Anda di halaman 1dari 2

NAMA : Marton Febrianto

NIM : B1021171056

Kelas : Riset Pemasaran B

JUDUL PENELITIAN

Pengaruh Lokasi, harga dan Brand terhadap Kepuasan Konsumen di Toko Alma Sepakat 2
Bansir Laut Pontianak tenggara

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Penelitian

kota Pontianak adalah ibu kota kalimantan barat yang menjadi pusat ditiap-tiap daerah yang
ada di kalimantan barat. Dikarenakan sebagai pusat kota kalimantan barat tidak dapat dipungkiri
bahwa banya orang yang tertarik untuk datang dipontianak dengan bermacam-macam Perihal
dari yang mencari Nafkah di pontianak, mencari pendidikan di perguruan tingginya ataupun
sekedar berlibur disana. Pontianak adalah salah satu Pusat dagang yang ada dikalimantan barat.
Oleh karena itu Pontianak banyak berdiri perusahaan-perusahaan Swasta yang bermacam-macam
jenisnya. Terkhususnya Perusahaan-perusaahaan Waralaba yang ada di Pontianak yang sangat
Marak ditemukan di pinggir jalanan kota. Perusahaan waralaba adalah bentuk kerjasama bisnis
atau usaha dengan memakai prinsip kemitraan, sebuah perusahaan yang sudah mapan baik itu
dari segi sistem manajemennya, keuangannya maupun dari marketingnya serta adanya merek
dari produk perusahaan yang sudah dikenal oleh masyarakat luas, dengan perusahaan ataupun
individu yang memakai merek dari produk maupun sistem tersebut itulah yang disebut dengan
waralaba. Seperti Indomaret dan Alfa Mart, kedua waralaba ini seperti menjual produk merek
perusahaan lain untuk di pasarkan ke konsumen dan ini juga termasuk mitra perusahaan
pendistribusi ke konsumen dengan perusahaan yang punya produk tadinya.
Waralaba indomaret dan Alfa Mart merupakan beberapa waralaba yang memiliki Branding
Image yang sangat dikenal Bahkan tidak hanya se kota pontianak tetapi juga di indonesia.
Dengan Branding ini sangat kecil kemungkinan waralaba ini tidak laris dipasaran dan bahkan 2
waralaba ini terus bersaing mendapatkan konsumen. Tetapi ada satu hal yang menjadi latar
belakang utama disini yaitu tentang adanya waralaba Lokal yang bahkan bisa menyaingi dalam
jumlah konsumen yang datang dari kedua waralaba ini. Yaitu lebih tepatnya pertempatan di
daerah Pontianak tenggara kecamatan Bansir Laut jalan Sepakat 2. Waralaba ini bernama Toko
Alma. Disana juga terletak tidak jauh sekitar berjarak 10 meter dari toko Alma ada Waralaba
Indomaret yang bila di asumsikan indomaret memiliki Branding yang kuat bahkan senasional
tetapi terkhusus daerah ini penguasaan Konsumen Lebih Condong ke toko Alma. Didukung juga
dengan harga produk yang lebih murah dibandingkan waralaba lain. Ini menjadi keunikan
tersendiri di wilayah tersebut apakah Branding Image pemilihan Lokasi beserta harga produk
mempengaruhi tingkat kepuasan dari konsumen atau pelanggan. Ini. Penelitian ini diperkuat
dengan beberapa hasil penelitian terdahulu yang memiliki variabel yang berkaitan.

Anda mungkin juga menyukai