Anda di halaman 1dari 4

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KOTA/KAB…………….

PENILAIAN TENGAH SEMESTER I (GANJIL)


SD NEGERI ………………………..
TAHUN PELAJARAN 20.. / 20..

Mata Pelajaran : Tema 2 Kelas : VI (enam)


Tanggal : ……………………….. Waktu: …………………..

I. Berilah tanda silang( x) pada huruf A, B, C atau D pada jawaban yang paling benar !

1. Eko berasal dari suku Jawa. Lubis berasal dari suku Batak. Meskipun berbeda asal daerah sikap mereka
sebaiknya ....
a. bertengkar b. tetap rukun c. bermusuhan d. saling mengejek

2. Cara menjaga keutuhan negara Indonesia adalah dengan menjaga persamaan yang ada. Salah satu
persamaan yang dimiliki bangsa Indonesia dan diikrarkan dalam Sumpah Pemuda adalah ....
a. agama b. bahasa daerah c. warna kulit d. tumpah darah

3. Apabila kamu berbeda agama dengan temanmu, maka kamu harus ....
a. menghardik b. menghormati c. mengganggu d. membentak

4. Pancasila menanamkan sifat persatuan untuk menciptakan ....


a. kerukunan b. permusuhan c. perdebatan d. perselisihan

5. Berikut ini merupakan contoh perilaku yang menerapkan persatuan dan kesatuan di masyarakat adalah ....
a. piket membersihkan kelas c. gotong royong membangun pos kamling
b. kerja bakti membuat taman sekolah d. kerja sama membersihkan halaman rumah

6. Perhatikan pernyataan pernyataan berikut !


(1) Saling menyayangi.
(2) Hidup tenteram.
(3) Ada pertikaian.
(4) Saling bermusuhan.
Manfaat hidup rukun ditunjukkan oleh nomor ....
a. (1) dan (2) b. (1) dan (3) c. (2) dan (3) d. (2) dan (4)

7. Berikut ini yang tidak termasuk kata tanya adalah ....


a. siapa b. adapun c. apa d. kapan

8. Membuat kalimat untuk menanyakan letak suatu tempat menggunakan ....


a. apa b. di mana c. Siapa d. kapan

9. Sebuah kalimat tanya diakhiri dengan tanda ....


a. (.) b. (!) c. (?) d. (,)

10. Fungsi kalimat tanya dalam bahasa Indonesia adalah ....


a. untuk menanyakan sesuatu, baik berupa benda, perbuatan, atau situasi
b. untuk meminta orang lain melakukan kegiatan sesuai dengan permintaan
c. sebagai penjelas dalam sebuah kalimat
d. memenuhi unsur dari sebuah kalimat sempurna

11. Bahasa yang digunakan dalam penulisan laporan pengamatan adalah ....
a. gaul b. baku c. sehari-hari d. tidak baku
12. Kalimat yang sesuai dengan kaidah tata bahasa, baik itu ejaan maupun tanda bacanya, sehingga mudah
dipahami oleh pembaca atau pendengarnya disebut kalimat ....
a. penjelas b. utama c. efektif d. tidak efektif

13. Kemampuan makhluk hidup untuk menyesuaikan diri dengan lingkungannya disebut ....
a. habitat b. populasi c. adaptasi d. komunitas

14. Bentuk paruh elang yang runcing dan kuat berguna untuk ....
a. mengoyak mangsa c. menciduk ikan dari air
b. makan biji-bijian d. menggapai nektar di dalam bunga

15. Pohon jati merupakan tumbuhan yang menggugurkan daun saat musim kemarau. Hal ini bertujuan untuk ....
a. dapat bertahan hidup c. menjaga keseimbangan pertumbuhan daun
b. melindungi daun yang akan tumbuh d. menjaga agar tidak terjadi penguapan berlebihan

16. Proses adaptasi di mana warna kulit hewan akan berubah sesuai dengan tempat yang disinggahinya untuk
melindungi diri dari predator dan mencari mangsanya disebut ....
a. kamuflase  b. autotomi c. mimikri  d. hibernasi

17. Ciri khusus yang dimiliki hewan cecak untuk melindungi diri dari musuh adalah ....
a. mengubah warna kulit b. bersembunyi c. memutuskan ekor d. berpura-pura mati

18. Tumbuhan beradaptasi untuk ....


a. mencari makanan c. mempertahankan hidupnya
b. mempercepat hidupnya d. mencari tumbuhan lain

19. Hasil Perundingan Linggarjati menyatakan bahwa Belanda mengakui wilayah Rl secara de facto yang
meliputi ....
a. Sumatra, Jawa, dan Bali c. Sumatra, Jawa, dan Kalimantan
b. Sumatra, Jawa, dan Madura d. Sumatra, Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara

20. Pada tanggal 16 Agustus 1945, para pemuda membawa paksa Bung Karno dan Bung Hatta ke ....
a. Rengasdengklok b. Rangkasbitung c. Jakarta d. Karawang

21. Berikut ini adalah penyebab Jepang menyerah kepada sekutu adalah ....
a. tentara Jepang banyak yang gugur di medan perang
b. Jepang kalah senjata dengan sekutu
c. Kota Hiroshima dan Nagasaki dibom atom oleh sekutu
d. sekutu terlalu kuat karena didukung oleh negara adikuasa

22. Pertempuran Surabaya terjadi pada tanggal 10 Nopember 1945. Tentara sekutu dipimpin oleh ....
a. Bung Tomo b. Jenderal Sudirman c. Ir. Sukarno d. Brigadir Jenderal Mallaby

23. Pada perundingan Roem-Royen, Indonesia dan Belanda menyatakan bahwa kedua negara akan mengikuti
dan menyelenggarakan ....
a. Konferensi Meja Bundar c. pemerintahan bersama
b. Konferensi Inter-Indonesia d. pembentukan APRIS

24. Yang mengetik naskah proklamasi adalah ....


a. Sayuti Melik b. Moh Hatta c. Ir. Soekarno d. Soekarni

25. Variasi pola lantai diperlukan agar ....


a. penonton tidak bosan b. ruangan terlihat sempit c. tarian lebih indah d. tarian cepat selesai
26. Keunikan tari daerah dipengaruhi oleh ....
a. ekonomi masyarakat dan daerah c. keadaan daerah dan latar belakang budaya
b. pendidikan masyarakat dan budaya d. tingkatan sosial masyarakat

27. Pola lantai tari indang adalah ....


a. vertical b. horizontal c. melingkar d. melengkung

28. Hal yang tidak harus di perhatikan dalam menyusun pola lantai adalah ....
a. jumlah penari c. kesabaran
b. ruangan atau tempat pertunjukan d. makna pola lantai

29. Salah satu tujuan penciptaan pola lantai karya tari yaitu ....
a. memperindah karya tari c. mengetahui nama-nama calon penari
b. meminimalkan jumlah penari d. memudahkan penari melakukan penghayatan

30. Bentuk pola lantai dalam tari kelompok sangat ditentukan oleh ....
a. keinginan koreografer b. keinginan penari c. jumlah penari d. jumlah koreografer

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat !

31. Sila Kelima Pancasila dilambangkan dengan


32. Kata baku dari "apotik" adalah ….
33. Tumbuhan hidrofit batangnya pada umumnya tidak tampak karena terdapat di ….
34. Proklamasi berarti juga bahwa bangsa Indonesia telah berhasil melepaskan diri dari segala bentuk ….
35. Unsur utama dalam tari adalah ….
III. Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang tepat !

36. Bagaimanakah cara membina kerukunan dengan teman yang berbeda agama?
37. Sebutkan ciri-ciri kalimat efektif !
38. Sebutkan 3 hewan yang diambil kulitnya untuk dimanfaatkan !
39. Sebutkan 3 makna Proklamasi Kemerdekaan bagi bangsa Indonesia !
40. Sebutkan jenis-jenis pola lantai dalam gerak tari !

Selamat Mengerjakan
Kunci Jawaban :
I. Pilihan Ganda
1. B 11. B 21. C
2. D 12. C 22. A
3. B 13. C 23. A
4. A 14. A 24. A
5. C 15. D 25. C
6. A 16. C 26. C
7. B 17. C 27. D
8. B 18. C 28. C
9. C 19. B 29. A
10. A 20. A 30. C

II. Isian
31. Padi dan Kapas
32. Apotek
33. Air
34. Penjajahan
35. Gerakan

III. Uraian
36. Dengan saling menghormati, toleransi
37. Ciri-ciri kalimat efektif :
menggunakan atau bahasa yang baik dan benar, kalimat yang digunakan sepadan, tidak menggunakan kata
yang banyak mempunyai makna, tidak mengulang kata, menggunakan kalimat yang logis.
38. Sapi, kambing, dan buaya
39. 1. Proklamasi Kemerdekaan bagi bangsa Indonesia merupakan puncak perjuangan bangsa
Indonesia.
2. Sebagai Puncak Perjuangan Indonesia
3. Pengakuan Kepada Dunia Luar
4. Menaikkan Martabat Bangsa
5. Perjuangan sebagai Negara Baru
6. Tonggak Sejarah Negara Indonesia
40. Pola garis lurus dan pola garis lengkung. Pola garis lurus terdiri atas pola lantai horizontal, vertikal, dan
diagonal. Pola garis lengkung dapat dikembangkan menjadi berbagai pola lantai antara lain berupa
lingkaran, angka delapan, garis lengkung ke depan, dan garis lengkung ke belakang 

Anda mungkin juga menyukai