Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN

PERTANGGUNGJAWABAN
KEUANGAN PROGRAM KERJA
KOMUNITAS TAHFIDZ

KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN

STIKES JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI

PERIODE 2018-2019

A. LATAR BELAKANG
KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI
Jalan Terusan Jenderal Sudirman – Cimahi, 40533 Telp (022) 6631622

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan petunjuk dan
menghiasi diri kita dengan ketakwaan kepada-Nya. Segala puji bagi Allah
tuhan pencipta langit dan bumi beserta isinya. Dan yang telah mengatur
segala hal dari yang terkecil hingga yang terbesar. Semoga Allah SWT
tetap melimpahkan rahmat-Nya kepada kita semua dan semoga kita
menjadi hamba-Nya yang senantiasa bersyukur atas segala nikmat-Nya.
Semoga sholawat serta salam terlimpahkan kepada Nabi
Muhammad saw, yang telah menyampaikan risalah, menunaikan amanah,
memberikan nasehat kepada umat, menyingkap kesedihan dan kesusahan.
Ya Allah, berikanlah balasan kepadanya sebaik kemulian akhlaknya dalam
berdakwah.
Dakwah untuk menegakkan dinul islam di muka bumi adalah kerja
besar bahkan tidak ada pekerjaan yang lebih besar darinya. Kerja besar ini
membutuhkan dana yang besar pula sebagaimana lazimnya proyek besar.
Berkorban dengan harta dan jiwa sudah satu paket yang tidak boleh
dipisahkan satu dari yang lainnya.

”Sesunggunya Allah telah membeli dari orang-orang yang


beriman, diri dan harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka...

(Q.S At Taubah:111)

Dalam perjalanan mengemban amanah ini, kami mencoba


memaksimalkan potensi yang ada namun dalam perjalanannya masih
banyak yang harus dibenahi. Perjuangan yang kami lakukan ini semoga
dapat dijadikan contoh pada kepengurusan mendatang dan bahan evaluasi
untuk lebih baik lagi. Kami sadar akan kelemahan dan kesalahan yang
kami lakukan, untuk itu kami berharap motivasi,kritik dan saran dalam
KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI
Jalan Terusan Jenderal Sudirman – Cimahi, 40533 Telp (022) 6631622

bertindak dan berfikir. Teruslah beramal dan berkarya, Jangan sampai ada
ruang kosong dalam hidup kita tanpa karya dan amal nyata, sebab disinilah
hukum kevakuman akan berbicara.

B. LANDASAN KEGIATAN
Kegiatan- kegiatan Komunitas Tahfidz ini dilaksanakan berdasarkan
pertimbangan dan landasan sebagai berikut :
1. Hadis yag diriwayatkan oleh Bukhari
“Sebaik-baiknya kalian adalah yang mempelajari Al-Qur’an dan
mengajarkan nya.
2. Program kerja tahunan Komunitas Tahfidz
3. Mengingat telah berakhirnya masa bakti pengurus Komunitas Tahfidz
periode 2018-2019.

C. TUJUAN KEGIATAN
Adapun tujuan dari kegiatan-kegiatan ini adalah dapat mendukung
terhadap proses penciptaan sumber daya manusia seutuhnya, sehat
jasmani dan rohani, terciptanya solidaritas, dan rasa kebersamaan
mahasiswa di kampus Stikes Jenderal A. Yani Cimahi.
Memupuk diri para anggota agar lebih termotivasi dalam
menghafal Al-Qur’an, memperbaiki bacaan serta menambah hafalan
khususnya para anggota supaya menjadikan seorang hafidz dan hafidzah
yang berguna dan mumpuni dikemudian hari.

D. EVALUASI DAN PROGRAM KERJA


KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI
Jalan Terusan Jenderal Sudirman – Cimahi, 40533 Telp (022) 6631622

Program Sudah Terlaksana


1. Kegiatan 1
a. Nama Kegiatan
Pembuatan buku setoran hafalan
b. Deskripsi
Membuat buku setoran hafalan untuk pengurus dan anggota untuk
mengevaluasi kemajuan hafalan Quran yang dilaksanakan.
Pembuatan buku dilaksankan pada bulan Agustus 2019.

2. Kegiatan 2
a. Nama Kegiatan
Setoran hafalan
b. Deskripsi
Menyetorkan hafalan 2 kali seminggu pada hari Rabu dan Jum’at.
Rabu ( Pukul 16.00-18.00) Jum’at (Pukul 11.30-12.30)
3. Kegiatan 3
a. Nama Kegiatan
Pembuatan Jaket Komunitas
b. Deskripsi
Membuat jaket pengurus serta anggota yang akan dilaksankan pada
bulan Desember 2019. Sebagai identitas dari anggota komunitas
dan syiar Komunitas Tahfidz Qur’an.

Program Kerja Belum Terlaksana

1. Kegiatan 1
a. Nama kegiatan
Rihlah 2
b. Deskripsi
KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI
Jalan Terusan Jenderal Sudirman – Cimahi, 40533 Telp (022) 6631622

Wisata Qur’ani ke tempat tahfidz Qur’an atau tadabur alam yang


dilaksanakan pada bulan Maret 2020.

E. STUKTUR BIDANG

Ketua : Dian

Sekretaris : Yuni Sri Rahayu

Bendahara : Risky Anggi Pratiwi

Divisi kaderisasi : Wulanda Septiani

Divisi Publikas : Khusyu Fajriah


Dyna Oktaviani
Divisi Humas : Defri Yusmawan

Selfi Nuraini

F. PENUTUP
Alhamdulillahi rabbil ‘alamin. Segala puji bagi Allah SWT yang
kekuatan dan kasih sayangnya sehingga kami dapat menyelesaikan laporan
pertanggungjawaban periode 2018-2019. Kami memohon ampunan Allah,
karena kami sadar kami belum bisa maksimal menjalankan amanah ini.
Dan kami mengucapkan terima kasih atas semua dukungan yang diberikan
kepada kami terutama rekan-rekan anggota tahfidz yang tak pernah kenal
lelah untuk menyemangati kami, dan maaf atas segala khilaf dan salah.

LEMBAR PENGESAHAN

Cimahi, 18 Agustus 2021

Ketua komunitas tahfidz stikes Sekretaris


KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI
Jalan Terusan Jenderal Sudirman – Cimahi, 40533 Telp (022) 6631622

jendral acmad yani Cimahi

Dian Yuni Sri Rahayu


NPM : 113117109 NPM: 113117090

Waket III Bidang


Pembina
Kemahasiswaan dan
Komunitas Tahfidz
Kerjasama
Mengetahui
R. Setijo Susilowati
Widodo.,dr.,Sp.KFR S.K.M.,MKM

Menyetujui
Ketua Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi

Gunawan Irianto dr.,M,Kes (MARS)

Lampiran 1

Cimahi, 24 januari 2020

Kepada
Yth. Ketua Stikes A. Yani Cimahi
di-
tempat
Dengan ini kami sampaikan pertanggung jawaban untuk program kerja komunitas
tahfidz 2020. Bukti terlampir dengan rincian sebagai berikut.

Kegiatan Pengajuan
Pengambilan biaya Rp. 3.250.000,-
Pengeluaran Rp. 3.250.000,-
Sisa Rp. 0,-
KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI
Jalan Terusan Jenderal Sudirman – Cimahi, 40533 Telp (022) 6631622

Demikian pertanggung jawaban ini kami buat. Atas perhatiannya kami sampaikan
terima kasih.

Hormat saya,

Bendahara Komunitas Tahfidz

Risky Anggi Pratiwi

Lampiran 2

Anggaran pemasukan

Rencana pemasukan Jumlah Total


Anggaran kampus Rp.3.250.000 Rp. 3.250.000

Anggaran pengeluaran

Pengeluaran Jumlah Total


Buku Setoran 40 buah Rp. 250.000,-
Honorarium pengajar 10 pertemuan Rp. 1.500.000,-
tahsin
jaket 45 buah Rp. 1.500.000,-
Total Rp. 3.250.000,-
KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI
Jalan Terusan Jenderal Sudirman – Cimahi, 40533 Telp (022) 6631622

Informasi selanjutnya dapat menghubungi:


Contact person:
Risky Anggi Pratiwi (0895343182536)
Sekretariat Komunitas Tahfidz
Jl. Terusan Jenderal Sudirman 40533 Cimahi

Lampiran 3
Foto kegiatan
KOMUNITAS TAHFIDZ AL-QUR’AN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI
Jalan Terusan Jenderal Sudirman – Cimahi, 40533 Telp (022) 6631622

Anda mungkin juga menyukai