Anda di halaman 1dari 2

TUGAS INDIVIDU

DINAMIKA KELOMPOK
Contoh Kelompok di Masyarakat

DISUSUN OLEH :

Nama : Winda Dwi Chantika

NIM : P0 5170019083

Tingkat II B

POLTEKKES KEMENKES BENGKULU


JURUSAN D4 PROMOSI KESEHATAN
TAHUN AJARAN 2020/2021
Contoh kelompok di masyarakat :

Kelompok Sebaya

Kelompok sebaya adalah lingkungan kedua setelah keluarga, yang berpengaruh bagi
kehidupan individu. Terpengaruhnya tidaknya individu dengan teman sebaya tergantung pada
persepsi individu terhadap kelompoknya, sebab persepsi individu terhadap kelompok sebayanya
akan menentukan keputusan yang diambil nantinya.
Kelompok sebaya menyediakan suatu lingkungan, yaitu tempat teman sebayanya dapat
melakukan sosialisasi dengan nilai yang berlaku, bukan lagi nilai yang ditetapkan oleh orang
dewasa, melainkan oleh teman seusianya, dan tempat dalam rangka menentukan jati dirinya,
namun apabila nilai yang dikembangkan dalam kelompok sebaya adalah nilai negative, maka
akan menimbulkan bahaya bagi perkembangan jiwa individu.
Kuatnya pengaruh kelompok teman sebaya juga mengakibatkan melemahnya ikatan
individu dengan orang tua, sekolah, norma-norma konvensional. Selain itu, banyak waktu yang
diluangkan individu diluar rumah bersama teman-teman sebayanya dari pada dengan orang
tuanya adalah salah satu alasan pokok pentingnya peran teman sebaya bagi individu.
Peranan penting kelompok sebaya terhadap individu berkaitan dengan sikap,
pembicaraan, minat, penampilan dan perilaku remaja seringkali meniru bahwa memakai model
pakaian yang sama dengan anggota kelompok yang popular, maka kesempatan bagi dirinya
untuk diterima oleh kelompok sebaya menjadi besar.

Keunggulan dari Kelompok Sebaya :


1. Lebih mengenal nilai-nilai dan norma-norma sosial yang berlaku sehingga mampu
membedakan yang pantas adan tidak dalam melakukan sesuatu.
2. Lebih mengenal kepribadian masing-masing orang sekaligus menyadari bahwa
manusia memiliki keunikan yang masing-masing perlu dihargai.
3. Mampu menyesuaikan diri dalam berinteraksi dengan banyak orang sehingga mampu
meningkatkan rasa percaya diri.
4. Mampu membentuk kepribadian yang baik yang bisa diterima di berbagai lapisan
sehingga bisa tumbuh dan berkembang menjadi sosok individu yang pantas diteladani.

Kelemahan dari Kelompok Sebaya :

1. Hilangnya semangat belajar dan cenderung malas serta menyukai hal-hal yang melanggar
norma sosial.
2. Suramnya masa depan akibat terjerumus dalam dunia kelam, seperti kecanduan narkoba,
terlibat dalam tindak kriminal dan sebagainya.
3. Dijauhi masyarakat sekitar akibat dari pola perilaku yang tidak sesuai dengan nilai dan
norma sosial yang berlaku.
4. Tumbuh menjadi sosok individu dengan kepribadian yang menyimpang.

Anda mungkin juga menyukai