Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : MTsN 18 Jakarta

Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam

Kelas/Semester : VII/Ganjil

Materi : Fiqih

Alokasi Waktu : 2 x 45 menit

A. Tujuan Pembelajaran

Memberikan pemahaman lebih terhadap mata pelajaran pendidikan agama islam terutama
materi belajar Fiqih serta pembawaan mata pelajaran yang terstruktur sehingga peserta didik
mengerti serta dapat memahami mata pelajaran terkait.

B. Kegiatan Pembelajaran
1. Mengkondisikan suasana belajar dalam keadaan tenang dan nyaman sehingga proses
penyampaian materi dapat berjalan dengan baik, membaca doa lalu mulai menyimak
pemaparan Guru.
2. Guru menyampaikan poin-poin pencapaian dalam mata pelajaran terkait selama satu
semester yang harus dipenuhi oleh Siswa/I.
3. Menyampaikan teknik penilaian yang berlaku selama kegiatan belajar mengajar
berlangsung dengan memperhatikan aspek aspek penilaian tertentu.
4. Selanjutnya, peserta didik diminta untuk memahami materi yang disajikan oleh guru
dan meminta murid untuk menjelaskan apa yang dapat peserta didik simpulkan
tentang materi Fiqih.
5. Siswa/I mengamati video pembelajaran terkait materi yang disajikan oleh guru.
6. Mencermati muatan materi Fiqih dalam sajian ppt yang telah disajikan oleh Guru lalu
Siswa/I diarahkan untuk berdiskusi dengan muatan bahasan pertanyaan yang diajukan
sebelumnya oleh Siswa/I lain dengan menggunakan berbagai sumber terkait.
7. Setelah sesi diskusi selesai, peserta didik diarahkan untuk melakukan kerja kelompok
guna mengidentifikasi beberapa alat yang digunakan dalam table set up terkait video
pembelajaran dan muatan materi Powerpoint.
8. Membuat diskusi terbuka terkait hasil kerja kelompok dengan memperhatikan
bahasan yang disampaikan, lalu memberikan statement sebagai kesimpulan akhir
dalam diskusi.
9. Peserta didik mengerjakan kuis yang diberikan guru terkait materi, sekaligus dengan
adanya tanggapan dan diskusi terbuka antar peserta didik dengan Guru.
10. Guru melakukan penilaian terhadap hasil kuis yang telah dilaksanakan dengan
mengamati apakah peserta didik sudah dapat dengan baik memahami materi Fiqih.
11. Tenaga pendidik melakukan refleksi dan evaluasi terhadap ketercapaian hasil
pembelajaraan pemahaman mengenai konsep Fiqih
12. Membuat kesimpulan akhir terkait materi Fiqih
13. Memberikan tugas tambahan guna menambah produktivitas Siswa/I sehingga lebih
memanfaatkan waktu luang.

C. Asesmen (penilaian)
1. Penilaian sikap dilakukan selama kegiatan belajar mengajar berlangsung dengan
memberikan afeksi lebih terhadap keaktifan Siswa dalam menangkap,
mempertimbangkan dan menanyakan muatan materi yang dibawakan sekaligus
ketepatan pengumpulan tugas-tugas terkait.
2. Penilaian pengetahuan dilakukan dengan metode test baik lisan maupun tulisan.
3. Penilaian keterampilan dilakukan dengan metode test praktik public speaking secara
langsung dengan menjelaskan materi secara ringkas, padat dan jelas .

Depok, 26 September 2021


Mengetahui,

Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran

Bima Joy Pradana


NIP. NIM. 1404620028

Anda mungkin juga menyukai