Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN

A.DASAR PEMIKIRAN
1. Sebagai orang dewasa , pembina pramuka peserta kursus di asumsikan mempunyai
banyak pengalaman ,serta memiliki konsep diri yang dipercaya dan di yakini
kebenarannya,sehingga tidak mudah di pengaruhi orang lain. Oleh karena itu metode
pembelajaran hendaknya dikemas sedemikian rupa agar memenuhi prinsip-prinsip
komunikasi yang baik sehingga orang dewasa memperhatikan (awareness), tertarik
(interest), mencoba ( trial), menilai kecocokan (evaluation), dan menganggap bahwa apa
di sajikan dalam kursus tersebut menjadi bagian dari diri dan kepentingannya (adaption).

2.Membelajarkan orang dewasa tidak semudah seperti guru mengajar murid di kelas. Orang
dewasa mau belajar bilamana:

a. ada kemauan;

b. senang dengan materinya

c. diperlukan dalam kehidupannya

d. merasa di untungkan

B. DASAR HUKUM KEGIATAN


Dasar hukum kegiatan Kursus Pengelolaan Gugus Depan (KPG) bagi pembina
pramuka kabupaten Jember tahun 2020 adalah sebagai berikut:

1. Undang –undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.


2. Undang – undang Nomor 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka.
3. Keputusan Kwarnas Nomor 018 Tahun 2002 tentang Sistem Pendidikan dan Pelatihan
Anggota Dewasa dalam Gerakan Pramuka.

C. SASARAN KEGIATAN
Sasaran dari di selenggarakannya kegiatan Kursus Pengelolaan Gugus Depan (KPG)
bagi pembina pramuka kabupaten Jember Tahun 2020 ini sebagai berikut:

1. Sasaran Peserta
Peserta Kursus Pengelolaan Gugus Depan (KPG) adalah Pembina pramuka jenjang
SD/SMP/SMK/SMK di Kabupaten Jember baik negeri maupun swasta.

2. Sasaran program

Sasaran program diarahkan untuk pencapaian akses, penggunaan managemant modern bagi
gugus depan, administrasi gudep ,dan mewujudkan gugus depan unggul, di Kabupaten Jember
D. TUJUAN KEGIATAN
Tujuan umum dari kegiatan Kursus Pengelolaan Gugus Depan bagi Para peserta kursus
untuk mencapai gugus depan yang unggul dengan memperbaiki sistem pengelolaan gugus depan
dengan menggunakan management modern tapi tidak keluar dari pedoman gerakan
pramuka.selain itu juga untuk menambah pengalaman para pembina gudep dan menambah
wawasan dalam pengelolaan gugus depan.

E. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN


Kursus Pengelolaan Gugus Depan (KPG) ini di laksanakan selama tiga hari yaitu, di
mulai pada hari jumat – minggu tanggal 07- 09 Februari 2020 jam 13.00 WIB –sampai selesai
bertempat di AULA Pusdiklatcab ARGAPURA Jember

F. PESERTA KEGIATAN
Peserta Kursus Pengelolaan Gugus Depan adalah para pembina pramuka
SD/SMP/SMA/SMK Kabupaten Jember berjumlah 82 peserta

G. PELATIH
Tim pelatih KPG adalah pelatih yang profesional dari Pusat Pendidikan dan Latihan
dari Kwartir Cabang jember dengan pimmpinan kursus, Akhmad Nawawi,SH

H. MATERI KEGIATAN
materi Kursus Pengelolaan Gugus Depan (KPG) bagi Pembina Gudep se- Kabupaten
Jember Tahun 2020 adalah sebagai berikut :

- Orientasi kursus
- Tes awal dan kontrak belajar
- Dinamika kelompok
- Fundamental
- Gugus depan unggul
- Program dalam Gudep
- Komunikasi efektif
- Manajement modern dalam Gudep
- Manajement modern (SIPA & TPGP)
- Simulasi MUGUS
- Tes akhir
- RTL
- Open forum
BAB II
URAIAN MATERI KEGIATAN
A. ORIENTASI KURSUS
Tujuan :

- Mengkondisikan para peserta kursus untuk siap mengikuti pembelajaran dalam


kursus dengan cara memberikan informasi – informasi yang sangat diperlukan
bagi seseorang Pembina Pramuka dalam mengemban tugas – tugasnya dalam
Pendidikan Kepramukaan
- Memahami sistem Kursus

B. DINAMIKA KELOMPOK

Tujuan :

Membentuk kerjasama dalam kelompok sebagai sebagai “ team building” dan “team
work “ yang kompak , agar proses pembelajaran dapat berjalan dengan lancar

Pelaksanaan :

1. Dinamika dikendalikan oleh Tim Pelatih


2. Tim Pelatih menciptakan kegiatan dengan permainan (game) , nyanyian , dan tarian
bersama atau cara perkenalan yang unik
3. Tim Pelatih secara acak membentuk kelompok peserta sebagai satu tim kerja
4. Anggota kelompok saling memperkenalkan diri dan membuka diri
5. Masing – masing kelompok menetapkan yel kelompok

C. FUNDAMENTAL

Tujuan :

Memberikan pedoman kepada para pembina tentang dasar dasar dari gerakan
pramuka,tentang apa itu kepramukaan, pendidikan kepramukaan, dan implementasi
nilai dan prinsip dasar kepramukaan

D. GUGUS DEPAN UNGGUL

Tujuan :

Memberikan informasi kepada para pembina tentang bagaimana untuk menjadikan


gugus depan tersebut menjadi gugus depan unggul salah satunya dengan melakukan
perubahan sistem administrasi, dan melaksanakan pendataan adik didik melalui SIPA
E. TES AKHIR DAN EVALUASI

Tujuan :
Mengukur daya serap peserta setelah mengikuti kegiatan kursus

F. RENCANA TINDAK LANJUT ( RTL )

Tujuan :
- Sarana melihat hasil atau out come , setelah peserta tiba di didaerahnya masing-
masing
- Sebagai sarana dari evaluasi yang merupakan tolak ukur aktivitas pasca kursus

G. OPEN FORUM ( FORUM TERBUKA )

Tujuan :
- Sebagai forum ajang pertemuan antara seluruh peserta pelatihan/kursus dengan
seluruh Pelatih dan panitia untuk berdiskusi
- Memperdalam pengertian dan pemahaman mengenai beberapa topik materi
pelatihan.
BAB III
PENUTUPAN DAN RENCANA TINDAK LANJUT
Demikian laporan kegiatan Kursus Pengelolaan Gugus Depan (KPG) Pembina
pramuka Kabupaten Jember Tahun 2020 telah penulis susun. Selanjutnya serangkaian materi
kursus yang di peroleh selama kegiatan berlangsung menjadi acuan bagi penulis untuk
mellakukan rencana tindak lanjut pada gugus depan masing- masing.

Rencana tindak lanjut ini akan menjadi arahan penulis sebagai Pembina dalam
melangkah dan melaksanakan kegiatan kepramukaan di pangkalan atau gugus depan penulis.
Kegiatan pramuka di setiap gugus depan harus di selenggarakan dengan perencanaan
pellaksanaan dan evaluasi yang baik untuk mencapai tujuan, yaitu membentuk Pramuka
indonesia yang mandiri, berkarakter dan berjiwa patriot Pancasila serta ber Ketuhanan Yang
Maha Esa. Beberapa rencana tindak lanjut yang akan dilaksanakan di gugus depan penulis
sebagai berikut

1. Melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan kepramukaan sehingga di temukan


peluang dan juga tantangan pengembangan
2. Merancang program kerja kegiatan kepramukaan selama stu tahun pembelajaran
3. Meningkatkan kemampuan mengelola gugus depan
4. Melaksanakan musyawarah gugus depan
5. Meningkatkan jumlah anggota pramuka yang memiliki nomor tanda anggota
SIPA
6. Mengelola manajemen modern untuk gugus depan
.REFERENSI

Panduan Kursus Pengelolaan Gugus Depan Tahun 2020.Jember: Gerakan Pramuka Kwarcab
Jember

LAMPIRAN

1.Undangan Kursus Pengelolaan Gugus Depan


2. Surat Tugas
3. Jadwal kegiatan
4. Biodata peserta
5.Foto kegiatan

Jember , 10 Februari 2020


Mengetahui,
Ketua Gerakan Pramuka Pembina Gugus Depan
Kwartir Ranting Kalisat

( IIS ARYADHI ,S.Pd) (SEPTYSARI W.E,S.Pd)


NTA.210119770002 NTA.190919860005
LAPORAN KEGIATAN
KURSUS PENGELOLAAN GUGUS DEPAN
(KPG)

GERAKAN PRAMUKA KWARTIR CABANG JEMBER


TAHUN 2020

Jumat, 7 – 9 Februari 2020


Di Aula PUSDIKLATCAB ARGAPURA JEMBER
Jalan cendrawasih No.22 telp .08123459097
JEMBER 68116

Anda mungkin juga menyukai