Anda di halaman 1dari 3

Profil UPPKA Cut Mutia Desa Cot Mane Kecamatan Samalanga Kabupaten Bireuen Provinsi Aceh

I. Pendahuluan
Pembangunan keluarga merupakan upaya menyeluruh dan terpaduyang dilakukan oleh
pemerintah, masyarakat dan keluarga untuk meningkatkan kualitas keluarga agar dapat
melaksanakan fungsinya secara optimal, yang tertuang dalam Undang-Undang No. 52 Tahun
2009 tentang Perkembangan Kependudukan dan Pebangunan Keluarga. Dalam pembangunan
keluarga dilaksanakan pembinaan ketahanan dan kesejahteraan keluarga dengan kondisi
kualitas keluarga yang mencakup aspek pendidikan, kesehatan, ekonomi, sosial budaya,
kemandiria keluarga dan mental spiritual serta nilai-nilai agaram yang merupakan dasar untuk
mencapai keluarga sejahtera.

Untuk mewujudkan kualitas keluarga tersebut perlu ditopang oleh dua tiang utama yaitu
Keluarga Kecil agar beban tidak terlalu berat, dan Keluarga Sejahtera dengan ekonomi yang
kuat. Oleh karena itu perlu adanya penigkatan kualitas pelayanan dan kemandirian dalam Ber-
KB. Sedangkan untuk meningkatkan ketahanan ekonomi, keluarga terutama keluarga pra
sejahtera diberdayakan dengan melakukan kegiatan usaha ekonomi produktif yang tergabung
dalam satu wadah Kelompok UPPKS (Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga sejahtera) ,
dengan cara menggugah minat dan semangat keluarga untuk berwirausaha, agar terjadi
perubahan perilaku keluarga agar mau, tahu dan mampu melakukan usaha ekonomi produktif
melalui kelompok UPPKS. Sehingga sanggup untuk meningkatkan kesejahteraan lahir dan
bathinnya dengan penuh kemandirian dan tangguh dalam menjalankan kegiatan ekonomi
produktif baik secara berkelompok maupun sendiri-sendiri serta memantapkan kesertaan dan
kemandirian ber KB anggota kelompok. UPPKS ini merupakan transpormasi atau perubahan
nama (1994) dari UPPKA (Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor) dibentuk pada
tahun 1979.

Berdasarkan Perban No, 17 Tahun 2020 tentang Pengelolaan Kelompok UPPKA, Kelompok
UPPKS berubah menjadi UPPKA dengan sasarannya adalah keluarga akseptor KB Lestari
MKJP dan keluarga akseptor Mandiri MKJP serta anggota keluarganya.

II. Identitas kelompok UPPKA


1. Nama Kelompok : Cut Mutia
2. Tahun Terbentuk : 6 Januari 2020
3. Alamat Kelompok
Jalan : Desa Cot Mane
Desa/Kelurahan : Cot Mane
Kecamatan : Samalanga
Kabupate/Kota : Bireuen
Provinsi : Aceh
4. No. HP/WA : 0813 6010 2012
Email & Facebook : Pekacehemonev@gmail.com
5. Jenis Usaha : Menjahit dan membuat Kue Tradisional (Kue Beras)
III. Administrasi kelompok
Sebagai pendukung dalam kegiatan kelompok, UPPKA Cut Mutia menyediakan beberapa jenis
buku administrasi kelompok yaitu : (disesuaikan dengan yg ada di kelompok)
a. Buku anggota kelompok UPPKA
b. Buku kegiatan kelompok UPPKA
c. Buku kaskelompok UPPKA
d. Buku inventaris barang kelompok UPPKA
e. Buku produksi kelompok UPPKA
f. Buku tamu
IV. Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan produksi aneka Mukena bordir, diproduksi setiap hari, dengan jangkauan pemasaran
melipiti wilayah desa, kecamatan, kabupaten, dan antar kabupaten. Barang produksi terjual
secara online dan offline pemesanan dari pedagang online dan offline seperti permintaan dari
toko yang menjual mukena dan lain-lain
V. Sumber Modal
Modal usaha kegiatan UPPKA Cut Mutia selama ini diperoleh dari Swadaya anggota kelompok
dan atau bantuan/hibah yang tidak mengikat.

Demikian Profil UPPKA Cut Mutia semoga dapat maju dan terus berkembang demi meningkatkan
kemandirian dan kesejahteraan keluarga khususnya anggota kelompok UPPKA Cut Mutia dan
masyarakat desa Mane Kecamatan Samalanga Umumnya.

Bireuen, April 2021


Ketua Kelompok UPPKA Cut Mutia

( Sukmawar)
Daftar Usulan Kebutuhan Alat Usaha Ekonomi Produktif
Kelompok UPPKA Kampung KB Percontohan Kab.Bireuen
Tahun 2021

No Nama Kelompok Nama Barang Jumlah Ket


1. UPPKA Cut Mutia Mesin Serba Guna 2 unit
Mesin Bordir 2 unit
Mesin Jahit 2 unit
Gunting 6 unit
Rader 10 unit
Centi meter 4 pcs
Pencil Merah Biru 10 pcs
Jarum Jahit 5 bungkus
Benang Warna 12 gulung
Karbon 12 lembar
Aneka Mata Manik Swarosky 15 bungkus

Bireuen, April 2021


Kepala Dinas DPMGPKB
Kabupaten Bireuen

Mulyadi, SH
NIP. 19701231 199911 1 002

Anda mungkin juga menyukai