Anda di halaman 1dari 7

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia Nama :

Materi : BAB 1 Kelas :


Hari/ Tgl :
Waktu : 60 menit
______________________________________________________________________________

I. Berilah tanda silang (x) huruf a, b, atau c pada jawaban yang paling tepat!
1. Struktur yang membentuk teks tanggapan kritis adalah....
A. orientasi, insiden, penegasan ulang
B. evaluasi, deskripsi teks, penegasan ulang
C. evaluasi, insiden, penegasan ulang
D. orientasi, deskripsi teks, penegasan ulang

2. Bagian tengah teks yang berisi informasi tentang alasan yang mendukung pernyataan dan
yang menolak pernyataan dalam teks tanggapan kritis merupakan bagian ....
A. orientasi
B. insiden
C. deskripsi teks
D. evaluasi

3. Bagian awal teks yang berisi pernyataan umum tentang apa persoalan yang disampaikan
penulis dalam teks tanggapan kritis merupakan bagian ....
A. evaluasi
B. insiden
C. orientasi
D. interpretasi

4. Bagian akhir teks yang berisi penegasan ulang terhadap apa yang sudah dilakukan dan
diputuskan dalam teks tanggapan kritis merupakan bagian ....
A. evaluasi
B. insiden
C. penegasan ulang
D. interpretasi

5. Untuk meyakinkan pembaca dalam teks tanggapan kritis merupakan tujuan utama. Faktor
ini harus dituliskan dalam teks untuk bukti bahwa tanggapan tersebut disampaikan dengan
cara yang ilmiah. Faktor tersebut adalah....
A. data dan fakta
B. keterangan
C. observasi
D. pemikiran

6. Ciri teks tanggapan adalah...


A. bersifat ilmiah
B. bersifat imajinatif
C. tidak ada data
D. diawali dengan orientasi
7. Dalam teks tanggapan kritis terdapat paragraf-paragraf yang disusun dengan logika yang
harus meyakinkan. Dalam setiap paragraf disusun dengan aturan yang benar. Berapa
kalimat utama yang seharusnya ada dalam satu paragraf?
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

8. Menurut penelitian yang pernah dipublikasikan dalam jurnal Pediatrics—yang antara lain
dilakukan di Seattle Children’s Research Institute (2011), Iowa State University (2010), dan
Stanford University School of Medicine (2009), kebanyakan main game bisa mengganggu
proses tumbuh kembang anak. Paragraf di atas dalam teks tanggapan kritis merupakan
bagian dari struktur teks berupa....
A. insiden
B. orientasi
C. evaluasi
D. narasi

9. Masalah sosialisasi merupakan masalah dalam tumbuh kembang anak. Berhubung lebih
banyak menghabiskan waktu untuk bermain dengan mesin (bukan manusia), si praremaja
bisa merasa canggung dan kurang nyaman kala datang kesempatan untuk bergaul dengan
temannya. Paragraf di atas dalam teks tanggapan kritis merupakan bagian dari struktur teks
berupa....
A. insiden
B. deskripsi teks
C. evaluasi
D. narasi

10. Hal ini berarti game online sangat berbahaya bagi penggunanya, untuk itu kita perlu
menyikapinya dengan sangat bijaksana. Paragraf di atas dalam teks tanggapan kritis
merupakan bagian dari struktur teks berupa....
A. insiden
B. deskripsi teks
C. evaluasi
D. penegasan ulang

11. Unsur kebahasaan itu menjadi ciri yang dapat membedakan teks tanggapan kritis dengan
teks lain. Misalnya, penggunaan ungkapan untuk menguatkan dan melemahkan, ungkapan
untuk melihat sudut pandang orang lain, ungkapan untuk menggambarkan penegasan
ulang, urutan bilangan, dan gaya bahasa.
Kalimat “ Saya sependapat dengan hal itu.” merupakan jenis ungkapan yang berfungsi
untuk ....

A. Ungkapan tanggapan yang menguatkan atau menyetujui pikiran penulis atau pelempar
gagasan
B. Ungkapan tanggapan yang menolak atau tidak menyetujui pikiran penulis
C. Ungkapan tanggapan yang mengungkapkan sudut pandang orang lain
D. Ungkapan tanggapan yang menggambarkan simpulan dari data orang lain
12. Pendapat yang telah disajikan tersebut mungkin benar. Akan tetapi, alasan-alasan yang
disajikan tentu tidak boleh berdasarkan asumsi. Kajian secara komprehensif yang
dibuktikan melalui penelitian atau cara yang dapat dipertanggungjawabkan secara
akademis sangat diperlukan. Akan tetapi, banyak juga sisi positif yang diperoleh anak jika
mereka bermain game online tidak secara berlebihan. Ada beberapa alasan yang dapat
diterima jika game online dijadikan hobi anak-anak dan remaja kita. Paragraf ini
berdasarkan isi dan cirinya merupakan bagian dari teks ....
A. teks eksemplum
B. teks tanggapan kritis
C. teks cerpen
D. teks tanggapan deskriptif

13. Cermati kutipan teks tanggapan kritis berikut ini!


Film ini kemudian berbicara tentang keserakahan Wak Weceh yang hendak mengeruk
keuntungan sebesar-besarnya dari popularitas Tina. Sutradara Aditya Gumay juga sempat
berusaha menyampaikan sindirannya terhadap orang tua atau anggota keluarga yang
berambisi agar seorang anak bisa terkenal.
Kutipan teks tanggapan kritis tersebut menjelaskan ……… film.
A. kuantitas C. kelebihan
B. resume D. kekurangan

14. Bacalah teks berikut!


Penggunaan telepon selular di sekolah sering kali menimbulkan persoalan. Persoalan bisa
saja disebabkan karena kelalaian si pemilik telpon sel sehingga alat tersebut hilang. Lalu,
semua pihak, baik guru, maupun peserta didik jadi repot karena mengurusi hal tersebut.
Hal lain, dimungkinkan karena peraturan sekolah yang lemah.
Struktur teks Tanggapan Kritis yang tepat untuk paragraf tersebut adalah ...
A. evaluasi
B. tafsiran
C. kesimpulan
D. abstrak

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal no.15 dan 16!


Alasan keamanan, keefisienan, keluasan negara, dan kebanggaan merupakan hal yang lebih
utama. Dengan demikian, pembelian pesawat kepresidenan sangat relevan dengan kebutuhan
mobilitas, keamanan, kenyamanan, dan efektivitas kegiatan presiden yang sangat padat itu.
15. Struktur teks Tanggapan Kritis yang tepat untuk paragraf tersebut adalah ...
A. evaluasi
B. tafsiran
C. kesimpulan
D. abstrak

16. Makna kata yang bergaris miring adalah ...


A. gerakan untuk mempercepat
B. seperti gerakan mobil
C. gerakan berpindah-pindah
D. bergerak sendiri sendiri
17. Bacalah paragraf-paragraf berikut ini!
1. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa bagaimana gambaran anak akan dirinya
ditentukan oleh interaksi yang dilakukan ibu dengan anak.
2. Peranan ibu sebagai suri teladan bagi anaknya bertujuan agar ibu mampu menjadi
contoh bagi anak-anaknya.
3. Jadi, untuk melakukan peran sebagai suri teladan, ibu harus memiliki nilai-nilai baik yang
tercermin dalam sikap dan perilakunya.
4. Keluarga merupakan lembaga sosial yang paling besar perannya bagi kesejahteraan dan
kelestarian anggotanya, terutama anak-anak.

Paragraf yang merupakan bagian penegasan ulang pada teks tanggapan kritis tersebut
adalah paragraf ...
A. 1 dan 3
B. 2 dan 4
C. 1 dan 2
D. 3 dan 4

18. Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini!


1. Berangkat dari hal-hal di atas, patut kiranya dikatakan bahwa larangan merokok di
tempat umum sebagai upaya menciptakan lingkungan udara yang bersih.
2. Larangan merokok di tempat umum menjadi perdebatan yang marak di masyarakat.
3. Menurut pendapat saya, materi-materi yang diajarkan di SMK tidak seluas materi yang
diajarkan di SMA.
4. ”Siswa SMK dapat pengetahuan tidak lebih banyak daripada siswa SMA”, pendapat ini
disampaikan oleh salah seorang blogger pada salah satu postingan blognya.

Dari keempat kalimat di atas, yang termasuk ke dalam struktur tafsiran (teks tanggapan
kritis) dan simpulan (teks diskusi) terdapat pada kalimat nomor...
A. 1 dan 4
B. 3 dan 1
C. 2 dan 3
D. 1 dan 2

Bacalah kutipan teks tanggapan kritis berikut untuk nomor 19 dan 20!

Keinginan Pemerintah Indonesia untuk memiliki pesawat khusus kepresidenan sudah lama ada.
Sekarang keinginan Pemerintah tersebut sudah direalisasikan meskipun mendapat tanggapan
yang beragam dari masyarakat. Pesawat berkategori Boeing Business Jet 2 (BBJ2) 737-800 itu
sudah berada di tanah air sejak Kamis, 10 April 2014.

Ada banyak alasan yang memperkuat bahwa saat ini bukan waktu yang tepat untuk memiliki
pesawat kepresidenan. Alasan sosialnya adalah pada saat rakyat belum terentaskan dari
kemiskinan para pejabat menikmati fasilitas negara yang mewah.

Alasan keamanan, keefisienan, keluasan negara, dan kebanggaan merupakan hal yang lebih
utama jika dibandingkan dengan data-data dari masyarakat yang menolak pembelian itu,
sifatnya tampaknya emosional.
Dengan demikian, pembelian pesawat kepresidenan sangat relevan dengan kebutuhan
mobilitas, keamanan, kenyamanan, dan efektivitas kegiatan Presiden yang sangat padat itu.

19. Dari teks di atas, yang termasuk ke dalam struktur evaluasi terdapat pada kalimat...
A. Keinginan Pemerintah Indonesia untuk memiliki pesawat khusus kepresidenan sudah
lama ada.
B. Dengan demikian, pembelian pesawat kepresidenan sangat relevan dengan kebutuhan
mobilitas, keamanan, kenyamanan, dan efektivitas kegiatan Presiden yang sangat padat
itu.
C. Alasan sosialnya adalah pada saat rakyat belum terentaskan dari kemiskinan para
pejabat menikmati fasilitas negara yang mewah.
D. Pesawat berkategori Boeing Business Jet 2 (BBJ2) 737-800 itu sudah berada di tanah air
sejak Kamis, 10 April 2014.

20. Dari teks di atas, yang termasuk ke dalam struktur simpulan terdapat pada kalimat...
A. Alasan keamanan, keefisienan, keluasan negara, dan kebanggaan merupakan hal yang
lebih utama jika dibandingkan dengan data-data dari masyarakat yang menolak
pembelian itu, sifatnya tampaknya emosional.
B. Dengan demikian, pembelian pesawat kepresidenan sangat relevan dengan kebutuhan
mobilitas, keamanan, kenyamanan, dan efektivitas kegiatan Presiden yang sangat padat
itu.
C. Pesawat berkategori Boeing Business Jet 2 (BBJ2) 737-800 itu sudah berada di tanah air
sejak Kamis, 10 April 2014.
D. Ada banyak alasan yang memperkuat bahwa saat ini bukan waktu yang tepat untuk
memiliki pesawat kepresidenan.

21. Salah satu struktur teks tanggapan kritis...


A. evaluasi
B. kesimpulan
C. deskripsi prosedur
D. langkah kerja

22. apa yang dimaksud dengan penegasan ulang pada struktur teks tanggapan kritis....
A. bagian awal teks yang berisi pernyataan umum
B. bagian tengah teks yang berisi informasi tentang alasan yang mendukung pernyataan
dan menolak pernyataan
C. bagian akhir teks tanggapan kritis yang berisi penegasan pendapat terhadap apa yang
dilakukan dan diputuskan
D. nama sebuah karangan

23. salah satu contoh teks tanggapan kristis...


A. Si pitung di Batavia
B. Nelson Mandela
C. SMA atau SMK
D. Prosedur pembuatan SIM
24. Ciri-Ciri Teks Tanggapan kritis...
A. struktur terdiri dari orientasi, Insiden, interpretasi dan amanat
B. ciri-ciri bahasa menggunakan kalimat kompleks, kata rujukan dan konjungsi
C. strukturnya terdiri dari Evaluasi, Deskripsi teks, penegasan ulang.
D. memuat cerita fiksi

25. Di Indonesia masih banyak ditemukan layanan yang terkesan tidak menyeluruh, peralatan
kurang canggih, dan dokter-dokter yang terlihat tidak percaya diri. Padahal kalau ditilik
secara keseluruhan, RS di Indonesia banyak yang memiliki layanan yang lebih bagus serta
peralatan lebih lengkap dan tentu saja lebih murah karena lokasinya dekat. Dilihat dari
isinya, teks di atas termasuk jenis teks....
A. ulasan
B. tanggapan deskriptif
C. tanggapan kritis
D. eksposisi

26. Teks di atas termasuk teks tanggapan kritis bagian....


A. evaluasi
B. deskripsi teks
C. penegasan ulang
D. refleksi

27. Ketika mengkritik, kita boleh melakukan hal-hal dibawah ini ​kecuali ​….
A. menunjukkan kekurangan karya seni
B. menggunakan bahasa berkonotasi negatif
C. menawarkan solusi
D. tidak bermaksud menjatuhkan nama baik.

28. Berikut ini hal yang perlu dilakukan saat menyusun teks tanggapan kritis, ​kecuali​....
A. menentukan tema
B. identifikasi masalah
C. menyusun kalimat tanggapan kritis berdasarkan hasil analisis
D. memberikan tanggapan berupa kalimat penegasan terhadap masalah dan tidak perlu
memberikan solusi

29. Struktur teks tanggapan kritis terdiri dari ....


A. Evaluasi – Deskripsi teks – Penegasan ulang
B. Orientasi – insiden – interpretasi – koda
C. Identifikasi – Klasifikasi – Deskripsi bagian
D. orientasi – komplikasi – resolusi

30. Perhatikan kalimat kalimat berikut


(1) tim penyelamat tengah mencari sampai 500 orang yang hilang termasuk sekelompok
wisatawan Australia yang sedang berlayar dalam kapal wisata
(2) jumlah kematian akibat tsunami yang dipicu gempa bumi hari Senin di Mentawai
meningkat menjadi sekurangnya 113
(3) hal itu disampaikan oleh Kepala Pusat Penanganan Krisis,Departemen
Kesehatan,mujiharto hari Selasa(26/10)
(4) Ia juga memperkirakan bahwa korban bisa lebih banyak lagi
Susunan kalimat yang tepat agar menjadi struktur evaluasi yang baik adalah
A.1-2-3-4 B. 2-3-4-1 C. 3-2-1-4 D. 2-4-3-1

31. Yang tidak termasuk struktur teks tanggapan kritis adalah


A. Deskripsi teks B. Evaluasi C. Argumentasi D. Penegasan ulang

Cermati teks berikut!

Menjamurnya televisi swasta berarti kita semakin mudah menikmati hiburan. Di sinilah kita
mesti berhati-hati dalam memilih program yang pas untuk dinikmati. Hendaknya,orang tua juga
memperhatikan anak anaknya dalam memilih acara televisi dengan menjelaskan mana yang
baik dan mana yang buruk untuk ditonton.

32. Tanggapan yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah...


A. televisi swasta semakin menjamur dan mudah dinikmati.
B. orang tua harus mengarahkan anaknya dalam memilih acara televisi
C. acara televisi swasta bervariasi dan pas untuk dinikmati
D. orang tua harus berhati hati

33. Yang bukan ciri ciri teks tanggapan kritis adalah...


A. menghadirkan opini penulis secara universal
B. menggunakan proses penilaian yang objektif dan subjektif
C. terdapat pengalaman hidup seseorang
D. menunjukan fakta dan data kualitatif atau kuantitatif

34. Menyikapi permasalahan tersebut bukan hanya guru yang bertanggung jawab atas
ketidakberlangsungan pembelajaran sastra di sekolah.Namun,perlu ditelaah lebih lanjut
mengenai kurikulum dari pemerintah yang hanya menempelkan pembelajaran sastra pada
pembelajaran Bahasa Indonesia.Tidak dapat dipungkiri juga minat siswa terhadap sastra
sangat rendah.
Cuplikan paragraf di atas merupakan salah satu struktur teks tanggapan kritis yaitu...
A.evaluasi B.deskripsi teks C.penegasan ulang D.kesimpulan

35. Di Indonesia masih banyak ditemukan layanan yang terkesan tidak menyeluruh, peralatan
kurang canggih, dan dokter-dokter yang terlihat tidak percaya diri. Padahal kalau ditilik
secara keseluruhan, RS di Indonesia banyak yang memiliki layanan yang lebih bagus serta
peralatan lebih lengkap dan tentu saja lebih murah karena lokasinya dekat. Dilihat dari
isinya, teks di atas termasuk jenis teks....
A. ulasan
B. tanggapan deskriptif
C. tanggapan kritis
D. eksposisi

Anda mungkin juga menyukai