Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Energi begitu sangat penting bagi kehidupan makhluk hidup terutama bagi
kita sebagai manusia. Sebab, ketergantungan manusia terhadap energi tidak bisa
di putuskan begitu saja karena hampir semua alat-alat yang digunakan untuk
kehidupan sehari hari memerlukan asupan energi. Energi dihasilkan dari sumber
yang berbeda beda diantaranya ada yang disebut energi terbarukan dan ada juga
energi terbatas, kedua energi ini memiliki keunggulan masing-masing baik bagi
lingkungan, polusi, maupun penerimaan oleh manusia itu sendiri.
Energi terbarukan adalah energi yang tidak terbatas jumlahnya di mana
energi ini bersifat permanen atau dapat dimanfaat kan dalam jangka waktu
pemanfaatan yang sangat panjang, sumber dari energi ini diantaranya, energi air,
energi listrik, energi matahari, energi angin, energi nuklir, bioenergi dan
sebagainya sedangkan untuk energi terbatas yaitu energi yang memiliki jumlah
terjangkau.
Energi terbarukan menjadi alternatif yang sangat efisien untuk menunjang
kehidupan manusia pada zaman modern ini yang populasinya semakin meningkat,
dan penggunaan alat-alat atau mesin-mesin yang memerlukan energi semakin
banyak digunakan. sehingga hal ini dapat mempengaruhi dan menguras jumlah
dari sumber energi yang terbatas seperti energi yang bersumber dari batu bara dan
fosil yang makin hari makin berkurang jumlahnya di alam ini. karena tidak dapat
melakukan pembaharuan dalam waktu cepat.
Sebagai salah satu bentuk energi terbarukan, Bioenergi memiliki prospek
besar untuk dikembangkan. Selain mampu mengurangi ketergantungan terhadap
bahan bakar fosil, pengembangan bioenergi juga dapat meningkatkan ketersediaan
pasokan energi nasional. Saat ini, ketersediaan energi fosil semakin menipis dan
berdampak pada harga jual yang terus meroket. Meningkatnya perhatian dan
kesadaran masyarakat dunia untuk menggunakan bahan bakar ramah lingkungan
menjadikan pengembangan bioenergi sangat strategis. Lebih jauh lagi,
pengembangan bioenergi di Indonesia mampu memicu kemampuan Indonesia
melalui pengembangan sumber daya lokal.

1
2

Untuk itu perlu pengetahuan terkait jenis-jenis energi, sumber-sumber energi


serta manfaat dan dampak dari penggunaan energi, untuk membantu kebijakan
sehingga dapat membantu tawarkan solusi akan hal tersebut.

1.2 Tujuan
Tujuan penelitian ini adalah:
1. Mengetahui Jenis-Jenis Energi Terbarukan Bioenergi
2. Mengetahui Proses dari masing-masing Bioenergi
3. Mengetahui Potensi Energi Terbarukan Bioenergi di Indonesia

1.3 Manfaat
Manfaat penelitian yang diperoleh dari penulis adalah:
1. Bagi Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Memberikan sumbangan pemikiran terhadap perkembangan Ilmu
Pengetahuan dan Teknologi
2. Bagi Institusi
Dapat dijadikan sebagai bahan mahasiswa pada mata kuliah Energi
Berkelanjutan di Jurusan Energi Terbarukan, Politeknik Negeri Srwijaya.
3. Bagi Peneliti
Sebagai pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah didapat
saat studi literatur serta yang di dapat dari Dosen Pengampu.

1.4 Pembatasan Masalah


Asumsi dalam Batasan masalah dalam penelitian ini adalah
1. Pembahasan mengenai Jenis-Jenis Energi Terbarukan Bioenergi
2. Pembahasan mengenai Proses dari masing-masing Bioenergi
3. Pembahasan mengenai potensi Bioenergi di Indonesia

1.5 Sistematika Penulisan


Penyusunan laporan penelitian akan memiliki struktur yang baik dan segala
tujuan penulisan tercapai, dengan mengikuti sistematika penulisan sebagai
berikut:
3

BAB I -PENDAHULUAN
Bagian ini berisi tentang latar belakang yang melandasi penelitian, tujuan
penulisan, manfaat penulisan, dan sistematika penulisan.

BAB II-TINJAUAN PUSTAKA


Bagian ini menguraikan tentang landasan teori yang didapatkan sebagai
kesepahaman akan dengan pokok bahasan.

BAB III-PEMBAHASAN
Bagian ini akan membahas tentang potensi Bioenergi di Indonesia

BAB IV-PENUTUP
Bagian ini menjelaskan tentang kesimpulan dan saran dari tugas laporan yang
telah dibahas pada bab-bab sebelumnya, serta beberapa saran untuk mencari solusi
yang tepat untuk di kemudian hari.

DAFTAR PUSTAKA
Studi Literasi yang didapat dari buku-buku referensi sesuai pembahasan dan
referensi online dan offline yang tersedia sekaligus informasi yang saya dapat dari
Dosen Pengampu.

Anda mungkin juga menyukai