Anda di halaman 1dari 1

Manfaat air rebusan ketumbar

1. Melancarkan Sistem Pencernaan


Menurut dr. Arina, kandungan antioksidan dalam ketumbar tidak hanya bisa menurunkan kadar
kolesterol, tapi juga bisa melancarkan sistem pencernaan.

Kandungan antioksidan ini nantinya akan bekerja dengan memproduksi enzim untuk
melancarkan sistem pencernaan. Dengan rutin mengonsumsi air ketumbar, Anda bisa terhindar
dari infeksi usus besar.

2. Menurunkan Kadar Gula Darah


“Ketumbar juga mengandung serat yang cukup tinggi yang akhirnya bisa menurunkan kadar gula
darah. Nantinya, ini akan menyeimbangkan kadar gula pada penderita diabetes. Namun, ada
baiknya untuk berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter sebelum meminum air rebusan
ketumbar,” kata dr. Arina.

3. Mengatasi Infeksi Bakteri


Air ketumbar juga dipercaya mengandung antibakteri yang bisa membantu meredakan penyakit
akibat bakteri jahat. Gangguan ini termasuk infeksi kulit maupun penyakit perut yang disebabkan
oleh bakteri. Selain itu, konjungtivitis juga bisa diobati dengan meminum air rebusan ketumbar.

4. Meredakan Batuk dan Pilek


Siapa sangka, ketumbar juga punya kandungan vitamin C yang baik untuk tubuh. Kandungan
vitamin C dalam air rebusan ketumbar mengandung antioksidan yang membantu meningkatkan
sistem imunitas dalam tubuh.

Jadi, meminum air ketumbar secara rutin bisa mencegah virus penyebab penyakit dalam tubuh.

5. Meredakan Nyeri Sendi


Air rebusan ketumbar memiliki sifat analgesik dan kandungan asam linoleate-nya bisa
merelakskan otot dan tulang yang tegang. Tapi, dr. Arina menyarankan agar tetap berkonsultasi
terlebih dahulu sebelum mengonsumsi air ketumbar.

Anda mungkin juga menyukai