Anda di halaman 1dari 3

2.

PROGRAM KERJA INDIVIDU DESA

PROGRAM I : Program Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Desa


Pemecutan Kaja Melalui Platf orm Digital (Instagram).

1. Nama Program:
Program yang saya ajukan adalah membantu pengembangan usaha/UMKM penduduk
di wilayah Kelurahan Pemecutan Kaja melalui media sosial agar terciptanya stabilitas
ekonomi pada saat Pandemi Covid-19 ini.
2. Rasional:
Dengan adanya program pemberdayaan UMKM ini, diharapkan bisa membantu para
pengusaha di wilayah Desa Pemecutan Kaja selama masa pandemi Covid-19
terutama pegusaha yang sempat di PHK akibat pandemi. Melalui program ini saya
membantu pelaku usaha untuk menggunakan media sosial sebagai wadah/tempat untuk
mempromosikan barang atau jasa yang dihasilkan guna meningkatkan penjualan
produk.
3. Sifat Program:
Sifat program yang saya ajukan bersifat rintisan karena program kerja yang saya
laksanakan belum pernah diterapkan di Desa Pemecutan Kaja.
4. Sasaran:
Sasaran dari program pemberdayaan UMKM ini adalah “Siobak Khe-Lok Singaraja”
yang berlokasi di Jalan Sutomo Nomor 43, Desa Pemecutan Kaja, Kota Denpasar.
5. Keterlibatan:
Di dalam program ini, pihak - pihak yang terlibat didalamnya antara lain mahasiswa
KKN Universitas Warmadewa Kelompok 17 sebagai pelaksana dengan cara terjun
langsung ke lapangan untuk mensurvei UMKM yang ada di Desa Pemecutan Kaja
beserta pelaku usaha bernama Ibu Nyoman selaku pemilik Siobak Khe-Lok Singaraja.
6. Metode Pelaksanaan:
Pelaksanaan kegiatan program ini menggunakan metode pelaksanaan partisipasi
aktif . Partisipasi aktif ini merupakan penerjunan langsung oleh mahasiswa KKN di
Desa Pemecutan Kaja dalam melaksanakan Program Pemberdayaan UMKM. Metode
pelaksanaan yang saya gunakan dengan cara berikut:
a. Mengenalkan cara untuk mendesign tampilan produk yang akan diunggah melalui
media sosial agar .
b. Membantu mempromosikan produk melalui media sosial (Instagram).
7. Alokasi Waktu:
Pelaksanaan Program Pemberdayaan UMKM di Desa Pemecutan Kaja dilakukan
selama satu jam perhari yang dilaksanakan empat kali dalam seminggu yakni pada
hari Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu.
8. Jadwal Pelaksanaan:
Program Kerja ini dilaksanakan pada minggu pertama KKN yaitu mulai dari tanggal
1 Mei 2021 – 7 Mei 2021. Rincian kegiatan perharinya bisa dilihat sebagai berikut:
Tanggal
Kegiatan
1 2 3 4 5 6 7
Pemberdayaan UMKM di Desa
Pemecutan Kaja Melalui
Platform Digital (Instagram)

9. Luaran Program :

Melalui program yang saya rintis ini, diharapkan dapat membantu masyarakat
khususnya para pelaku UMKM dalam menjalankan/mempromosikan kegiatan
usahanya dengan lebih baik kedepannya sehingga dapat mempertahankan usahanya
dimasa pandemi covid-19.
HASIL DOKUMENTASI
PROGRAM KERJA INDIVIDU PEMBERDAYAAN UMKM

Pada hari Sabtu,1 Mei 2021, Mahasiswa Pada hari Sabtu, 1 Mei 2021,
KKN mendatangi warung Siobak Khe-Lok mendokumentasikan warung
Singaraja Siobak Khe-Lok Singaraja

Pada hari Minggu, 2 Mei 2021, Mahasiswa Pada hari Minggu, 2 Mei-7 Mei
mengedit foto Siobak Khe-Lok Singaraja 2021, Mahasiswa mengunggah ke
yang akan diunggah melalui Instagram Instagram individu

Anda mungkin juga menyukai