Anda di halaman 1dari 2

Angga Koswara – IKom 5 “ 5 years from now “

 Saya jadi apa?


Saya ingin bekerja di kementerian, kementerian apapun itu
kementerian nya, namun keinginan saya, saya ingin bekerja di
kementerian PUPR. Kenapa saya memilih PUPR, karna saya
terinspirasi dari seseorang yang saya sukai yang saat itu bekerja di
sebuah kementerian yaitu PUPR. Itu alasan saya mengapa saya ingin
bekerja di kementerian PUPR.
 Saya akan ada dimana?
Karena keinginan saya bekerja di kementerian. Saya tidak ingin jauh-
jauh, saya hanya ingin bekerja di kantor yang di Jakarta, saya tidak
mau tempat kerja yang di cabang, mungkin kalo di Bandung masih
bisa saya mau, tapi kalo jauh dari itu sepertinya saya berpikir ulang.
Karena alasannya saya ingin tetap tidak begitu jauh dengan keluarga
sekalipun nanti misal bisa saja ditempatkan, misal di Jawa Timur, terus
ditanggung biaya PP mungkin saya akan pikirkan ulang, karena yang
terpentingnya adalah tetap bisa menjangkau keluarga. Itu sih.
 Dan apa yang harus saya lakukan untuk mencapai itu?
Pertama, saya harus belajar banyak mengenal tentang PUPR agar saya
bisa di jalur yang tepat, saya harus berteman dekat dengan pegawai
PUPR yang ada di Sukabumi, minimal saya bisa mengetahui dari
mereka bagaimana PUPR itu, apa saja yang di kerjakan biro Komuni
kasi dan Humas, dsb. Mungkin langkah pertama setelah lulus kuliah,
saya harus berusaha ikut tes, disamping itu juga berusaha untuk
bergabung dengan PUPR cabang Sukabumi yang nantinya saya harus
bekerja keras dengan sungguh-sungguh agar bisa di promosi kan ke
pusat, yang pastinya alhamdulillah dengan begitu keinginan saya
terwujud bekerja di pusat di Jakarta.
Itulah sedikit cerita saya tentang 5 tahun ke depan, terlepas dari
apapun itu saya hanya bisa berdo’a bahwa ini akan jadi kenyataan
karena saya benar-benar menginginkan nya. Amin...

Salam, Angga Koswara

Anda mungkin juga menyukai