Anda di halaman 1dari 6

Tugas resume 9

Pengantar arsitektur
Da184102
Kelas b
Nama : Nadia Devi Pancaranti
Nrp : 5013201014

Functionalism
- Adolf loos
Membuat tulisan bahwa ornamen adalah kejahatan. Sehingga dekorasi pada bangunan
diangap tidak diperlukan.
- L. Sullivan
Semua bentuk mengikuti pada fungsinya. Saat itu karya arsitektur yang memiliki tujuan
lain, dianggap tidak diperlukan. Tidak perlu ada building yang merepresentasikan tentang
estetika dan historikal

Modernism: Form Following Function


Semua karya arsitektur seharusnya sama bentuknya sehingga muncul juga nasionalism.
Muncul pertama kali pada 1900. Untuk menghindari pemberian dekorasi pada bangunan.
Dengan ciri clean white spaces. Sehingga pada era 1940 menjadi desain yang dominan.

Gambar Isokon Lawn Road Flats, London, UK


https://en.wikiarquitectura.com/building/the-lawn-road-flats-isokon-building/

Le corbusier mengusulkan open plan building dimana hanya sedikit penggunaan sekat. dalam
karya arsitektur tidak perlu adanya tambahan ornamen yang dianggap kurang berfungsi.
Beliau mengibaratkan sebagai sebuah mesin dimana tidak diperlukan tambahan yang tidak
diperlukan. Seperti sebuah mesin yang utama adalah bagaimana fungsi utamanya sebagai
rumah tinggal dan untuk beraktifitas. Tahun 1920, setelah perang dunia, konsep ini semakin
kuat karena suatu karya arsitektur atau banguanan harus praktis dan mengutamakan aspek
fungsi.

Sculpturalism: Form-Driven Architecture.


Ada arsitek yang mementingkan bentuk tubuh karya arsitektur. Fungsi mengikuti bentuk.
biasanya bangunan ini ditujukan agar bisa menjadi ikonik pada suatu kota. Karena biasanya
memiliki kesan yang kuat dari sisi cultural.

La Sagrada Familia, Barcelona, Spain


https://www.123rf.com/photo_94407089_barcelona-spain-february-10-la-sagrada-familia-the-impressive-
cathedral-designed-by-gaudi-which-is-b.html

Pendekatan desainnya, form is dominant. Sehingga bentuk-bentuknya adalah bentuk bentuk


yang dinamis (tidak kaku). Bahkan pembangunan La Sagrada Familia masih diteruskan hingga
sekarang karena saat itu masih terbatas teknologinya.

Frederick R. Weisman Art Museum, Minneapolis, USA, Frank Gehry, 1993


https://en.wikiarquitectura.com/building/frederick-r-weisman-art-museum/
Menggunakan titanium metal sheet. Pada masalah fungsi, perkaranya dibawa nanti setelah
beliau menyelesaikan structure system. Hal-hal seperti saluran air, listrik dan pengoptimalan
energi diperhitungkan nanti ketika bentuk arsitektur sudah jadi.

Teori fungsi yang umum beredar:


1. Environmental filter. Bagaimana bangunan terasa nyaman dan iklim di dalam bangunan
bisa lebih terkontrol.
2. Container of Activities. Sebagai wadah untuk berativitas.
3. Capital Investment. Dapat berkelanjutan mengikuti perekonomian si penghuni dan dapat
sebagai investasi.
4. Symbol Function. Memberi makna-makna simbolik seperti rumah ibadah dll.
5. Behafior modifier. Dapat mengubah kebiasaan sesuai dengan suasana ruang
6. Aesthetic Function. Memberi kesan keindahan, sebagai fungsi objek yang ditangkap
indera.

Teori Fungsi oleh Hillier (1972)


1. Behavior Modivier
Container of activities, ada beberapa ruang yang memang sudah jelas fungsinya. Misal
kamar mandi dan kamar tidur. Kemudian bangunan dapat merespon perilaku. Ketika kita
berada di suatu ruangan, misal tidak ada jendela, maka aktivitas kita juga akan terbatas
untuk melihat keluar. Misal penjara. Sebagai representasi hukuman, dibuat tanpa jendela
sehingga memberi kesan terkurung.
2. Climate Modifier
Sebagai filter lingkungan yang memiliki efek perpindahan dari iklim dan ekologi di luar
dan memodifikasinya dengan meningkatkan, mengurangi dan menetapkan kenyamanan.
Miami Science Museum
Screenshot pemaparan teori fungsi arsitektur oleh Bapak Rabbani

Pada gambar terasa seperti di luar, namun sebenarnya sudah memasuki bangunan.
Termasuk pemaksimalan sirkulasi udara.
3. Cultural Modifier
Tidak hanya niat sang desainer, tetapi juga ketertarikan dari mereka yang menjumpainya.
Hal ini memiliki efek perpindahan yang serupa pada budaya masyarakat di sekitarnya.
Kita harus mencatat bahwa bangunan yang negatif sama kuatnya dengan objek simbolis
yang positif, misalnya disengaja yang bernilai budaya.
4. Resource Modifier
Bangunan juga merupakan investasi modal, pemaksimalan sumber daya materila dan
tenaga kerja yang langka (listrik dan air) seiring waktu, Dalam konteks masyarakat yang
lebih luas, ini dapat dilihat sebagai pengubah sumber daya.

Guggenheim Museum
https://www.xmigrations.com/en/reservar/cultural-tour-outside-guggenheim-museum-bilbao/

Seperti Guggenheim Museum apabila tidak menggunakan titanium sheet, akan kurang
menarik karena hanya berupa rangka-rangka baja.
Teori Fungsi Arsitektur oleh Broadbent (1975)
1. Affect its immediate environment
Setiap bangunan mempengaruhi lingkungan di sekelilingnya dan tindakan pembangunan
akan mengubah iklim mikro dalam hal naungan, termal, pergerakan udara (angin), dll.
Juga akan mengubah pola pikir lalu lintas, dapat menyebabkan polusi, dapat menyerap
energi untuk mengendalikan atmosfer ruangan dan karenanya membuang sumber daya,
meski dapat dicapai oleh bahan bangunannya sendiri.

Ragam tujuan dari fungsi dalam arsitektur


Dapat menjadi dasar dari design process. Dapat mengambil satu atau beberapa dari teori
fungsi untuk diterapkan dalam karya arsitektur. berikut ada lima tipe:
1. Use and user function
Mengacu pada pengguaan dan aktivitas yang diinginkan. Singkatya inilah yang disebut
program oleh arsitek. Bagaimana manusia mengoperasikan ruang-ruang (dari dalam ke
luar). Penempatan bentuk dan fitur bangunan harus mencerminkan tujuan penggunaan.
Misal penembatan ruang dan bagaimana manusia mengoperasikan tatanan ruang
tersebut dengan baik. Juga memungkinkan untuk adaptif seiring perkembangan waktu.
2. Technical fuction
Sistem struktural dan mekanikal sangat penting untuk arsitektur agar bisa berfungsi.
Sistem ini merupakan respons terhadap kondisi setempat, program, dan teknologi yang
tersedia. Arsitek harus memiliki pemahaman yang jelas tentang tahapan fisik yang jelas
tentang tahapan fisik yang terjadi, baik saat konstruksi maupun saat pengoprasian
bangunan itu sendiri.
3. Environmental function
Sebagai respon terhadap lingkungan dan konteks sekitarnya. Melindungi dari hujan,
panas, debu, juga mengurangi jumlah energi yang dibutuhkan dengan sirkulasi udara
yang baim dan penggunaaan cahaya alami yang maksimal. Juga bagaimana dapat
beradaptasi dengan lingkungan ia dibangun. Yaitu dengan beradaptasi dengan
penggunaan listrik dan air yang ideal. Dalam pengertian ini desain yang fungsional sejalan
dengan desain yang berkelanjutan.
4. Economic function
Bangunan yang baik juga mementingkan keadaan ekonomi secara berkepanjangan dari
si pemilik. Berupaya merampingkan biaya dan memaksimalkan penggunaan ruang.
Dengan desain yang mengedepankan ekonomi dapat beradaptasi dengan lingkungan.
Misal tidak menggantungkan dengan bahan-bahan yang susah didapat di tempat
tersebut juga mungkin sumber dayabyang terbatas.
5. Symbolic Function
Bagaimana bangunan bisa mudah dikenali atau memiliki karakteristik. Biasanya
ditunjukkan untuk menunjukan aspek sejarah atau budaya dari masyarakat setempat.
Misal kedutaan yang mewakili suatu negara. Ruang publik dan bangunan peribadatan
berfungsi untuk menyatukan orang-orang dan beradaptasi kedepannya, mosal dengan
tidak menggunakan kubah, sang arsitek menyambut tantangan dengan bagaimana
bangunan tersebut tetap dikenali sebagai tempat peribadatan.

Apakah fungsi bangunan dapat mati?


Bisa. Sehingga perlu dilihat dari awal bagaimana arsiteknya merancang. Apakah sudah
memperhatikan aspek seperti aspek budaya dan lain-lain. Sehingga karena sudah berkaitan
dengan aktivitas masyarakat, seharusnya masih bisa dikomunikasikan. Intinya, seorang
arsitek harus mampu menganalisa berbagai fungsi untuk diterapkan sesuai dengan kondisi
masyarakat setempat.
Apakah ada hal dari arsitektur modern yang dapat digunakan pada masa kini?
Ada. Yaitu kepekaan terhadap material dalam artian sebuah bangunan dapat berdiiri namun
juga memberi kesan pada interior. Hal ini digali secara dalam pada aliran arsitektur modern.
Apakah culture masyarakat terpengaruh oleh desain arsitektur yang dibuat beda?
Bisa. Contoh guggenheim museum yang tadinya dibangun di wilayah industri. Namun setelah
terbangunnya guggenheim kota ini menjadi kota wisata yang menaikkan kondisi ekonomi
masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai