Anda di halaman 1dari 3

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Nama Pembuat : NELVI ZETRI, S. Pd


Nama Sekolah : SMK Negeri 1 Sijunjung
Email : nelvizshahin@gmail.com
Bidang Keahlian : Teknologi Informasi dan Komunikasi
Program Keahlian : Teknik Komputer dan Informatika
Kompetensi Keahlian : Multimedia
Mata Pelajaran : Animasi 2D dan 3D
Kelas/Semester : XI / Ganjil
Alokasi Waktu : 12 Jam Pelajaran
Topik : Animasi Tweening 2D

Kompetensi Dasar :
3.2 Menerapkan teknik animasi tweening 2D
4.2 Membuat animasi 2D menggunakan teknik tweening

Tujuan Pembelajaran :
Melalui kegiatan pembelajaran secara daring menggunakan aplikasi
Google Classroom, murid dapat :
1. Menerapkan teknik animasi tweening 2D dengan meniru objek
yang ada di dalam dan di sekitar rumah.
2. Membuat animasi 2D menggunakan teknik tweening baik aplikasi
sederhana menggunakan HP ataupun aplikasi komputer (sesuai
sarana yang ada di rumah masing-masing murid)

WhatsApp Classroom

https://www.youtube.com/watch?v=f3zpHx_tzOA
https://www.youtube.com/watch?v=KILcSjxwouY
Langkah-langkah Pembelajaran

Kegiatan Pembuka
1. Guru menyapa murid melalui grup Whatsapp dan mengecek apakah murid sudah online
2. Guru mengawali pembelajaran dengan salam dan doa
3. Guru mengecek kehadiran murid dengan membuat list absensi
4. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran kepada murid dan bagi yang sudah memahaminya
untuk memberikan emoticon.
5. Guru menstimulus murid dengan menanyakan pemahaman mereka tentang animasi
tweening 2D
6. Guru meminta murid untuk masuk ke dalam google classroom untuk memulai pembelajaran
jarak jauh.

Kegiatan Inti
7. Murid mendapatkan kesempatan untuk mengunduh/menonton video tentang animasi tweening
2D di alamat berikut.
https://www.youtube.com/watch?v=f3zpHx_tzOA
https://www.youtube.com/watch?v=KILcSjxwouY
8. Murid mendapatkan kesempatan untuk melihat tayangan video tersebut dan memahami secara
mandiri tayangan video tersebut.
9. Murid mendapatkan kesempatan untuk melakukan proses diskusi (brain storming) bersama
dengan memberikan komentar pertanyaan dan jawaban mengenai materi pada halaman stream
Google Classroom.
10. Guru memberikan komentar penjelasan jika masih ada materi yang belum bisa dipecahkan
dan memberikan motivasi ketika proses diskusi (brainstorming) berlangsung.
11. Murid mendapatkan kesempatan untuk merangkum materi hasil diskusi dan mencatat hasilnya
secara mandiri dari rumah masing.
12. Murid mendapatkan kesempatan mengamati objek yang ada di dalam rumah ataupun di
sekitar rumah masing-masing kemudian menyampaikan bagaimana penerapan animasi
seandainya objek tersebut dibuat menjadi objek animasi tweening (penyampaian boleh berupa
video/ teks/ presentasi/ sketsa dan di kirim pada google classroom).
13. Murid mendapatkan kesempatan memilih salah satu objek kemudian membuat gambar objek
sederhana tersebut menggunakan aplikasi animasi tweening 2D. Penggunaan aplikasi animasi
2D boleh menggunakan komputer/laptop bagi yang memiliki atau menggunakan aplikasi
animasi yang ada pada Android atau sekedar menggunakan aplikasi manual seperti pembuatan
komik. Hasil di kirim melalui classroom google dalam jangka waktu sesuai kesepakatan.

Kegiatan Penutup
14. Murid mengisi feedback/umpan balik dari proses kegiatan pembelajaran.
15. Guru memberikan feedback/umpan balik kepada murid dan memberi motivasi untuk
pembelajaran selanjutnya.
16. Guru mengajak murid untuk melakukan refleksi. Apa yang baru saja dipelajari,
bagaimana perasaannya, dan apa masukan untuk pembelajaran selanjutnya.
17. Guru memberikan penguatan dan motivasi kepada murid untuk tetap semangat dalam
mengikuti pembelajaran
18. Guru menutup pembelajaran dengan mengucapkan terima kasih dan mengucapkan
salam

Penulis : Nelvi Zetri, S. Pd


Email : nelvizshahin@gmail.com
Penilaian
Sikap : keaktifan murid mendownload materi, keaktifan dan pemahaman
murid pada proses diskusi (brain storming), kecepatan dalam
mengerjakan tugas.

Pengetahuan : hasil penyampaian penerapan objek animasi tweening 2D.


Feedback/umpan balik yang diberikan murid dapat menjadi acuan
pertimbangan penilaian akhir dengan memperhatikan kondisi murid
dan usaha yang dilakukan.

Keterampilan : hasil pembuatan animasi tweening 2D.

Kriteria Penilaian Produk:


Karya murid dinilai berdasarkan beberapa kriteria yaitu:
- Bentuk
- Pewarnaan
- Tata letak
- Komposisi gambar
- Pencahayaan
- Detail animasi (optional)
Assesment oleh guru sebagai berikut:
- Pemberian kesempatan pada murid untuk bertanya tentang teknik animasi tweening
yang belum diketahui dan dipahami
- Pemberian pendampingan selama selama proyek berlangsung
- Pemberian kesempatan pada murid untuk bertanya tentang teknik animasi lain yang
menarik menurut murid atau yang ingin diketahui murid.

Mengetahui Tanjung Ampalu, Mei 2020


Kepala SMK Negeri 1 Sijunjung Guru Mata Pelajaran

Yulias Sriwinarti, S. Pd Nelvi Zetri, S. Pd


NIP. 19610717 198603 2 002 NIP. 19900111 201903 2 011

Penulis : Nelvi Zetri, S. Pd


Email : nelvizshahin@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai