Anda di halaman 1dari 2

TATA TERTIB SISWA

MASA PEMBELAJARAN TATAP MUKA TERBATAS

A. KEHADIRAN
1. Peserta didik hadir 30 menit sebelum pembelajaran dimulai
2. Peserta didik memasuki area sekolah wajib menggunakan masker
3. Peserta didik masuk gerbang harus melewati cek  suhu tubuh
4. Peserta didik sering mencuci tangan dengan sabun/handsanitizer
5. Peserta didik di larang berkerumun ( sosial distance )
6. Peserta didik dihimbau tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah
diterapkan oleh satgas penanganan covid.

B. KERAPIAN BERPAKAIAN
1. Peserta didik menggunakan seragam yang telah ditentukan sebagai berikut:

No Hari Seragam Seragam KET


(kelas X) (kelas XI dan XII)
1 Senin Hitam Putih Putih Abu-Abu
2 Selasa Hitam Putih Biru Dongker
3 Rabu Pramuka Pramuka
4 Kamis Hitam Putih Olahraga
5 Jumat Melayu SMP Melayu

2. Pakaian atau kemeja harus dimasukkan ke dalam celana/rok, tanpa terkecuali.


3. Pakaian mengikuti aturan bentuk/pola dan ukuran baju tidak junkies, pensil, pendek
dan ketat.
4. Menggunakan ikat pinggang warna hitam sesuai dengan ketentuan.
5. Memakai sepatu sekolah warna hitam dengan baik dan benar/ tidak menginjak bagian
belakang sepatu. Sepatu menutupi pungggung kaki, bukan sepatu pesta, sepatu balet,
sepatu kaca, sepatu flat.
6. Mengenakan kaos kaki putih polos panjang, Khusus Seragam Pramuka Menggunakan
Kaos kaki Hitam Panjang

C. TATA RIAS

1. Siswa/i harus menjaga penampilan yang wajar dan tidak berlebihan.


2. Putra :
A. Potongan rambut pendek rapi dengan Ukuran 1-2-3. Seperti gambar dibawah
B. Tidak mewarnai rambut
C. Tidak mengenakan kalung, gelang dan aksesoris lainnya
D. Telinga tidak di tindik
E. Tidak bertato atau sejenisnya.
F. Tidak berkuku Panjang
G. Tidak berkumis
Putri :
A. Menggunakan jilbab serta anak jilbab, bagi yang non muslim rambut panjang
diikat/dijepit, tidak dipotong pendek (polka), tidak diberi warna dan model
rambut sesuai aslinya
B. Tidak mencukur alis mata,
C. Tidak menggunakan make up,
D. Tidak bertato,
E. tidak menindik tubuh selain di telinga dan lebih dari sewajarnya
F. Tidak berkuku panjang dan tidak mewarnai kuku dengan cutex.
G. dan tidak menggunakan perhiasan.

Pangkalan Kerinci, 27 Agustus 2021


Kepala Sekolah

SUWIRTI, S.Pd
NIP. 196510242002122001

Anda mungkin juga menyukai