Anda di halaman 1dari 5

Name : Richa Yusrin Fanida

NIM : A320190124

Class :I

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

DARING

Nama Sekolah : SMP Negeri Wiradesa Kabupaten Pekalongan

Jenjang / Kelas : SMP / VIII

Mapel : Bahasa Inggris

Materi : Greeting card

Pertemuan : Ke-1 ( 2 x 30 menit)

Kompetensi Inti

KI-1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.

KI-2 : Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli, dan percaya diri,
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangganya.

KI-3 : Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati, menanya dan
mencoba berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya,
dan benda - benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan tempat bermain.

KI-4 : Menyajikan pengetahuan faktual dan konseptual dalam bahasa yang jelas, sistematis, logis
dan kritis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

Kompetensi Dasar Indikator


3.5.1 Menganalisis (HOTS) fungsi sosial
3.5 Membandingkan fungsi sosial, struktur teks, beberapa teks khusus dalam bentuk greeting
dan unsur kebahasaan beberapa teks khusus card, dengan memberi dan meminta
dalam bentuk greeting card, dengan memberi informasi terkait dengan hari-hari spesial,
dan meminta informasi terkait dengan hari-hari sesuai dengan konteks penggunaannya
spesial, sesuai dengan konteks penggunaannya
3.5.2 Menganalisis (HOTS) struktur teks
beberapa teks khusus dalam bentuk greeting
card, dengan memberi dan meminta
informasi terkait dengan hari-hari spesial,
sesuai dengan konteks penggunaannya.
Tujuan Pembelajaran

1. Setelah mengamati video dari Youtube (CONDITION), siswa (AUDIENCE)


dapat melafalkan kata, frasa, ujaran, percakapan dengan ucapan, tekanan dan
intonasi (BEHAVIOUR) yang benar, lancar dan berterima. (DEGREE)
2. Melalui diskusi kelompok (CONDITION), siswa (AUDIENCE) dapat menganalisis
struktur teks khusus yang berupa greeting card terkait hari-hari spesial
(BEHAVIOUR) secara teliti. (DEGREE)

Materi Pembelajaran

Greeting card

Metode Pembelajaran

Model : Project Based Learning

Pendekatan : STEAM

Metode : Tanya jawab, diskusi dan penugasan proyek

Media, Alat dan Sumber Pembelajaran

Media / Alat : hp, laptop, internet, gambar, youtube, art karton

Sumber belajar : Buku Bahasa Inggris Kelas VIII SMP When English

Rings a Bell. Kemendikbud. Jakarta : 2014

Platform : Zoom

Langkah-Langkah Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu


Pendahuluan Fase 1 : Reflection 7 menit
1. Guru mengkondisikan peserta didik untuk siap belajar
dipandu melalui Zoom dengan diawali berdoa bersama
dipimpin oleh salah seorang peserta didik. (Religiusitas
(PPK) percaya diri dalam menjawab) pertanyaan.
2. Guru menanyakan kepada peserta didik kesiapan dan
kenyamanan untuk belajar.
3. Guru mereview kembali pembahasan pada pertemuan
sebelumnya sebagai langkah awal untuk melanjutkan
pembelajaran selanjutnya
4. Guru menunjukan video tentang Penggunaan Greeting
Science, Card di youtube
Technology 5. Guru dengan peserta didik bertanya jawab terkait materi Kolaboratif
yang sudah dipelajari tentang sumber belajar, dengan
menanyakan pertanyaan sebagai berikut:
Do you know what it is?
Have you ever seen Greeting card before? Where did
you see it?
6. Guru menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian
kegiatan pembelajaran, memberikan orientasi terhadap
materi yang akan dipelajari
7. Guru menyiapkan Peserta didik untuk dikelompokkan
secara heterogen

Inti Fase 2 : Research 18 menit


(Orientasi peserta didik kepada masalah)

1. Peserta didik dipandu oleh guru diminta berdiskusi dan


menentukan jenis Greeting Card
2. Peserta didik membaca dan mempelajari materi tentang
Greeting card dari internet
3. Peserta didik diharapkan menanya, contoh pertanyaan :
apakah fungsi dari greeting card? Bagaimana cara
membuatnya?jenis-jenis greeting card seperti apa?
(Mengorganisasikan peserta didik)
4. Peserta didik dibantu oleh guru dibagi menjadi kelompok
kecil sesuai dengan mejanya. 1 kelompok terdiri dari 2
anak.
5. Setiap kelompok berdiskusi dengan bahan diskusi :
Engineering pengertian greeting card, struktur teks greeting card,
unsur kebahasaan dan langkah-langkah membuat
greeting card,
6. Peserta didik melakukan pembelajaran diskusi mengenai
“Greeting Card” melalui lembar kerja peserta didik 1
(Membimbing penyelidikan individu dan kelompok)
7. Guru membantu peserta didik mendefinisikan dan
mengorganisasikan tugas belajar yang terdapat pada
LKPD 1
8. Guru mendorong dan memotivasi peserta didik untuk
mengumpulkan informasiyang sesuai agar mampu
memecahkan suatu permasalahan yang diberikan
9. Guru memberikan bantuan berupa penggalian informasi
yang diperlukan atau yang terdapat dalam masalah
tersebut.
Informasi-informasi yang nanti diharapkan ditemukan oleh
peserta didik adalah seperti masalah yang terdapat pada
LKPD 1
10. Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi
kelompok dan penyamaan persepsi tentang
greeting card

Fase 3 : Discovery

1. Peserta didik secara kelompok merancang langkah-


langkah pembuatan greeting card dengan melakukan
diskusi mengenai: pemilihan topik greeting card, struktur
teks greeting card, dan unsur kebahasaan.
2. Peserta didik secara kelompok memaparkan
atau mempresentasikan hasil rancangan
pembuatan greeting card dalam satu
kelompoknya.
Dan setiap kelompok melaporkan hasil diskusi
dari masing masing kelompoknya, dan
kelompok lain menanggapi
3. Guru memberikan feedback untuk menyamakan
persepsi dari hasil diskusi

Penutup 1. Guru menyimpulkan ide / pendapat dari peserta 5 menit


didik
2. Guru menyampaikan materi pokok/ tugas yang akan
dipelajari pada pertemuan selanjutnya
3. Mengucapkan salam

Wiradesa, September 2020

Kepala Sekolah, Guru Mapel,

Sumini, S.Pd Dirmanto, S.Pd.

NIP. 196304151984052006 NIP.

Anda mungkin juga menyukai