilmu biokimia dapat diaplikasikan dalam bidang kesehatan, misalnya dalam meracik
obat. Meski terbuat dari bahan alam mengapa obat herbal terkadang tidak dapat
menyembuhkan penyakit?
Penyelesaian :
1. Pada zaman tersebut manusia belum seluruhnya mengenali ilmu pengetahuan khususnya
ilmu biokimia. Manusia pada zaman tersebut hanya mengikuti pengalaman suatu manusia
yang diturunkan secara turun temurun. Pengalaman ini bermula dari kesadaran suatu
individu yang melihat beberapa kondisi kesehatan seseorang seperti cacar,demam,sampai
manusia itu meninggal. Dari sekian banyaknya kejadian seperti itu, membuat manusia
pada zaman tersebut memahaminya dan mencari tahu bagaimana hal mengatasi kejadian
tersebut. Dunia mulai sedikit berkembang, sampai pada suatu saat terdapat beberapa
peneliti-peneiti yang membuahkan banyaknya eksperimen dengan memanfaatkan segala
hal yang tersedia di alam. Hal ini dikarenakan pada zaman dulu, teknologi yang
menunjang pengobatan tidak secanggih sekarang. Dari beberapa eksperimen inilah
ditemukan obat herbal dalam jangka waktu yang sangat panjang.
2. Para filsafat pernah menjawab bahwa organisme hidup dikaruniai suatu kekuatan hidup
yang misterius dan ilahi. Tetapi doktrin ini ditolak oleh ilmu pengetahuan modern yang
sekuler, yang mencari fenomena yang rasional. Di dalam biokimia kita mempelajari
proses biokimia yang terjadi dalam zat hidup. Jadi semua hukum kimia dan fisika yang
berlaku juga dalam proses kimia juga berlaku dalam zat hidup (proses biologi yang
mengikuti prinsip kimia dan fisika). Disini molekul kimia yang terdapat dalam zat hidup
itu tidak hanya bercampur dan bereaksi membentuk biomolekul dan berbagai komponen
zat hidup lainnya, akan tetapi juga mengadakan interaksi satu dengan yang lainnya
mengikuti prinsip lain dari hukum kimia dan fisika yang telah kita kenal. Prinsip ini
disebut prinsip azas logika molekul zat hidup .
3. Obat herbal memiliki kandungan dan cara kerja yang sangat kompleks. Meski secara
umum dianggap alami, namun bukan berarti obat herbal sepenuhnya aman. Berbeda
dengan obat-obatan medis, obat herbal memiliki cara kerja yang berbeda dalam
mengobati penyakit. Jika obat-obatan konvensional bertujuan mengobati penyakit secara
spesifik, obat herbal umumnya lebih berperan dalam proses pemulihan tubuh.
Hampir semua tumbuhan memiliki efek atau kandungan antioksidan di dalamnya.
Aktivitas antioksidan di dalam obat herbal inilah yang membuatnya digunakan dalam
membantu menangani berbagai kondisi seperti kanker, penurunan daya ingat, penyakit
Alzheimer, diabetes, dan penyakit kardiovaskular seperti aterosklerosis.
Fakta ilmiah dari berbagai penelitian sejauh ini menyimpulkan bahwa efektivitas obat
herbal secara klinis masih belum didukung oleh bukti yang kuat dan konsisten. Beberapa
orang mengaku merasa lebih baik setelah mengonsumsi obat herbal, tapi ada juga laporan
terjadinya keracunan setelah mengonsumsi obat herbal. Jadi jika ingin menggunakan obat
herbal sebagai metode pengobatan, alangkah baiknya berkonsultasi dengan dokter
terlebih dahulu.

Anda mungkin juga menyukai