Anda di halaman 1dari 1

EPIDEMI

Epidemi adalah penyakit menular yang berjangkit dengan cepat di daerah yang luas dan
menimbulkan banyak korban, misalnya penyakit yang tidak secara tetap terjangkit di daerah itu.
Sehingga epidemi merupakan peningkatan kasus suatu penyakit di lokasi geografis tertentu
namun tidak secara menetap ada. Epidemi biasanya terjadi ketika sebuah agen infeksius,
misalnya virus, menjadi lebih prevalen atau lebih banyak terjadi dibandingkan dengan area lain
di mana virus tersebut juga berada. Selain itu, epidemi juga dapat terjadi ketika terjadi sebuah
wabah penyakit yang terjadi di suatu daerah yang belum pernah mengalami penyakit tersebut.

Jenis epidemi:

 Common sours (exposure) epidemics, karena adanya satu sumber penularan seperti air
yang tercemar.
 Propagated (progressive) epidemic, karena adanya banyak sumber penularan akibat
transmisi dari orang ke orang.

Contoh penyakit yang pernah menjadi epidemi adalah virus Ebola di Republik Demokratik
Kongo (DRC) pada 2019, Avian Influenza/Flu burung (H5N1) di Indonesia pada 2012, dan
Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS) pada tahun 2003.

Meskipun pernah terjadi epidemi Avian Influenza/Flu burung (H5N1) di Indonesia, saat ini
kasus flu burung di NTT tidak dilaporkan (tidak ada kasus).

Anda mungkin juga menyukai