Anda di halaman 1dari 10

PEMERINTAH KABUPATEN KOLAKA

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA


SEKOLAH DASAR NEGERI 1 POPALIA
Alamat : Jl. Dusun I Osundupere Desa Popalia Kode POS 93563 Kolaka

ULANGAN SEMESTER GANJIL


: Pendidikan Kewarganegaraan
Mata Pelajaran
Kelas/Semester : VI (enam) / I (satu)
Alokasi Waktu : 90 Menit

A. PILIHAN GANDA
Berilah tanda silang (x) pada salah satu jawaban a, b, c, dan d yang kamu anggap benar!
1. Tentara Jepang meninggalkan Indonesia pada tahun ….
(a) 1922 (b) 1932 (c) 1942 (d) 1945
2. BPUPKI di bentuk pada tanggal ….
(a) 1 Maret 1945 (c) 1 Maret 1949
(b) 1 Mei 1945 (d) 1 Mei 1949
3. Rumusan Pancasila terdapat dalam Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 pada
alinea ….
(a) 1 (b) 4 (c) 2 (d) 3
4. Orang Sulawesi Selatan yang menjadi anggota BPUPKI adalah ….
(a) Kahar Muzakkar (c) Dr. G.S.S. J. Ratulangi
(b) Andi Pangeran Pettarani (d) Jend. (Purn) M. Yusuf
5. Tokoh yang ditunjuk menjadi ketua BPUPKI adalah ….
(a) Radjiman Wediodiningrat (c) Soekarno
(b) Soepomo (d) Moh. Hatta
6. Para perumus Pancasila dalam bermusyawarah sangat menghargai perbedaan pendapat. Mereka
menjunjung tinggi ….
(a) Egois (c) Toleransi
(b) Kesukuan (d) Kerja keras
7. Presiden yang pertama kali terpilih melalui pemilu secara langsung (dipilih langsung oleh rakyat)
adalah ….
(a) Soeharto (c) B.J. Habibie
(b) Susilo Bambang Yudhoyono (d) Joko widodo
8. Setiap warga negara yang telah memenuhi syarat untuk memilih pada pemilu bebas untuk
menentukan pilihannya sesuai dengan hati nurani tanpa ada paksaan dan tekanan dari orang lain
merupakan penjelasan dari asas ….
(a) umum (b) bebas (c) rahasia (d) adil
9. Penyelenggaraan pemilu di Indonesia merupakan pengamalan Pancasila sila ke ….
(a) 2 (b) 4 (c) 3 (d) 5
10. Salah satu wewenang presiden adalah ….
(a) mengubah dan menetapkan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
(b) menyatakan perang dan membuat perdamaian dengan negara lain.
(c) mengajukan usul kepada DPR tentang rancangan undang – undang otonomi daerah.
(d) memutuskan pembubaran partai politik
B. ISIAN
Isilah titik – titik berikut dengan kata yang tepat!
11. BPUPKI merupakan singkatan dari ….
12. Tiga orang yang mengemukakan pendapatnya mengenai dasar Negara Indonesia pada sidang
BPUPKI adalah …. , ….. , dan …..
13. Nama Presiden pertama Indonesia adalah …...
14. Hasil perubahan sila pertama dasar Negara berbunyi ….
15. Nama Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara yang menjabat sekarang adalah ….
C. URAIAN
Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat dan tepat!
16. Tuliskan teks Pancasila sebagai dasar Negara Indonesia!
17. Sebutkan lima dasar Negara yang diusulkan oleh Ir. Soekarno dalam sidang BPUPKI!
18. Apa yang dimaksud dengan Demokrasi?
19. Tuliskan singkatan dari asas pemilu Indonesia yaitu LUBER dan JURDIL !
20. Tuliskan singkatan dari DPR, DPD, dan DPRD!
21.
PEMERINTAH KABUPATEN KOLAKA
DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA
SEKOLAH DASAR NEGERI 1 POPALIA
Alamat : Jl. Dusun I Osundupere Desa Popalia Kode POS 93563 Kolaka

ULANGAN SEMESTER GANJIL

Mata Pelajaran : Matematika


Kelas/Semester : VI (enam) / I (satu)
Alokasi Waktu : 90 Menit

A. PILIHAN GANDA
Berilah tanda silang (x) pada salah satu jawaban a, b, c, dan d yang kamu anggap benar!

1. 750 + 160 : 5 x 12 = n, n= ….
(a) 9.384 (b) 2.184 (c) 1.134 (d) 970
2. FPB dari 240 dan 280 dalam bentuk faktorisasi prima adalah….
(a) 23 x 32 (b) 23 x 5 (c) 2 x 3 x 5 x 7 (d) 24 x 3 x 5 x 7
3. KPK dari 18 dan 30 adalah ….
(a) 90 (b) 120 (c) 60 (d) 110
4. Akar pangkat tiga dari 64 ialah ….
(a) 1 (b) 2 (c) 3 (d) 4
5. Hasil penjumlahan dari 0,805 + 2,070 + 3,609 ….
(a) 6,464 (b) 6,474 (c) 6,484 (d) 6,494
6. 5 minggu = ……hari
(a) 35 (b) 30 (c) 25 (d) 20
7. Sebuah kran air mengalirkan air ke ember yang dapat menampung 360 cm3 air sampai penuh dalam
waktu 9 menit. Debit air kran tersebut adalah …. cm3/menit
(a) 0,4 (b) 4 (c) 40 (d) 3.240

8. Luas bangun datar di samping adalah ….cm2.


D
(a) 240 cm2
(b) 220 cm2 20 C
(c) 140 cm2 cm E
12 cm
(d) 420 cm2
A 15 cm B

9. Keliling dari bangun dari segi banyak diatas Jika DC= 20 cm adalah ….
(a) 67 cm (b) 76 cm (c) 47 cm (d) 74 cm
10. Jarak kota Kolaka – Pomalaa 60 km. Laode menempuh jarak tersebut dengan bersepeda motor
selama 2 jam. Maka kecepatannya adalah …..
(a) 30 km/jam (c) 25 km/jam
(b) 35 km/jam (d) 40 km/jam
B. ISIAN
Isilah titik – titik berikut dengan benar!
1. 27 x …. + 73 x 63 = ( …. + 73 ) x 63
= …. x ….
= ….
2. 163 = ….
3. √3 1.728 = ….
4. 300 dm3/menit = …. dm3/detik
5. KPK dari 150 dan 60 adalah ….
C. URAIAN
Jawablah soal – soal berikut ini dengan benar dan tepat!
1. Hitunglah hasil operasi hitung dari 75 - ( 36 + 54 ) : 30 x 12!
2. FPB dan KPK dari 20, 120, dan 150
3. Ani berenang setiap 6 hari sekali. Ana berenang setiap seminggu sekali. Sedangkan, Ina berenang
setiap 4 hari sekali. Jika ketiganya berenang bersama pada tanggal 1 November 2015, maka pada
tanggal berapa ketiganya akan berenang bersama lagi?
4. Hitunglah luas dari bangun segibanyak berikut ini!

5. Hitunglah keliling bangun segibanyak berikut!


20 dm

12 dm
5 dm

PEMERINTAH KABUPATEN KOLAKA


DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA
SEKOLAH DASAR NEGERI 1 POPALIA
Alamat : Jl. Dusun I Osundupere Desa Popalia Kode POS 93563 Kolaka

ULANGAN SEMESTER GANJIL

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam


Kelas/Semester : VI (enam) / I (satu)
Alokasi Waktu : 90 Menit

A. PILIHAN GANDA
Berilah tanda silang (x) pada salah satu jawaban a, b, c, dan d yang kamu anggap benar!
1. Kelelawar disebut hewan nokturnal karena ….
(a) termasuk mamalia yang mampu terbang.
(b) mampu memperkirakan jarak suatu benda melalui pantulan suara ultrasonic yang dikeluarkan.
(c) aktif pada malam hari untuk mencari makanan.
(d) memiliki sayap dengan rentangan dari kaki depan sampai kaki belakang.
2. (1) insektivora
(2) daun yang lebar dan tipis
(3) permukaan bagian dalam daun terdapat lapisan lilin
(4) memiliki nektar
(5) tumbuhan parasit
Ciri – ciri tumbuhan kantong semar terdapat pada nomor ….
(a) 1, 2, dan 3 (c) 1, 3, dan 4
(b) 1, 2, dan 4 (d) 1, 3, dan 5
3. Berikut ini perubahan sekunder pada tubuh laki – laki ketika memasuki masa puberta kecuali….
(a) testis sudah mulai memproduksi sperma
(b) dada menjadi lebih bidang
(c) organ kelamin makin membesar
(d) timbul jakun di leher
4. Perhatikan tabel di bawah ini!
No. Nama Hewan Cara Perkembangbiakan
1 Amoeba membelah diri
2 Hydra tunas
3 cacing planaria ovivar
4 ular vivipar
5 Hiu ovovivipar
Pasangan hewan dan cara perkembangbiakan yang benar terdapat pada nomor ….
(a) 1, 2, dan 5 (b) 1, 2, dan 4 (c) 1, 2, dan 3 (d) 2, 3, dan 5
5. Fungsi dari bagian tumbuhan yang ditunjukkan oleh anak
panah pada gambar di samping adalah ….
(a) sebagai alat kelamin jantan pada bunga
(b) sebagai alat kelamin betina pada bunga
(c) sebagai penghubung antara batang dan bunga
(d) sebagai penarik perhatian serangga.
6. Peristiwa jatuhnya serbuk sari dari satu Bungan ke putik bunga lain, tetapi masih satu tumbuhan
disebut ….
(a) geitonogami (b) autogami (c) anemogami (d) alogami

7. Cara pengembangbiakan tumbuhan dengan menempelkan bakal tunas dari tumbuhan satu ke
tumbuhan yang lain merupakan perkembangbiakan vegetatif buatan secara ….
(a) menempel (c) mengenten
(b) mencangkok (d) menyetek

8. Defenisi cagar alam adalah ….


(a) kawasan suaka alam yang karena keadaan alamnya mempunyai kekhasan tumbuhan, satwa, dan
ekosistemnya atau ekosistem tertentu yang perlu dilindungi dan perkembangannya berlangsung
secara alami.
(b) Hutansuakaalam yang ditetapkan sebagai suatu tempat hidup margasatwa yang mempunyai nilai
khas bagi ilmu pengetahuan dan kebudayaan serta merupakan kekayaan dan kebanggaan
nasional.
(c) Kawasan pelestarian alam yang dikelola dan dimanfaatkan untuk kegiatan ilmu pengetahuan,
pendidikan, pelatihan, serta rekreasi dan pariwisata.
(d) Hutan wisata yang memiliki keindahan alam, baik flora, fauna, maupun alam itu sendiri yang
memiliki corak khas untuk dimanfaatkan bagi kepentingan rekreasi dan budaya.

9. Perhatikan gambar berikut!


1

3 2

4
Bagian pada gambar yang bersifat konduktor ditunjukkan oleh nomor ….
(a) 4 (b) 3 (c) 2 (d) 1

10. (1) air (4) suhu


(2) hewan (5) jamur
(3) lumut (6) angin
Yang termasuk faktor penyebab pelapukan fisika atau pelapukan mekanik adalah ….
(a) 1, 4, dan 6 (c) 4, 5, dan 6
(b) 1, 3, dan 6 (d) 3, 4, dan 6

B. ISIAN
Isilah titik – titik berikut dengan kata yang tepat!

1. Kelelawar mencari makanannya pada malam hari, karena memiliki kemampuan ….


2. Bagian pada tumbuhan yang berfungsi sebagai alat kelamin betina adalah ….
3. Hewan langka asal Provinsi NTT yang hapir punah adalah ….
4. Penyebab pelapukan fisika adalah ….
5. Bunga Rafflesia mengeluarkan bau seperti ….

C. URAIAN
Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat dan tepat!

1. Tuliskan masing-masing 2 ciri khusus yang dimiliki oleh hewan, bunglon, cecak, dan unta!
2. Apakah setiap serbuk sari pada suatu tumbuhan jatuh akan terjadi penyerbukan? Jelaskan alasanmu!
3. Tuliskan masing-masing 3 ciri perubahan fisik yang tejadi pada perempuan dan laki-laki pada masa
pubertas!
4. Jelaskan bagian – bagian pada setrika yang termasuk konduktor dan isolator serta alasan
penggunaannya!
5. Apa yang dimaksud dengan Konduktor dan Isolator panas?

PEMERINTAH KABUPATEN KOLAKA


DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA
SEKOLAH DASAR NEGERI 1 POPALIA
Alamat : Jl. Dusun I Osundupere Desa Popalia Kode POS 93563 Kolaka

ULANGAN SEMESTER GANJIL

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial


Kelas/Semester : VI (enam) / I (satu)
Alokasi Waktu : 90 Menit

A. PILIHAN GANDA
Berilah tanda silang (x) pada salah satu jawaban a, b, c, dan d yang kamu anggap benar!

1. Negara tetangga yang berbatasan langsung dengan wilayah darat Negara Indonesia di Pulau
Kalimantan adalah ….
(a) Malaysia dan Singapura (c) Singapura dan Brunesi Darussalam
(b) Malaysia dan Timor Leste (d) Malaysia dan Brunei Darussalam
2. Jika di Kota Jakarta pukul 08.00 waktu setempat, maka di Kab. Kolaka pukul ….
(a) 07.00 waktu setempat (c) 09.00 waktu setempat
(b) 08.00 waktu setempat (d) 10.00 waktu setempat
3. Batas wilayah laut territorial Indonesia adalah ….
(a) 12 mil (c) 200 mil
(b) 12 km (d) 200 km
4. Perhatikan tabel di bawah ini!
No. Provinsi Ibukota
1 Maluku utara Ternate
2 Kalimantan Utara Tanjung Selor
3 Jawa Tengah Semarang
4 Sumatra Barat Medan
5 Kepulauan Riau Pangkal Pinang
6 Kalimanta Timur Samarinda
Pasangan provinsi dan ibukotanya yang benar terdapat pada nomor ….
(a) 1, 2, dan 3 (b) 1, 2, dan 4 (c) 2, 3, dan 5 (d) 2, 3, dan 6
5. Perhatikan gambar berikut!
Ibukota dari provinsi yang ditunjuk pada gambar tersebut adalah ….
(a) Manado
(b) Palu
(c) Kendari
(d) Mamuju

6. Negara – negara pendiri ASEAN adalah ….


(a) Indonesia-Malaysia-Singapura-Brunei Darussalam-Thailand
(b) Indonesia-Malaysia-Thailand-Filipina-Brunei Darussalam
(c) Indonesia-Malaysia-Singapura-Filipina-Brunesi Darussalam
(d) Indonesia-Malaysia-Thailand-Singapura-Filipina
7. Negara di Asia Tenggara yang kenampakan alamnya tanpa laut adalah ….
(a) Kamboja (b) Laos (c) Vietnam (d) Myanmar

8. Perhatikan tabel berikut ini!


No
Nama Negara
.
1 Korea utara
2 Republik Rakyat Cina
3 Pakistan
4 Mongolia
5 Arab Saudi
6 India
Negara – negara yang termasuk dalam Kawasan Asia Timur terdapat pada nomor ….
(a) 1, 2, dan 3 (b) 1, 2, dan 4 (c) 1, 2, dan 5 (d) 1, 2, dan 6
9. Pernyataan yang benar tentang Negara Inggris kecuali ….
(a) ibukotanya terletak di London
(b) kepala pemerintahannya adalah seorang ratu.
(c) mata uang yang digunakan adalah poundsterling
(d) Bahasa Inggris digunakan sebagai bahasa internasional
10. Perhatikan gambar berikut!

Gambar tersebut terletak di negara ….


(a) Mesir (b) India (c) Turki (d) Arab Saudi

B. ISIAN
Isilah titik – titik berikut dengan kata yang tepat!
11. Singkatan dari ZEE adalah ….
12. Indonesia merupakan negara kepulauan yang jumlah……pulau
13. Ibukota provinsi Sulawesi Tenggara yaitu ….
14. Penduduk asli Benua Australia adalah suku ….
15. Puncak gunung tertinggi di dunia berada dia benua ….

C. URAIAN
Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat dan tepat!
16. Tuliskan 5 nama-nama provinsi beserta ibu kotanya yang ada di Indonesia!
17. Sebutkan 11 negara yang berada di kawasan Asia Tenggara!
18. Tuliskan 5 nama-nama benua yang ada di dunia!
19. Berikan masing – masing 1 contoh kesamaan Indonesia dengan Filipina ditinjau dari keadaan alam
dan keadaan sosial !
20. Tuliskan nama ibukota dari Negara-negara berikut ini!
a. Indonesia d. Spanyol
b. Amerika e. Inggris
c. Jepang f. Prancis
ULANGAN SEMESTER I BHS. INDONESIA
A. PILIHAN GANDA
Berilah tanda silang (x) pada salah satu jawaban a, b, c, dan d yang kamu anggap benar!
Bacalah paragraf berikut untuk menjawab soal nomor 1, 2, dan 3!
Lingkungan yang bersih akan menjadikan hidup lebih sehat. Agar lingkungan tetap
bersih, kita harus rajin membersihkannya. Lingkungan yang bersih juga akan lebih
indah dipandang. Selain itu, kita juga akan lebih nyaman dan betah tinggal di
lingkungan terebut. Jadi, jagalah lingkungan sekitar agar hidup lebih sehat.
1. Amanat yang terkandung dalam paragraf tersebut adalah ….
(a) Sebaiknya kita menciptakan lingkungan bersih dan aman.
(b) Jagalah kebersihan lingkungan sekitar agar hidup menjadi lebih sehat.
(c) Usahakan untuk selalu menjaga keamanan lingkungan.
(d) Sebaiknya kita selalu melestarikan lingkungan demi anak cucu.
2. Ringkasan isi teks tersebut adalah ….
(a) Lingkungan yang bersih menjadikan hidup sehat dan hemat.
(b) Lingkungan yang bersih membuat hidup kita bahagia dan enak dipandang.
(c) Lingkungan yang bersih, enak dipandang, membuat kita sehat, dan nyaman.
(d) Lingkungan yang bersih menjadikan hidup damai dan aman.
3. Tema paragraf tersebut adalah ….
(a) manfaat lingkungan (c) menjaga lingkungan
(b) melestarikan lingkungan (d) hidup bersih dan sehat
Bacalah paragraf berikut untuk menjawab soal nomor 4 dan 5!
Indonesia memiliki tanah pertanian yang cukup subur. Suburnya tanah pertanian ini merupakan
saham bagi peningkatan produksi pangan. Namun, kita harus sadar bahwa kesuburan tanah ini
hanya bersifat sementara. Jika kesuburan tanah tidak dijaga, tanah akan menjadi tandus, tumbuhan
pun tidak akan tumbuh.
4. Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah ….
(a) Kesuburan tanah tidak perlu dijaga.
(b) Indonesia memiliki tanah pertanian yang subur.
(c) Tumbuhan akan tumbuh subur di tanah yang tandus.
(d) Kesuburan tanah tidak mendukung peningkatan produksi pangan.
5. Antonim kata produksi dalam paragraf tersebut adalah ….
(a) Hasil (c) pemasaran
(b) Konsumsi (d) distribusi
6. Perhatikan teks percakapan berikut!
Intan : “Apakah kamu sudah mengerjakan tugas Bahasa Indonesia, Ta?”
Tata : “Tugas yang mana, ya?”
Intan : “Mengirim kartu pos ke alamat rumah Bu Guru.”
Tata : “O, itu. Aku sudah mengirimnya kemarin.”
Intan : “Baguslah, kalau begitu!”
Tata : Semoga cepat sampai ke tujuan, ya!”
Intan : “Iya.”
Topik percakapan tersebut adalah….
(a) mengirim surat ke rumah Bu Guru (c) mengingatkan teman
(b) mengerjakan tugas Bahasa Indonesia (d) menyelesaikan tugas sekolah
7. Bacalah paragraf berikut!
Di kelasku ada murid baru. Namanya Dodi. Dodi adalah siswa pindahan dari desa. Ternyata Dodi
anak yang pandai. Dia mampu bersaing dengan murid – murid pandai di kelasku. Aku sangat
kagum kepada Dodi. Meskipun berasal dari desa, Dodi tidak ketinggalan pelajaran. Dodi bintang
kelas kami.
Simpulan cerita tersebut adalah ….
(a) Meskipun pindahan dari desa, Dodi mampu menunjukkan dirinya sebagai siswa terbaik di
sekolah baru.
(b) Dodi adalah murid desa yang pindah ke kota sehingga dia harus rajin belajar.
(c) Dodi anak pandai dari deswa dan berusaha mengejar pelajaran yang tertinggal di sekolah asalnya.
(d) Dodi tidak merasa kesulitan ketika pindah ke kota karena Dodi anak pandai dari sekolah di desa.
8. Bacalah rubrik berikut!
Apa kabar, Net. Aku punya masalah, nih. Sekarang, aku naik kelas VI. Persiapan ujian nasional
sudah di depan mata. Masalahnya, awal semester genap, kedua orangtuaku mau pindah keluar kota
karena tugas ayahku yang baru. Aku bingung sekali, mau ikut orangtuaku atau tetap di Jakarta.
Meskipun rumahku dekat dengan bibiku. Aku mau ujian, perlu bimbingan orangtua dalam belajar.
Kalimat saran yang tepat sesuai dengan isi rubrik di atas adalah ….
(a) Seharusnya, kamu ikut pindah keluar kota saja bersama kedua orangtuamu agar lebih aman.
(b) Sebaiknya, kamu di Jakarta untuk sementara waktu, ikut dengan bibimu untuk bimbingan belajar.
(c) Kamu tetap di Jakarta agar bisa mempersiapkan ujian nasional dengan baik.
(d) Ikut saja orangtuamu, disana juga kamu bisa belajar dengan baik.
9. Bacalah laporan pengamatan berikut!
a. Judul Laporan : Laporan kegiatan “ Bakti Sosial” di SDN. 1 Popalia
b Hari / tanggal : Senin, 7 Desember 2016
.
c. Jenis Kegiatan : Bakti Sosial dan donor
d Kegiatan : - Acara donor darah
.
- Membagi pakaian layak pakai, sembako dan lain – lain.
e. Simpulan : Acara bakti sosial dan donor darah ini diikuti oleh banyak orang.
Siswa SDN.1 Popalia turut menyumbangkan pakaian layak pakai.
Sedangkan donor darah diikuti oleh para guru dan warga sekitar
Isi cuplikan laporan tersebut adalah ….
(a) acara donor darah, pembagian sembako, dan lain – lain
(b) membagi pakaian layak pakai, sembako, dan lain – lain
(c) acara donor darah dan membagi pakaian layak pakai
(d) acara donor darah dan bakti sosial
10. Bacalah dengan cermat puisi disamping! Buku
Pernyataan yang tepat sesuai dengan puisi tersebut Aku senang membaca buku
adalah …. Karena buku sumber ilmu
(a) Ilmu diperoleh dengan membaca buku. Setiap hari aku sempatkan membaca buku
Agar ilmuku bertambah
(b) Kita perlu membeli banyak buku.
Dalam buku aku temukan ilmu
(c) Bacalah buku pada waktu senggang. Buku, engkau sungguh berjasa
Bagiku dan bagi semua orang
(d) Membaca buku merupakan kegiatan penting.
Aku hanya ingin berpesan
Anggaplah buku sebagai teman
Terima kasih buku
B. URAIAN
Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat dan tepat!
1. Isilah formulir daftar riwayat hidup berikut dengan benar!
1. Nama Lengkap : __________________________________________
2. Nama Panggilan : __________________________________________
3. Tempat/Tanggal Lahir : __________________________________________
4. Jenis kelamin : __________________________________________
5. Agama : __________________________________________
6. Anak ke- : ________ dari ________ bersaudara
7. Status dalam Keluarga : __________________________________________
8. Pendidikan : __________________________________________
9. Hobi : __________________________________________
10. Cita – cita : __________________________________________
11. Alamat : __________________________________________
12. No. Telepon/HP : __________________________________________
2. Tanggapilah rubrik berikut dengan menggunakan kalimat yang santun!
3. Harga emas 24 karat Rp 450.000,00/gram.
Tanda garis miring pada kalimat tersebut berfungsi sebagai pengganti kata ….
4. Tentukan sinonim dan antonim dari kata yang terdapat dalam tabel berikut!
No
Kata Sinonim Antonim
.
1 Rajin
2 Bahaya
3 Pergi
4 Patuh
5 Bohong
5. Bacalah puisi berikut!
Terima Kasih
Tuhan, Engkau sungguh agung
Engkau perlihatkan kebesaran-Mu
Dengan keindahan bintang di malam hari
Indahnya gunung dan lautan di siang hari
Membuat aku terpana
Terima kasih Tuhan

Ubahlah puisi tersebut menjadi prosa (cerita) !

Anda mungkin juga menyukai