Anda di halaman 1dari 6

NAMA : EZY RIZKI

JURUSAN : KEPERAWATAN
PRODI : PROGRAM PENDIDIKAN NERS

TUGAS HARIAN
RESUME PKKMB HARI KEDUA
Selasa, 27 Juli 2021

1. Ceramah Narkoba disampaikan oleh BNN Provinsi NTB (Bapak Adi


Setyo)
 Dasar hukum BNN : Undang-Undang Nomor 35 tahun 2009 tentang
Narkotika
 Badan Narkotika Nasional adalah sebuah Lembaga Pemerintah Non
Kementerian Indonesia yang mempunyai tugas melaksanakan tugas
pemerintahan di bidang pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan
peredaran gelap psikotropika, prekursor, dan bahan adiktif lainnya kecuali
bahan adiktif untuk tembakau dan alkohol.
 Sejarah narkoba :
o Pertama kali ditemukan 2000 SM : digunakan untuk berburu, yang
skrg dikenal dengan nama opium
o Seorang raja kemudian menyebarkan jenis narkoba tersebut keseluruh
dunia dan dijadikan sebagai bahan makanan
o Masuk ke Indonesia 1800 dibawa oleh colonial Belanda
o Di Indonesia pada tahun 1900an-2000an : bergerak menjadi pasar
potensial dan Indonesia dijadikan kelinci percobaan atas racikan jenis
narkoba yang dibuat oleh negara lain.
 Kerugian pengguna narkoba
o Kerugian Jiwa : menurut penelitian 33 orang meninggal per hari karena
narkoba
o Kerugian ekonomi
o Kerugian fisik
 Perilaku beresiko penyalahgunaan narkoba :
o Merokok
o Sering nongkrong malam
o Vaping
o Gamers online
 Alasan orang penyalahgunaan narkoba :
o Pengen coba-coba (40%)
o Bujukan teman (60%)
 Perlu diketahui pecandu narkoba tidak bisa sembuh, hanya mampu
merubah pribadi menjadi lebih produktif
 Jenis narkoba yang beredar di NTB :
o Shabu-shabu
o Heroin
o Ganja
o Lsd
o Permen narkotika
o Magic mushroom
 Modus penyalahgunaan narkoba di selundupkan dibenda-benda sbb :
o Kemasan susu
o Al-Qur’an
o Wedges wanita
o Pijakan kaki
o Wortel buatan, dll
 Keterlibatan millennial dalam pencegahan narkoba
o Berani mengatakan tidak
o Berbakti kepada orang tua, meningkatkan ibadah
o Agen perubahan, selektif dalam penggunaan internet dan medsos
 Pesan ketua BNN Provinsi NTB
o Kenal apa itu narkoba
o Setelah kenal, jangan sampai mencoba
o Jika ada keluarga yang kena, segera bawa rehabilitasi . karna
rehabilitasi gratis, dijamin privasi nya, tidak dipenjara jika yang
bersangkutan merupakan penyalahgunaan narkoba, bukan Bandar
narkoba.
2. Ceramah Anti Korupsi yang disampaikan oleh BPK Perwakilan Provinsi
NTB (Bapak Bawana Adi, S.E)
 Pengertian korupsi : perilaku pejabat public baik politisi atau pegawai
negeri uanh tidak wajar dan tidak legal memperkaya diri dengan
menyalahgunakan kekuasan public yang dipercayakan pada mereka.
 Menurut Shed HuseinAlatas, ciri-cirikorupsi antara lain
o Melibatkan lebih dari satu orang
o Pada umumnya dilakukan secara rahasia
o Melibatkan elemen kewajiban dan keuntungan timbale balik
o Kewajiban dan keuntungan yang dimaksud tidak selalu berupa uang.
o Setiap perbuatan korupsi mengandung penipuan, biasanya dilakukan
oleh badan public atau umum (masyarakat).
o Setiap tindakan korupsia dalah suatu pengkhianatan kepercayaan.
 Jenis-jenis korupsi
o Korupsi transaktif
o Korupsi ekstroaktif
o Korupsi investif
o Korupsi nepotisti
o Korupsi autogenik
o Korupsi suportik
o Korupsi defensif
 Bentuk korupsi
o Merugikan keuangan negara
o Suap Menyuap
o Penggelapan Dalam Jabatan
o Pemerasan
o Perbuatan curang
o Benturan kepentingan dalam keadaan
o Gratifikasi
 Nilai dasar anti korupsi
o Jujur
o Peduli
o Mandiri
o Disiplin
o Tanggung jawab
o Adil
o Kerja keras
o Sederhana
o Berani
3. Ceramah Kesadaran Lingkungan Hidup dan Kesiagaan Bencana
disampaikan oleh BPBD
 Pengertian kesadaran lingkungan
Rusaknya lingkungan alam membuat keseimbangan lingkungan hidup
mengalami ketimpangan. Banyak dampak negatif dari rusaknya lingkungan
alam yang terjadi, tentetan bencana seperti anjir, tanah longsor, kebakaran,
penggundulan hutan, pencemaran dan lain sebagainya semakin menambahkan
jajaran daftar memperparah kondisi bumi.
 Pengertian bencana
Adalah peristiwa atau rangkaian peristiwa yang mengancam dan mengganggu
kehidupan dan penghidupa nmasyarakat yang disebabkan, baik oleh factor
alam dan / atau non-alam maupun factor manusia sehingga mengakibatkan
timbulnya korban jiwa manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda
dan dampak psikologis. Kesiapan dan keterampilan masyarakat, khususnya
keluarga adalah kunci utama keselamatan dalam menghadapi kedaruratan
bencana.
 Tahapan dalam penanggulangan bencana
o Kesiapsiagaan sebelum bencana
o Tanggap darurat saat terjadi bencana
o Masa pemulihan dan rehab rekon setelah bencana
 Yang harus diperhatikan sebelum bencana gempa bumi
o Kenali daerah tempat tinggal, apakah terletak didaerah rawan gempa atau
tidak
o Perhatikan letak pintu keluar atau tangga darurat ketika berada di dalam
gedung, cara-cara keluar bangunan jika sewaktu-waktu harus
menyelamatkan diri
o Perhatikan tempat-tempat berbahaya jika gempa terjadi, seperti disekat
atau debawah kaca, didekat tiang atau pilar
 Setelahbencanagempabumi
o Segera keluar
o Memeriksa diri
o Dengarkan informasi
 Sebelumbanjir
o Simpan surat-surat penting di dalam plastik
o Buang sampah pada tempatnya
o Jagalah saluran air
o Menanam pohon dan merawatnya
 Yang harus dilakukan saat banjir
o Matikan aliran listrik
o Sumbatlah semua celah yang berpotensi masakukan air
o Bergerak ke tempat yang lebih tingggi
o Pantau informasi penting
o Siap untuk mengungsi
o Ngungsi ketempat yang aman atau yang telah di tentukan oleh pemerintah
4. Ceramah Wawasan Kesadaran Bela Negara/ Pembinaan oleh Korem
162 / WB ( Bapak Kolonel Budi Rahmawan)
 Pengertian pertahanan negara
Segala usaha untuk mempertahakan kedaulatan negara, keutuhan wilayah
NKRI dan keselamatan bangsa dari segala bentuk ancaman dan gangguan
terhadap keutuhan bangsa dan negara
 Jenis-jenis ancaman
o Ancaman Militer : ancaman yang menggunakan kekuatan bersenjata
o Ancaman Non Militer : Aksi radikalisme Konflik komunal Terorisme
Gerakan separatis Kejahatan lintas Negara Kegiatan imigrasi lengkap
Gangguan keamanan Polusi Bencana alam
o Ancaman nyata
o Ekonomi
o Sosial budaya
o Keselamatan umum
o Teknologi
o Legislasi
o Ideologi
o Ancaman penyakit menular dunia: AH1N1, H7N9, MersCov, Covid 19
 Tugas kita saat ini adalah hadapi COVID 19
o Perubahan perilaku adalah kunci agar tidak terpapar Covid 19
o Hidup bersih, sehat, dan taat juga termaksud dari pencegahan
terpaparnya Covid 19
o Disiplin protokol kesehatan merupakan kewajiban untuk melaksakan
agar tidak terpapar Covid 19.

Anda mungkin juga menyukai